Pendukung Ahok-Foke di Pulau Seribu Berdamai

Reporter

Rabu, 31 Oktober 2012 19:37 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, disambut para buruh yang berunjuk rasa di Kantor Gubernur DKI Jakarta, Rabu (24/10). TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Perang dingin dua kubu pendukung calon Gubernur Fauzi Bowo (Foke) dan Basuki Tjahja Purnama (Ahok) di Kepulauan Seribu akhirnya berakhir damai. Keduanya sepakat mengakhiri perseteruan dan memajukan Kepulauan seribu secara bersama.

"Mari kita akhiri dan curahkan kemampuan kita masing-masing untuk kemajuan Kepulauan Seribu," ujar Bupati Kepulauan Seribu Achmad Ludfi, saat Deklarasi Damai Anak Pulau for Jakarta Baru Kepulauan Seribu, Rabu 31 Oktober 2012.

Dalam setiap pesta demokrasi pemilihan kepala daerah diakuinya kerap timbul perbedaan diantara warga kerana berbeda pilihan. "Ada mekanisme pemilihan yang di lakukan partisipasi cukup tinggi, dan mereka bertindak sesuai pengelompokan saat itu," kata dia.

Saat itu, kata Achmad, Kepulauan Seribu yang merupakan basis pendudukung calon inkumben Foke belum sepenuhnya menerima kemenangan kubu Ahok yang berpasangan dengan Joko Widodo atau Jokowi saat pilkada putaran kedua September lalu.

"Makanya saya sangat mengharapkan pak Jokowi bisa menyambangi warga Kepulauan Seribu," ujarnya.

Wasis, salah satu warga pulau panggang, menyepakati perdamaianan antara pendukung Jokowi dengan Foke. Menurutnya, pertikaian dingin bisa berdampak panjang bila tidak segera diatasi saat ini. "Makanya biar tidak meledak adanya perdamaian ini bagus sekali,".

Pasca pemilihan yang dimenangkan kubu Foke di pulau Seribu, dua kubu hingga kini masih mempertahankan dukungannya, sehingga tak mengherankan kedua kubu masih menjaga egonya masing-masing. Namun dengan adanya deklarasi damai sore tadi, fajar persaudaraan di antara keduanya kembali memancar. Wasis berharap, dengan perjanjian itu kedua kubu kembali damai seperti semula.

Dalam pertemuan tadi, kedua kubu yang diwakili tokohnya masing-masing sepakat menekan perjanjian, disaksikan Bupati berserta istri, Camat Kepulauan Seribu Utara dan tokoh warga di sebelas pulau sepakat mengakhiri konflik perang dingin akibat pemilihan Gubernur beberapa waktu lalu.

JAYADI SUPRIADIN


Berita Lainnya:
Jatuh dari KRL, Seorang Bocah 10 Tahun Tewas
Lily Wahid Sebut Upeti di DPR Seperti Kentut
Perwira TNI Juga Ikut Setor Upeti ke DPR
Jodi Rooseto Jadi Kapolda Jabar, LSM Protes
Perampingan Rupiah Mulai Dibahas Tahun Depan
Kasus Lampung Selatan, Tokoh Adat Sepakat Berdamai

Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

20 November 2021

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

Taufik menyampaikan penyerang ini selalu mengatakan bahwa Anies Baswedan memenangkan Pilkada, karena politik identitas.

Baca Selengkapnya

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

20 Mei 2021

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

Rizieq Shihab mengklaim perkara yang menjeratnya bukanlah kasus hukum melainkan politik. Ia kemudian berkisah tentang Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya