Putusan Tukar Guling SLTP 56, Hari Ini

Reporter

Editor

Kamis, 4 Desember 2003 12:50 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Kasus tukar guling (ruislag) antara Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama 56 Melawai dengan PT Tata Disantara, rencananya akan diputus di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (4/12). Kasus ini bermula dari penandatanganan perjanjian tukar guling (ruislag) antara Kepala SLTP 56 yang lama dengan PT Tata Disantara milik Abdul Latief pada 2000. Kerjasama ini ditentang secara luar biasa dari pihak SLTP 56. Hal ini terbukti dengan hasil angket yang disebar kepada 1.138 murid, hanya 27 murid yang setuju untuk pindah ke lokasi yang baru yaitu di jalan Jeruk Purut, Jakarta Selatan. Pihak SLTP 56 yaitu guru dan para murid sudah mengupayakan agar perjanjian tersebut dibatalkan dengan cara antara lain mendatangi Gubernur DKI, anggota DPRD dan DPR serta Wakil Presiden, yang pada saat itu dijabat Megawati Sukarnoputri. Menurut Lambok Gultom, pengacara SLTP 56 dari Asosiasi Penasehat Hukum dan Hak Asasi Manusia (APHI), ada indikasi korupsi, kolusi dan nepotisme dalam kasus ini. Lambok mengatakan, sesuai dengan Keputusan Presiden nomor 16 tahun 1994 jo Keputusan Presiden nomor 24 tahun 1995, memutuskan status aset negara diatas Rp 10 miliar harus dengan persetujuan Presiden. "Berarti syarat perjanjian tidak terpenuhi, maka harus batal demi hukum," katanya. Selain itu, menurut Lambok, Nilai Jual Obyek Pajak (NJOP) SLTP 56 hanya dihargai Rp 2.500 ribu permeter persegi. Sedangkan sesuai dengan ketentuan bidang perpajakan pada tahun 2000, nilainya sebesar Rp 9.650 ribu permeter persegi. "Jelas-jelas negara dirugikan," kata Lambok dengan nada tegas. Saat berita ini diturunkan, sekitar 70 orang murid SLTP 56 Melawai berunjuk rasa di depan kantor Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Mereka membawa poster-poster yang bertuliskan penolakan terhadap relokasi sekolah mereka ke jalan Jeruk Purut. Rheny Wahyuni - Tempo News Room

Berita terkait

159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

3 menit lalu

159 Tahun Cornell University, Lahirkan 62 Pemenang Nobel

Cornell University di Ithaca, New York, AS telah menghasilkan 62 pemenang nobel dari alumninya. Usia kampus ini 159 tahun.

Baca Selengkapnya

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

9 menit lalu

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

Tim Jaksa KPK menghadirkan empat saksi pada sidang lanjutan bekas Menteri Pertanian (Kementan) Syahrul Yasin Limpo (SYL)

Baca Selengkapnya

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

9 menit lalu

Kementerian Investasi Bukukan Investasi Senilai Rp 401,5 Triliun

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) membukukan realisasi investasi senilai Rp 401,5 triliun pada triwulan I 2024.

Baca Selengkapnya

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

12 menit lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

20 menit lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

20 menit lalu

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Legih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

20 menit lalu

Menghitung Waktu Tempuh dari Rumah ke Surabaya: Legih Singkat Mana Pesawat dengan Kereta Cepat?

Untuk warga di timur Jakarta, seperti Bekasi dan Depok, naik kereta cepat ke Surabaya bisa jadi lebih menghemat waktu daripada naik pesawat dari Soeta

Baca Selengkapnya

Alasan Partai Gelora Tolak PKS Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

21 menit lalu

Alasan Partai Gelora Tolak PKS Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

Partai Gelora menolak Partai Keadilan Sejahtera atau PKS bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

25 menit lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

30 menit lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya