Balita Meninggal Usai Dipindahkan dari Ruang ICU  

Reporter

Rabu, 14 Agustus 2013 15:19 WIB

123rf.com

TEMPO.CO, Bekasi - Balita meninggal dalam perawatan Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bekasi, Rabu, 14 Agustus 2013. Anak berusia 5 tahun bernama Bunga itu tidak tertolong setelah dipindahkan dari ruang intensive care unit ke ruang inap tanpa sepengetahuan orang tuanya.

Informasi yang dihimpun Tempo, anak dari pasangan Abas dan Yeni itu sempat dibawa ke Rumah Sakit Mekar Sari dan Rumah Sakit Bella, Kecamatan Bekasi Timur. "Terakhir kami bawa ke RSUD Kota Bekasi," kata Abas. Bunga sampai di RSUD Kota Bekasi pada Selasa siang dan langsung dirujuk ke ruang ICU. "Kami lega karena dia langsung mendapatkan penanganan medis."

Ketenangan Abas dan Yeni tak berlangsung lama. Sebab, sebelum kondisi Bunga stabil, petugas rumah sakit memindahkannya ke ruang inap. Di ruang inap itulah kondisi Bunga terus menurun dan sempat mengalami koma. Sekitar pukul 07.15, Bunga meninggal.

Mengetahui anaknya meninggal, Abas menangis histeris. Dia pun sempat mengamuk di ruang dokter, mempertanyakan soal penanganan Bunga yang dipindahkan ke ruang inap tanpa izin orang tua. "Kenapa belum sehat betul sudah dipindahkan dari ruang ICU," kata Abas. "Saya akan menuntut."

Direktur RSUD Kota Bekasi, Titi Masrifahati, mengatakan masih menyelidiki kasus kematian Bunga. Dengan demikian, ia belum bisa memberikan penjelasan apa pun mengenai kesalahan tindakan medis terhadap anak itu. Pada saat dihubungi, Titi mengaku sedang menggelar rapat dengan tim dokter dan perawat yang menangani Bunga. Di dalam rapat, dia akan meminta penjelasan kepada petugas medis mengenai prosedur penanganan Bunga. "Kami masih mengumpulkan data mendalam," kata Titi.

HAMLUDDIN

Berita Terpopuler:
Rudi Rubiandini, dari Kampus, Golf, ke Tahanan KPK

Ini Hasil Pemeriksaan Eks Pacar Sisca Yofie

Ratu Atut Isyaratkan Rano Karno Mundur Saja

FPI Lamongan Pernah Minta Diajari Merakit Bom

Berita terkait

Dinilai Terbukti Malpraktik, RS Omni Alam Sutera Ajukan Banding

18 September 2018

Dinilai Terbukti Malpraktik, RS Omni Alam Sutera Ajukan Banding

Kuasa hukum RS Omni Alam Sutera tidak bersedia mengomentari keputusan hakim, yang menyatakan Rumah Sakit Omni terbukti bersalah atas kasus malpraktik.

Baca Selengkapnya

RS Omni Dinyatakan Malpraktik, Juliana: Saya Sudah Puas

18 September 2018

RS Omni Dinyatakan Malpraktik, Juliana: Saya Sudah Puas

Ibu dua anak kembar itu merasa puas dengan keputusan pengadilan yang menyatakan RS Omni Alam Sutera terbukti malpraktik.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Telat Bayar Tagihan, RSUD di Jakarta Krisis Obat

12 September 2018

BPJS Kesehatan Telat Bayar Tagihan, RSUD di Jakarta Krisis Obat

Setiap tahun DKI menggelontorkan Rp 1,5 triliun untuk membayar premi BPJS Kesehatan bagi pasien kelas III. BPJS Kesehatan defisit Rp 9,75 triliun .

Baca Selengkapnya

Kisah Juliana Gugat Dugaan Malpraktik RS Omni Demi Jared - Jayden

30 Agustus 2018

Kisah Juliana Gugat Dugaan Malpraktik RS Omni Demi Jared - Jayden

Juliana Dharmadi, ibu kembar Jared dan Jayden Cristophel, korban dugaan malpraktik Rumah Sakit Omni menanggung beban hidup berat selama 10 tahun ini.

Baca Selengkapnya

RS Omni Dituduh Malpraktik ke Anaknya, Juliana Gugat Rp 20 Miliar

29 Agustus 2018

RS Omni Dituduh Malpraktik ke Anaknya, Juliana Gugat Rp 20 Miliar

Juliana menuduh RS Omni lakukan malpraktik sehingga anak kembarnya buta, dia menggugat Rp 20 miliar.

Baca Selengkapnya

Dimensi Hukum Pelecehan Seksual di Rumah Sakit

27 Februari 2018

Dimensi Hukum Pelecehan Seksual di Rumah Sakit

Beredarnya rekaman video pelecehan seksual oleh seorang perawat menyentak kita semua.Tak mudah menuduh tenaga kesehatan melakukan pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

BPJS Watch: Polisi Harus Usut Rumah Sakit yang Tolak Bayi Debora

10 September 2017

BPJS Watch: Polisi Harus Usut Rumah Sakit yang Tolak Bayi Debora

Pengamat BPJS Watch Timboel Siregar mendesak kepolisian untuk menyelidiki dokter dan petugas rumah sakit yang menolak bayi Debora.

Baca Selengkapnya

Bayi Meninggal di Rumah Sakit, Gubernur Djarot Ingatkan Kode Etik  

10 September 2017

Bayi Meninggal di Rumah Sakit, Gubernur Djarot Ingatkan Kode Etik  

Bayi Debora meninggal di RS Mitra Keluarga karena orang tuanya tak punya Rp 19 juta untuk biaya fasilitas PICU.

Baca Selengkapnya

Tempat Parkir Rumah Sakit Aloe Saboe Gorontalo Terbakar

23 Juni 2017

Tempat Parkir Rumah Sakit Aloe Saboe Gorontalo Terbakar

Rumah sakit ini memiliki sistem pemadaman sebagai langkah
pencegahan.

Baca Selengkapnya

Rumah Sakit di Bekasi Diduga Lakukan Malapraktek

28 Maret 2017

Rumah Sakit di Bekasi Diduga Lakukan Malapraktek

Putri Ira Rahmawati meninggal karena keterlambatan dokter memberi pertolongan darurat.

Baca Selengkapnya