Seorang Pemuda Tewas Tertabrak Kereta

Reporter

Editor

Sabtu, 2 Juli 2011 13:21 WIB

TEMPO/Nita Dian

TEMPO Interaktif, Jakarta - Dian Saputra, 18 tahun, tewas tertabrak kereta api di perlintasan kereta tanpa palang pintu di Jalan Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu, 2 Juli 2011. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 09.40 WIB ketika korban hendak menyeberang pintu perlintasan dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Vega R dengan nomor polisi B 6512 BNI.

Pada saat bersamaan, kereta api Banten Express jurusan Tangerang-Jakarta Kota sedang mendekat. "Kecelakaan pun tak terelakkan. Ketika akan melintas, mungkin dia tidak melihat ada kereta lewat," ujar Operator Radio Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Ajun Inspektur Dua Sutiman, dalam laman resmi TMC, Sabtu, 2 Juli 2011.

Kepala Humas PT kereta Api Daerah Operasi I Jakarta Mateta Rizalulhaq kembali mengingatkan bahwa pengguna jalan memiliki kewajiban berhenti sejenak di perlintasan kereta api.

"Ada ataupun tidak ada palang pintu, berdasarkan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas, pengguna jalan wajib berhenti sejenak sebelum melewati perlintasan," ujarnya mengingatkan.

RATNANING ASIH | TMC

Berita terkait

Terinspirasi dari Peristiwa Nahas, Ini Film dan Lagu Tentang Tragedi Bintaro

19 Oktober 2023

Terinspirasi dari Peristiwa Nahas, Ini Film dan Lagu Tentang Tragedi Bintaro

Tak hanya dikenang sebagai kecelakaan kereta terbesar, namun Tragedi Bintaro juga menjadi inspirasi seniman.

Baca Selengkapnya

Mengenang Tragedi Bintaro, Kecelakaan Maut Kereta 36 Tahun Lalu

19 Oktober 2023

Mengenang Tragedi Bintaro, Kecelakaan Maut Kereta 36 Tahun Lalu

Hari ini 19 Oktober 2023, sudah 36 tahun berlalunya tragedi Bintaro yang selalu dikenang sebagai keelakaan kereta terparah.

Baca Selengkapnya

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Stasiun Palmerah  

8 Mei 2015

Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Stasiun Palmerah  

Pria tersebut, menurut Suparman, berjalan memasuki perlintasan kereta dan langsung terlindas kereta barang yang melintas.

Baca Selengkapnya

Diteriaki Warga, Sopir Blue Bird Nekat Menerobos  

15 Oktober 2014

Diteriaki Warga, Sopir Blue Bird Nekat Menerobos  

Sejak awal sopir minibus Blue Bird melanggar.

Baca Selengkapnya

Tabrakan Bintaro, Sopir Blue Bird Lawan Arus Lalin

15 Oktober 2014

Tabrakan Bintaro, Sopir Blue Bird Lawan Arus Lalin

Jalan Ulujami-Tanah Kusir sudah dibuat searah pascatabrakan antara kereta dan truk tangki Pertamina tahun 2013.

Baca Selengkapnya

Tabrakan Bintaro, Layanan Kereta Terganggu

15 Oktober 2014

Tabrakan Bintaro, Layanan Kereta Terganggu

Terjadi penumpukan penumpang di sejumlah stasiun.

Baca Selengkapnya

Tabrakan Bintaro, Blue Bird Terobos Pintu Kereta

15 Oktober 2014

Tabrakan Bintaro, Blue Bird Terobos Pintu Kereta

Sopir bus Blue Bird mengalami luka ringan.

Baca Selengkapnya

Kereta Tabrak Bus Blue Bird di Bintaro  

15 Oktober 2014

Kereta Tabrak Bus Blue Bird di Bintaro  

Bus Blue Bird tertabrak kereta pengangkut batu.

Baca Selengkapnya

Tragedi Bintaro, Pengendara Masih Nekat Lawan Arus  

17 Mei 2014

Tragedi Bintaro, Pengendara Masih Nekat Lawan Arus  

Ketidaktertiban para pengguna jalan raya itu sangat terasa jika tidak ada polisi lalu lintas.

Baca Selengkapnya

Tragedi Bintaro, Pertamina Berjanji Taati KNKT  

16 Mei 2014

Tragedi Bintaro, Pertamina Berjanji Taati KNKT  

Ali mengatakan, ada atau tidak kecelakaan, Pertamina selalu melakukan update atau peningkatan kualitas para sopirnya.

Baca Selengkapnya