Menteri PU: Pembangunan Deep Tunnel Jakarta Sulit  

Reporter

Selasa, 26 Februari 2013 14:38 WIB

Menteri Pekerjaan Umum, Djoko Kirmanto. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto memperkirakan pembangunan terowongan multiguna Jakarta, atau multi purpose deep tunnel, tidak akan mudah. "Menurut tim geologi pembangunan deep tunnel yang tengah bekerja, akan ada kesulitan dalam pembangunan terowongan itu," kata Djoko saat ditemui di kantornya, Selasa, 26 Februari 2013.

Kesulitannya adalah bagian utara Jakarta memiliki jenis tanah soft soil, atau bertanah lembek. Kondisi tersebut, menurut Djoko, akan membuat pembangunan deep tunel tidak mudah karena konstruksi harus dilakukan di dalam tanah yang lembek.

"Tapi bukan berarti pembangunan deep tunnel sama sekali tidak bisa," kata Djoko. Pembangunan terowongan yang akan digunakan untuk jalur pembuangan air sekaligus jalan tol bawah tanah itu tetap bisa berjalan. Ia masih optimistis pembangunan deep tunnel bisa diwujudkan setelah ada kajian lengkap dari tim ahli. Sayangnya, kajian itu belum selesai hingga saat ini. Djoko masih menunggu hasil kajian pembangunan proyek senilai Rp 16 triliun dan juga rekomendasi para ahli tersebut.

Meski Djoko mengakui pembangunan gorong-gorong raksasa ini sulit, tapi jika hasil kajian tim ahli memperlihatkan pembangunan deep tunnel bisa dilakukan, Kementerian Pekerjaan Umum akan mendukung.

Adapun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menginginkan pembangunan deep tunnel dapat terealisasi secepatnya untuk menanggulangi banjir di Ibu Kota. Rencananya, deep tunnel akan dibangun dari ruas Jalan M.T. Haryono menuju Manggarai, Karet, dan berujung di Pluit. Panjangnya mencapai 22 kilometer dengan kapasitas limpasan air sebanyak 2,5 juta meter kubik tiap tiga jam. (Baca: Ide Jokowi Mengenai Deep Tunnel Menuai Kritikan)

RAFIKA AULIA

Berita Lainnya:
Dahlan Ancam Pecat Dirut yang Minta Modal Negara

Boediono Rayakan Ultah ke-70 di Seoul

Ayah Bayi Upik Laporkan RSB Kartini ke Polisi

Beda Soeharto dan SBY Soal Cara Urus Partai

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

20 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

57 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

21 Februari 2023

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.

Baca Selengkapnya

PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

3 Agustus 2022

PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

PSI Jakarta mendorong Jamkrida Jakarta memanfaatkan penambahan modal dasar untuk memperbaiki kondisi perusahaan yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

25 Juni 2022

KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

Sekretaris KNPI DKI Jakarta Muhammad Akbar Supratman, meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mencabut izin usaha Holywings.

Baca Selengkapnya

DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

19 Juni 2022

DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

DKI Jakarta segera membayarkan tunggakan dana operasional Rukun Tetangga dan Rukun Warga (RT/RW) selama enam bulan sejak Januari-Juni 2022.

Baca Selengkapnya

Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

17 April 2022

Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

Masyarakat yang ingin mudik gratis dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat membawa sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

17 April 2022

Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

Ketahui apa syarat untuk mengikuti mudik gratis dari beberapa lembaga berikut.

Baca Selengkapnya

Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

8 Januari 2022

Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan 14 bangunan cagar budaya baru.

Baca Selengkapnya