Tabrakan Kereta Ulujami Mirip Tragedi Bintaro  

Reporter

Editor

Agoeng Wijaya

Senin, 9 Desember 2013 13:10 WIB

Petugas berusaha memadamkan kebakaran di lokasi kecelakaan KA Ulujami Bintaro, Jakarta (9/12). TEMPO/Muhammad Nafi

TEMPO.CO, Jakarta - Kecelakaan kereta kembali terjadi. Sekitar pukul 11.10 WIB tadi, kereta rel listrik (KRL) Jabotabek rute Stasiun Serpong-Tanah Abang bertabrakan dengan truk bermuatan LPG di perlintasan kereta api Bintaro Permai. Akibatnya, truk dan gerbong khusus wantia di bagian depan rangkaian kereta terbakar.

Hingga berita ini diturunkan, belum dapat dipastikan berapa banyak korban dan kerugian akibat musibah ini. Namun, sejak 26 tahun lalu, kereta komuter Jabodetabek telah beberapa kali mengalami kecelakaan. Berikut ini beberapa musibah KRL Jabodetabek yang pernah terjadi:

19 Oktober 1987
Tabrakan antara KA Ekonomi nomor 225 jurusan Rangkasbitung-Tanah Abang dengan KA 220 jurusan Tanah Abang-Merak. Tabrakan terjadi di Bintaro, Pondok Betung, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. KA 220 berjalan dengan kecepatan 25 km/jam, sementara KA 225 melaju dengan kecepatan 45 km/jam dengan kondisi jalur menikung. Jumlah korban tewas mencapai 139 jiwa dan 123 orang lainnya mengalami luka berat

November 1993
Dua kereta KRL ekonomi tabrakan di Desa Ratu Jaya, Depok. Kerasnya benturan membuat kedua kepala KRL itu "benjol" ke atas, hampir tiga meter tingginya. Sebelumnya, KRL 520 berhenti di Stasiun Depok Lama dan KRL 531 berhenti di Citayam. Dua stasiun kecil itu dihubungkan dengan rel tunggal (single track). Dalam persidangan terbukti petugas pengatur perjalanan kereta api (PPKA) Stasiun Depok Lama dan PPKA Stasiun Citayam itu dinilai lalai sehingga terjadi tabrakan dua kereta. Masing-masing dihukum tiga tahun penjara. Sebanyak 20 orang penumpang tewas dan 100 orang lebih luka-luka.

26 Juni 1999
Tabrakan terjadi antara kereta Jabotabek di Stasiun Juanda. KRL Jabotabek jurusan Jakarta-Bogor ditabrak dari belakang oleh rangkaian Kereta Rel Diesel (KRD) Bisnis Jayabaya Utara yang ditarik lokomotif CC 20319. Tabrakan itu terjadi sekitar pukul 15.05, atau lima menit selepas KRD Jayabaya Utara meninggalkan Stasiun Kota menuju Gambir. Saat KRD akan masuk ke Stasiun Juanda, KRL bernomor pemberangkatan 482 yang seharusnya sudah berangkat ke Gambir itu ternyata tidak segera bergerak. Kecelakaan ini menyebabkan 17 orang luka-luka.

9 Agustus 2000
Kereta Jabotabek bernomor 529 yang menurunkan penumpang di Stasiun Universitas Pancasila, selanjutnya KA 527 yang datang dari Stasiun Universitas Indonesia (UI), Depok, masuk ke Stasiun Universitas Pancasila dan menyundul KA 529. Pengakuan masinis, penyebabnya adalah sistem pengereman yang tidak bekerja baik. Beberapa penumpang mengalami cedera dan dirawat di Rumah Sakit (RS) Fatmawati, Jakarta Selatan.

4 Oktober 2003
Kereta Jabotabek nomor 490 menubruk KRL 488 yang berhenti mendadak di Kelurahan Kebon Pedes, Kota Bogor. Kedua kereta itu sama-sama berasal dari Bogor dengan tujuan Jakarta dengan waktu keberangkatan cuma berselang 10 menit. Penyebabnya seorang penumpang (sudah tersangka) menarik tuas rem darurat sehingga kereta kereta 488 berhenti mendadak dan akhirnya ditubruk oleh kereta nomor 490. Selain itu, sinyal di Blok 104 tidak berfungsi. Kecelakaan ini menelan satu orang korban jiwa. Adapun 45 orang luka berat dan ringan

30 Oktober 2008
Kereta barang pengangkut peti kemas menabrak kereta api rel listrik kelas ekonomi AC Jabotabek jurusan Bekasi-Jakarta. Kejadian berlangsung sebelum memasuki Stasiun Kampung Bandan, Jakarta Utara, sekitar pukul 10.30. Tujuh penumpang luka-luka, dua di antaranya patah tulang.

5 Juni 2009
Terjadi tabrakan antara KRL Ekonomi No 521 jurusan Bogor-Jakarta dengan KRL 265 Depok Ekspress. Tabrakan terjadi di perlintasan kilometer 11+200 antara Stasiun Tebet dengan Stasiun Manggarai, pukul 07.45 WIB. Pada insiden itu, KRL 521 menyeruduk KRL 265 yang sedang berhenti untuk menunggu sinyal. Kereta berhasil dievakuasi seluruhnya pada pukul 10.40 WIB. KRL Ekonomi Bogor-Jakarta bernomor 523 yang dikemudikan Supriyanto meluncur tanpa kendali.

EVAN /PDAT Sumber Diolah Tempo

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

1 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

4 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

4 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

4 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

5 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

5 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

6 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

6 hari lalu

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyisakan pekerjaan rumah bagi PT Kereta Api Indonesia berupa utang Rp6,9 triliun ke Bank Pembangunan Cina (CDB)

Baca Selengkapnya

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

7 hari lalu

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

PT KAI angkat bicara menyusul insiden kecelakaan lalu lintas antara KA Rajabasa (KA PLB S12A) relasi Tanjungkarang - Kertapati dengan bus kemarin.

Baca Selengkapnya

Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

11 hari lalu

Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

Seorang prajurit TNI diduga diam-diam memotret penumpang lain di kereta api. Ini jenis-jenis data pribadi yang harus dilindungi sebagai hak privasi.

Baca Selengkapnya