Tangerang Lanjutkan Pembangunan Rumah Sakit Balaraja

Reporter

Editor

Jumat, 11 September 2009 13:18 WIB

TEMPO Interaktif, Tangerang - Pemerintah Kabupaten Tangerang akan melanjutkan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja, di desa Tobat, Kecamatan Balaraja, pada 2009 ini. Realisasi pembangunannya tinggal menunggu penyerahan aset dari Provinsi Banten.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang Hani Haryanto mengatakan saat ini pihaknya sudah mengirimkan surat permohonan untuk penyerahan aset RSUD Balaraja ke Provinsi Banten. "Pihak provinsi mengatakan baru akan dibahas setelah lebaran nanti," kata Hani, hari ini.

Kabupaten Tangerang, kata Hani, telah menyiapkan dana sebesar Rp 75 miliar yang dianggarkan selama tiga tahun anggaran 2009 - 2011. Di dalamnya termasuk dana yang akan digunakan untuk meyediakan alat-alat kesehatan.

Selain dana pembangunan, untuk tenaga medis juga sudah disiapkan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Jumlahnya 120 orang yang saat ini sedang diperbantukan di beberapa puskesmas dan Rumah Sakit Umum Tangerang.

Sedangkan untuk tambahan alat-alat kesehatan yang diperlukan menjadi tanggung jawab Provinsi Banten untuk menyediakan. "Kami tinggal menerima dalam bentuk alat dan bukan dananya," ujar Hani.

Karena sempat bermasalah, Hani mengaku akan berhati-hati dalam melanjutkan proses pembangunannya.

Pembangunan RSUD yang dimulai tahun 2005 itu sempat terbengkalai dua tahun. Tahun 2007, Kejaksaan Negeri Tangerang menemukan dugaan korupsi sebesar Rp 20 miliar dalam pembangunan rumah sakit itu. Lima tersangka ditetapkan di antaranya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten, Pejabat Pembuat Komitmen Dinas Kesehatan Provinsi Banten.

Saat itu diduga pembangunan fisik rumah sakit tidak sesuai dengan desain dan dana yang dianggarkan. Namun kasus yang diambil alih Kejaksaan Tinggi Banten dari Kejaksaan Negeri Tangerang ini kemudian di SP3-kan.

Awalnya pembangunan rumah sakit tipe C tersebut menggunakan dana Anggara Pendapatan dan Belanja Negara. Pada 2005 dari pusat dikucurkan dana sebesar Rp 6,8 miliar untuk pembangunannya. Dilanjutkan dengan kucuran dana Rp 15 miliar pada 2006. "Tahun 2007 tidak ada lagi dana yang turun," kata Hani.

Penghentian penyidikan kasus ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang dengan menganggarkan dana pembangunannya kembali. "Kami berfikir ini demi melayani masyarakat dalam bidang kesehatan," ujar Hani. Selama ini untuk wilayah Tangerang bagian barat seperti Cikupa, Tigaraksa, Balaraja dan sekitarnya tidak terdapat RSUD.

JONIANSYAH

Berita terkait

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

1 hari lalu

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

Delegasi PBB mengevakuasi sejumlah pasien dan korban luka dari Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

2 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

8 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

8 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

14 hari lalu

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

Meski dari kalangan bangsawan, keluarga Kartini ini kerap membantu masyarakat. Namun adik Kartini dipersekusi dan darak keliling kota hingga trauma.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

26 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

28 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

36 hari lalu

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

Tentara Israel masih melancarkan serangan ke sejumlah wilayah di Gaza. Korban jiwa pun terus berjatuhan.

Baca Selengkapnya

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

37 hari lalu

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

Korea Selatan menutup bangsal rumah sakit besar karena tak ada dokter.

Baca Selengkapnya