Dinilai Terkorup, Ini Jawaban Kepala Dinas Pendidikan  

Reporter

Editor

Zed abidien

Jumat, 4 Januari 2013 13:55 WIB

Dok. TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK) mendata Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merupakan salah satu provinsi yang diduga melakukan penyalahgunaan anggaran di bidang pendidikan sebesar 33,3 persen.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Taufik Yudi Mulyanto, menjawab dugaan tersebut. "Informasi itu masukan buat saya dan bisa dijadikan evaluasi, koreksi, dan melakukan pembinaan untuk staf," kata Taufik di Balai Kota Jakarta, Jumat, 4 Januari 2013.

Taufik mengakui dari dinas lainnya di Pemerintah Jakarta, Dinas Pendidikan memang mendapatkan porsi anggaran yang paling besar. Jika memang ada oknum yang menyelewengkan dana yang sangat besar itu, dia tidak segan-segan memberikan sanksi berat kepadanya.

"Harus didalami lebih jauh, teliti lebih jauh, teguran lisan, tertulis, peringatan sampai pada penundaan kenaikan pangkat dan sanksi berat pemecatan," ia menegaskan.

Dia menambahkan, PPATK menjadi alat introspeksi agar ke depannya dalam menjalankan program tidak menggunakan rekening pribadi. Karena pasalnya, ada yang menggunakan rekening pribadi untuk kepentingan formal. "Kalau program itu tidak dijalankan, (duitnya) masuk ke rekening pribadi. Itu memang kesalahan," ujarnya.

Terkait dengan penggunaan rekening pribadi itu, Taufik berkelit bahwa kemungkinan jajarannya belum mengetahui jika tidak boleh menggunakan rekening pribadi dalam menjalankan program kerja. "Bisa jadi jajaran Dinas Pendidikan tidak tahu, belum tahu bahwa tidak boleh menggunakan rekening pribadi untuk kepentingan tugas. Kalau ketahuan akan dikenakan sanksi," kata dia.

SUTJI DECILYA


Berita terkait

Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

2 hari lalu

Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

Dilansir dari laman Kemendikbudristek, salah satu langkah pertama yang telah dilakukan IHA adalah memperbarui Museum Song Terus di Pacitan, Jawa Timur

Baca Selengkapnya

FSGI Catat Setiap Pekan Terjadi 1 Kekerasan Seksual di Sekolah

3 Juni 2023

FSGI Catat Setiap Pekan Terjadi 1 Kekerasan Seksual di Sekolah

Selama awal 2023, telah terjadi 22 kasus kekerasan seksual di lingkungan sekolah dengan jumlah korban 202 anak.

Baca Selengkapnya

MWA UNS Tetap Gelar Pelantikan Rektor, Kemendikbud: Acara itu Ilegal

6 April 2023

MWA UNS Tetap Gelar Pelantikan Rektor, Kemendikbud: Acara itu Ilegal

Kemendikbud mengatakan acara pelantikan yang dilakukan MWA UNS adalah ilegal.

Baca Selengkapnya

Ketua Bamus Betawi Minta Anak Muda Betawi Teladani Haji Lulung

16 Desember 2022

Ketua Bamus Betawi Minta Anak Muda Betawi Teladani Haji Lulung

Ketua Bamus Betawi Riano P Ahmad menilai almarhum Haji Lulung sosok yang pemberani

Baca Selengkapnya

Bangunan Bambu di KTT G20, Mahakarya Otentik Anak Bangsa

5 Desember 2022

Bangunan Bambu di KTT G20, Mahakarya Otentik Anak Bangsa

Pengerjaannya hanya tiga pekan. Hujan dan angin menjadi ujian berharga Bamboo Dome, sehari sebelum Presiden meninjau.

Baca Selengkapnya

Sempat Diundur, Pengumuman Kampus Mengajar Angkatan 4 Diumumkan Besok 8 Juli 2022

7 Juli 2022

Sempat Diundur, Pengumuman Kampus Mengajar Angkatan 4 Diumumkan Besok 8 Juli 2022

Pengumuman disampaikan pada 7 Juli 2022 melalui akun Instagram Kampus Mengajar.

Baca Selengkapnya

MA Menangkan Kemendikbud Terkait Aturan Pencegahan Kekerasan Seksual

19 April 2022

MA Menangkan Kemendikbud Terkait Aturan Pencegahan Kekerasan Seksual

MA menolak gugatan uji materiil terhadap Permendikbud Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Perguruan Tinggi.

Baca Selengkapnya

IPB University Raih Nilai Kinerja Anggaran Terbaik Versi Kemendikbud

17 Maret 2022

IPB University Raih Nilai Kinerja Anggaran Terbaik Versi Kemendikbud

IPB University meraih nilai 94,41 dengan predikat sangat baik. Disusul oleh Universitas Pendidikan Indonesia dengan nilai 91,33 (sangat baik).

Baca Selengkapnya

Kementerian Pendidikan Buka Pendaftaran Guru Penggerak, Cek Syaratnya

15 Maret 2022

Kementerian Pendidikan Buka Pendaftaran Guru Penggerak, Cek Syaratnya

Pendaftaran program guru penggerak dibuka pada 14 Maret hingga 15 April 2022. Seleksi ini terbuka untuk guru TK, SD, SMA, SMK, dan SLB.

Baca Selengkapnya

Kementerian Pendidikan Sesalkan Konflik Rektor dan Dosen SBM ITB

10 Maret 2022

Kementerian Pendidikan Sesalkan Konflik Rektor dan Dosen SBM ITB

Kementerian Pendidikan meminta agar rektor dan dosen SBM ITB berdialog mencari solusi. Kemendikbud meminta agar tak mengorbankan mahasiswa.

Baca Selengkapnya