Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penyulingan Air Pulau Untung Belum Maksimal, Ini Alasan PAM Jaya  

Editor

Budi Riza

image-gnews
Ilustrasi air dan kesehatan. Shutterstock
Ilustrasi air dan kesehatan. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PAM Jaya Erlan Hidayat membenarkan penyulingan air laut menjadi air tawar dengan seawater reverse osmosis (SWRO) di Pulau Untung Jawa belum beroperasional secara maksimal.

"Betul sampai saat ini baru produksi 50 meter kubik air selama delapan jam per hari," kata Erlan di kantor Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Sabtu, 12 Agustus 2017.

Baca: Lurah Pulau Untung Jawa: Debit Air Suling Hanya 50 Meter Kubik

Erlan menjelaskan, yang menjadi kendala belum dioptimalkannya SWRO ialah aset ini masih tercatat sebagai milik Kementerian Pekerjaan Umum. Sebab, jika terjadi kerusakan, terutama di bagian membran, Kementerian PU lah yang bertanggung jawab. "Kalau kerusakan yang bersifat operasional, PAM Jaya masih bisa tanggung," katanya.

Baca: Mangkrak 40 Tahun, Proyek Air Minum Umbulan Akhirnya Dibangun

SWRO di Pulau Untung Jawa dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum, pada 2015. Pengelolaan SWRO kemudian diserahterimakan kepada pemerintah DKI, lalu diswakelola PAM Jaya mulai Februari 2017.

Semestinya, kata Erlan, SWRO yang dioperasikan secara optimal dapat memproduksi air minum hasil penyulingan air laut sebanyak 216 meter kubik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Erlan mengatakan PAM Jaya tidak berani mengoperasikan secara optimal lantaran masih menghitung sejumlah risiko kerusakan yang mungkin terjadi, khususnya pada membran yang berfungsi sebagai pemilah kandungan material air laut agar bisa menjadi air tawar.

"Kami tahu kenapa tidak optimal karena beberapa bagian SWRO masih tanggung jawab PU. Kalau rusak dan kami mau perbaiki, sama PU dikasih izin enggak," ujarnya.

Lurah Pulau Untung Jawa Ade Slamet sebelumnya mengeluhkan belum optimalnya SWRO di wilayahnya. Sebab, SWRO saat ini baru memproduksi 50 meter kubik air selama delapan jam.

Padahal, ada sekitar 500 rumah di pulau seluas 40 hektare tersebut, dan hanya 310 pelanggan yang baru terkoneksi dengan jaringan pipa. "Nilai proyeknya cukup besar dan bangunan megah, cuma sejak diresmikan Februari 2017 sampai sekarang belum beroperasi maksimal," kata Ade.

FRISKI RIANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


RI Pimpin 80 Menteri Dunia Bahas Air dan Sanitasi, Bappenas Sebut 3 Krisis

12 Mei 2022

Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menyampaikan pandangan Pemerintah terkait RUU IKN dalam rapat paripurna ke-13 masa persidangan III tahun 2021-2022 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 18 Januari 2022. DPR RI mengesahkan Rancangan Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (RUU TPKS) menjadi RUU Inisiatif DPR RI dan juga mengesahkan RUU Ibu Kota Negara (IKN) menjadi Undang-Undang. TEMPO/M Taufan Rengganis
RI Pimpin 80 Menteri Dunia Bahas Air dan Sanitasi, Bappenas Sebut 3 Krisis

Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan Sector Ministers Meeting (SMM) air dan sanitasi 2022 yang akan dilaksanakan pada 18-19 Mei 2022 di Jakarta.


Garap Pengolahan Air Modern, Jasa Tirta II Gandeng Korea Selatan

28 Juni 2019

Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Perusahaan Umum Jasa Tirta II dengan PT Perusahaan Gas Negara Tbk dan PT Multi Optimal Sentosa, Senin, 5 November 2018, di Kantor Perum Jasa Tirta II, Jakarta. PGN dalam hal ini dihadiri oleh Direktur Utama Gigih Prakoso menyatakan, dengan ditandatanganinya MoU antara ketiga pihak, pengembangan kawasan industri akan menghadirkan kenyamanan beraktivitas bagi pelaku industri yang kelak menghuni kawasan.
Garap Pengolahan Air Modern, Jasa Tirta II Gandeng Korea Selatan

Perum Jasa Tirta II bekerja sama dengan Korea Water Resources Coperation (K-Water) dalam bidang pengelolaan sumber daya air di Indonesia.


Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

16 Oktober 2018

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan usai memimpin apel pagi Pengawasan Terpadu Sumur Resapan, Instalasi Pengolahan Air Limbah, dan Air Tanah di Intiland Tower, Jumat, 16 Maret 2018. TEMPO/Budiarti Utami Putri.
Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

DKI mengusulkan anggaran Rp 1,2 triliun untuk perluasan jaringan pipa air bersih menekan eksploitasi air tanah.


Suami Tenggelam Ditinggal Istri Cari Tempat Adem

10 September 2018

Ilustrasi orang tenggelam. pulse.com.gh
Suami Tenggelam Ditinggal Istri Cari Tempat Adem

Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara sempat melakukan pencarian soal laporan warga yang hilang saat berenang di GOR Bahtera Jaya, ternyata tenggelam.


Kasus Swastanisasi Air DKI, Koalisi Ajukan Memori Kontra PK

6 Juni 2018

Koalisi Masyarakat Menolak Swastaniasi  Air mendesak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan agar segera menjalankan putusan Mahkamah Agung (MA) soal penghentian swastanisasi air di depan Balai Kota Jakarta, Kamis, 22 Maret 2018. Tempo/ Maria Fransisca Lahur.
Kasus Swastanisasi Air DKI, Koalisi Ajukan Memori Kontra PK

Koalisi Menolak Swastanisasi Air Jakarta (KMMSAJ) mendaftarkan kontra memori peninjauan kembali (PK) ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.


Kruha: PAM Jaya Kaburkan Putusan MA Soal Stop Swastanisasi Air

16 April 2018

Aksi teatrikal dari Koalisi rakyat untuk hak atas air (KRuHA Indonesia) saat melakukan aksi damai dalam memperingati hari air sedunia di bundaran hotel Indonesia, Thamrin, Jakarta (22/3). Dalam aksi damai tersebut mereka menolak komersialisasi dan privitalisasi air. Mereka memprotes atas privatisasi sejumlah perusahaan air minum serta investasi asing atas perusahaan pengelola air minum. Tempo/Aditia Noviansyah
Kruha: PAM Jaya Kaburkan Putusan MA Soal Stop Swastanisasi Air

Koalisi Rakyat untuk Hak Atas Air (Kruha) mempertanyakan motif Dirut PAM Jaya melanjutkan kontrak dengan PT Aetra dan PT Palyja selama 25 tahun.


Anies Baswedan Akan Bentuk Tim Jalankan Putusan MA Soal PDAM

23 Maret 2018

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) dan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar (kiri) menandatangani Kesepakatan Bersama  tentang Penyediaan air Minum untuk DKI Jakarta di Balai Balai Kota DKI Jakarta, pada Selasa, 13 Februari 2018. FOTO: Tempo/Hendartyo Hanggi
Anies Baswedan Akan Bentuk Tim Jalankan Putusan MA Soal PDAM

Anies Baswedan menegaskan akan menjalankan putusan Mahkamah Agung atau MA soal penghentian swastanisasi air.


LSM Desak Anies Baswedan Ikuti Putusan MA Stop Swastanisasi Air

23 Maret 2018

Koalisi Masyarakat Menolak Swastaniasi  Air mendesak Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan agar segera menjalankan putusan Mahkamah Agung (MA) soal penghentian swastanisasi air di depan Balai Kota Jakarta, Kamis, 22 Maret 2018. Tempo/ Maria Fransisca Lahur.
LSM Desak Anies Baswedan Ikuti Putusan MA Stop Swastanisasi Air

Koalisi Masyarakat Menolak Swastanisasi Air mendesak Anies Baswedan menghentikan restrukturisasi kerja sama PAM Jaya dengan Palyja dan Aetra.


Potensi Wisata di Muara Angke

20 Maret 2018

Pasukan oranye mengangkat sampah di hutan mangrove Muara Angke, Jakarta Utara pada Senin, 19 Maret 2018. TEMPO/Dias Prasongko
Potensi Wisata di Muara Angke

Sampah yang menggunung di kawasan Hutan Mangrove, Ecomarine Muara Angke, Jakarta Utara, meresahkan masyarakat sekitar.


Cari Rumah di Kelapa Gading di Bawah 1 M? Coba di Sini

6 November 2017

Suasana pembangunan proyek LRT, di koridor 1 Kelapa Gading, Jakarta Utara, 28 Agustus 2017. TEMPO/Imam Sukamto
Cari Rumah di Kelapa Gading di Bawah 1 M? Coba di Sini

Sebuah perumahan di Kelapa Gading ditawarkan dengan harga Rp 900 jutaan untuk tipe 60/36.