Peminat Lelang Lurah-Camat Lewati Angka Seribu  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Sabtu, 20 April 2013 13:47 WIB

Kartu ujian peserta seleksi jabatan lurah. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Kepegawaian Daerah DKI Jakarta mencatat, jumlah peserta lelang camat dan lurah sudah mencapai angka seribu pendaftar. Sekretaris BKD Jakarta Budi Utomo mengatakan hingga hari ini tercatat ada 343 pegawai negeri sipil yang mendaftar untuk posisi camat. Sementara itu, untuk kursi lurah, sudah ada 775 pendaftar. "Jadi total ada 1.118 pendaftar," kata Budi, Sabtu 20 April 2013. Pendaftaran lelang camat dan lurah yang dibuka melalui situs online akan ditutup pada Senin, 22 April 2013.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan BKD, Chaidir, mengatakan ujian berlangsung selama dua hari yang jatuh pada 27 dan 28 April 2013. Lokasi ujian akan berlangsung di 12 lokasi sekolah menengah atas yang berada di Jakarta Pusat. "Peserta menjalani ujian di ruangan laboratorium komputer sekolah," ucap Chaidir.

Menanggapi jumlah peserta lelang sebanyak 1.118 orang dari total 6.000 pegawai negeri yang tercatat untuk posisi camat dan lurah, Chaidir menilai angka itu sudah cukup baik. Dari sisi rasio pun menurut dia masih wajar. "Lelang camat dan lurah kan hak. Jadi tidak ada paksaan."

Sebelumnya diberitakan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengadakan lelang terbuka untuk jabatan camat dan lurah. Posisi lurah sebanyak 267 dan camat sebanyak 44 kursi akan diperebutkan oleh sekitar 1.118 PNS. Selama proses lelang berjalan, Pemprov DKI menggandeng institusi kepolisian dan akademikus.

ADITYA BUDIMAN

PNS

Berita terkait

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

8 jam lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

3 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

4 hari lalu

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

Berikut perbandingan besar gaji yang diterima Prabowo ketika saat menjadi Menteri Pertahanan dengan Presiden.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

6 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

7 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

12 hari lalu

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

Rekrutmen dosen tetap ITB non PNS sebelumnya pada 2022. Tuntutan perkembangan multikampus serta jumlah mahasiswanya.

Baca Selengkapnya

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

13 hari lalu

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

Sumber Tempo mengungkap jika seorang dosen di Untan diduga menjadi joki nilai mahasiswa program S2 di FISIP. Tarifnya mencapai Rp 30 juta.

Baca Selengkapnya

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

22 hari lalu

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

Sejarah THR yang sempat diprotes kaum buruh

Baca Selengkapnya

PNS Inggris Minta Berhenti Kerja Massal, Khawatir Terlibat Kejahatan Perang Israel di Gaza

24 hari lalu

PNS Inggris Minta Berhenti Kerja Massal, Khawatir Terlibat Kejahatan Perang Israel di Gaza

PNS Inggris yang mengawasi ekspor senjata ke Israel meminta berhenti kerja atas kekhawatiran terlibat dalam kejahatan perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

32 hari lalu

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

Gaji ke-13 dicairkan pada Juni 2024 ketika masa awal pendidikan. Ada 2 golongan PNS, Prajurit TNI, dan anggota Polri yang tak terima. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya