Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Narkoba Masuk Kampus, Tito Karnavian: Harus Ada Gerakan Besar

Editor

Suseno TNR

image-gnews
Kapolri Jendral Tito Karnavian memberikan kuliah umum di Balairung Univeraitas Indonesia, 25 April 2017. TEMPO/Imam Hamdi
Kapolri Jendral Tito Karnavian memberikan kuliah umum di Balairung Univeraitas Indonesia, 25 April 2017. TEMPO/Imam Hamdi
Iklan

TEMPO.CO, Depok -Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jendral Tito Karnavian mengatakan peredaran narkoba sudah merajalela di Indonesia. Bahkan narkoba sudah masuk ke kampus-kampus dan meracuni generasi muda. "Harus ada gerakan besar untuk melawannya," kata Tito usai memberikan kuliah umum di Balairung Universitas Indonesia, Selasa, 25 April 2017.

Tito memberikan kuliah umum kepada ribuan mahasiswa dari berbagai universitas yang datang untuk mendeklarasikan “Gerakan Mahasiswa Aliansi Relawan Perguruan Tinggi Anti Narkoba” di Universitas Indonesia.

Mahasiswa semester VI Program Vokasi Managemen Informasi dan Dokumen, Rama Pratama, mengatakan perlu ada gerakan mahasiswa secara masif untuk mencegah penyalahgunaan narkoba. "Sebab, mahasiswa merupakan agen perubahan," ucapnya.

Baca: BNN Tegal Sinyalir Narkoba Masuk Lewat Pelabuhan Kecil

Menurut Rama, bukan hanya mahasiswa, narkoba juga sudah meracuni pelajar. "Untuk mencegah memang harus dimulai dari kita. Lapor kalau ada pengedar narkoba," katanya.

Mahasiswa semester IV Fakultas Ekonomi Menegemen Universitas Kristen Krida Wacana, Marshallino Sianturi, mengatakan peran mahasiswa penting untuk mengkampanyekan bahaya narkoba. "Sudah banyak yang terjerumus," ucapnya.

Marshallino memperkirakan, hampir seluruh universitas di Indonesia tidak luput dari peredaran narkoba. Untuk itu diperlukan kerja sama dengan semua elemen guna memberantas peredaran narkoba. "Kalangan mahasiswa banyak. Mereka menggunakan ganja dan sabu. Mahasiswa menjadi korban," ujarnya.

Baca: Yasonna: Jumlah Tahanan Narkoba Naik 70 Ribu dalam Dua Tahun 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rektor Universitas Indonesia Muhammad Anies mengatakan angka pengguna narkoba paling tinggi ada di pelajar dan mahasiswa. "Ada 1,2 juta jiwa pelajar dan mahasiswa yang terpapar narkoba," ucapnya.

Bahkan, karena narkoba lima orang tewas per hari. Adapun total pengguna narkoba di Indonesia telah mencapai 48 ribu jiwa.

Menurutnya, dengan adanya Gerakan Mahasiswa Aliansi Relawan Perguruan Tinggi Anti Narkoba yang melakukan deklarasi anti narkoba, diharapkan bisa menjadi garda terdepan dalam memberantas narkotika. "Terutama di kalangan pemuda dan mahasiswa," ujarnya.

Ketua Bidang Hubungan Masyarakat dan Dokumentasi DPP Aliansi Perguruan Tinggi Anti Penyalahgunaan Narkoba Ghazaly Ama La Nora mengungkapkan dalam tiga tahun terakhir jumlah penyalahgunaan narkoba terus meroket di Indonesia. Angkanya mencapai 121.745 pada  2014-2016. "Perlu strategi bersama dalam memeranginya," kata Ghazaly.

Berdasarkan data Badan narkotika Nasional, pada 2014 penyalahgunaan narkoba mencapai 35.666 kasus. Sementara barang bukti yang disita sebanyak 1,1 ton sabu, 11,9 kg heroin, 68,1 ton ganja, 487.453 butir ekstasi.  Pada 2015 jumlah kasus meningkat menjadi 40.827 kasus, dengan barang bukti 4 ton sabu, dan 1,4 juta butir ekstasi.

Sementara pada 2016 kasunya menjadi 45.252 dengan barang bukti sabu 4,5 ton, sabu cair 52,2 kilogram dan ekstasi 1,7 juta butir. "Penyalahgunaan narkoba sudah sangat mengkhawatirkan bagi seluruh elemen bangsa dan negara," ujarnya.

IMAM HAMDI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

2 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian saat ditemui usai melaksanakan Salat Idulfitri 1445 Hijriah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. TEMPO/Adinda Jasmine
Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.


Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

2 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian (kedua kiri) didampingi Penjabat Gubernur Jawa Timur yang baru dilantik Adhy Karyono (kiri), pejabat lama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (kedua kanan) dan Wakil Gubernur Emil Elestianto Dardak (kanan) berfoto bersama usai pelantikan Penjabat Gubernur Jawa Timur di kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat 16 Februari 2024. Adhi Karyono yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Provinsi Jatim itu secara resmi menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Jatim menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024 lalu. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/foc.
Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

Khofifah menjadi satu-satunya gubernur karena Jatim menjadi provinsi berkinerja terbaik berturut turut.


Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

2 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

Gibran tidak mendapat Satyalencana, Jokowi batal menyematkan penghargaan, yang digantikan Tito Karnavian.


Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

2 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

Tito Karnavian menjelaskan bahwa penilaian dalam penghargaan ini tidak dilakukan sendiri oleh Kemendagri.


Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

3 jam lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

Nama Gibran sebelumnya diagendakan menerima Satyalancana. Begini jawaban Bobby Nasution dan Mendagri Tito Karnavian.


Polisi Pesta Narkoba di Depok Bikin Warga Kampung Palsigunung Waswas

3 jam lalu

Ketua RW 01 di Kelurahan Tugu, Lili Ramli, seusai menceritakan penangkapan lima anggota polisi pesta narkoba, di rumahnya, Rabu malam, 24 April 2024. Pesta narkoba berlangsung di rumah dua anggota polisi di Kampung Palsigunung, RT 007 RW 01, Kelurahan Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Jumat malam, 19 April 2024. TEMPO/ Ihsan Reliubun
Polisi Pesta Narkoba di Depok Bikin Warga Kampung Palsigunung Waswas

Lili Ramli, Ketua RW 01, Kelurahan Tugu, Cimanggis, Depok, segera mengumpulkan warganya usai penangkapan 5 polisi yang diduga pesta narkoba


Istri Bintang Emon Positif Narkoba karena Obat Flu, Bikin 1 Lab Kebakaran Jenggot

6 jam lalu

Bintang Emon dan istrinya, Alca Octaviani. Foto: Instagram/@bintangemon
Istri Bintang Emon Positif Narkoba karena Obat Flu, Bikin 1 Lab Kebakaran Jenggot

Istri Bintang Emon, Alca Octaviani dinyatakan positif narkoba karena mengkonsumsi obat flu yang disarankan oleh apoteker.


4 Anggota Polda Metro Jaya Kedapatan Nyabu, Berikut Kajian Kenapa Polisi Terjerat Pidana Narkoba

8 jam lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi pada saat Konferensi Pers di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Senin, 25 Maret 2024. Ditresnarkoba Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Bea dan Cukai telah berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pelaku kasus peredaran gelap narkotika jenis kokain cair, serbuk MDMA dan narkotika jenis sabu jaringan internasional. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
4 Anggota Polda Metro Jaya Kedapatan Nyabu, Berikut Kajian Kenapa Polisi Terjerat Pidana Narkoba

Polda Metro Jaya meringkus anggotanya yang menggunakan narkoba jenis sabu. Lantas, apa alasan umum ada polisi terlibat narkoba?


Chandrika Chika Ditangkap, Begini Reaksi Putra Siregar dan Rico Valentino

19 jam lalu

Putra Siregar dan Rico Valentino. Foto: Instagram Rico Valentino.
Chandrika Chika Ditangkap, Begini Reaksi Putra Siregar dan Rico Valentino

Putra Siregar dan Rico Valentino pernah tersangkut kasus pengeroyokan yang melibatkan Chandrika Chika pada 2022 di sebuah kafe di Jakarta Selatan.


Polisi Pesta Narkoba di Cimanggis Depok, Kilas Balik Kasus Irjen Teddy Minahasa Terlibat Jaringan Narkoba

23 jam lalu

Nama Irjen Teddy Minahasa sempat membuat heboh karena terlibat kasus narkoba. Ia diduga mengedarkan narkoba jenis sabu seberat 5 kilogram yang ditujukan untuk Kampung Bahari yang terkenal sebagai Kampung Narkoba di Jakarta. ANTARA
Polisi Pesta Narkoba di Cimanggis Depok, Kilas Balik Kasus Irjen Teddy Minahasa Terlibat Jaringan Narkoba

Polisi pesta narkoba belum lama ini diungkap. Bukan kali ini kasus polisi terlibat narkoba, termasuk eks Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa.