Isyarat Tepuk Punggung Wapres Boediono ke Jokowi  

Reporter

Kamis, 23 Januari 2014 14:07 WIB

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Boediono blusukan ke empat sekolah se-Jakarta. Mereka meninjau pelaksanaan Kurikulum 2013 yang baru berjalan satu semester. Empat sekolah yang disambangi adalah SD Negeri 8 Pegangsaan, SMP Negeri 25 Tebet, SD Penabur Kelapa Gading, dan SD Negeri 01 Gondangdia. Kedatangan dua orang ini menarik perhatian siswa.

Hanya, nama Jokowi lebih banyak dielu-elukan dibanding Boediono. Hasilnya, sampai di Balai Kota, Jokowi langsung diberondong pertanyaan wartawan soal dukungan tadi. "Bagaimana Pak, tadi sepertinya siswa, bahkan anak SD, lebih mengenal Bapak," tanya seorang wartawan televisi. (Baca: Blusukan Bareng, Jokowi Kalahkan Boediono)

Jokowi hanya tersenyum, "Apa-apa terus kenapa?" Wartawan televisi lain menimpali dengan pertanyaan serupa, Jokowi pun hanya tersenyum.

"Mau nanya apa, sih?" tanya mantan Wali Kota Solo ini tiba-tiba.

"Jadi, Bapak mau nyapres enggak setelah dukungan tadi," seorang wartawan online menimpali. "Kan, muaranya sudah jelas nih, Pak. Wakil Presiden saja kalah pamor," dia meneruskan.

Jokowi kembali tersenyum. Seorang wartawan media cetak menyela, "Pak Wakil Presiden komentar apa tadi?"

Kali ini Jokowi mau angkat suara. "Tadi cuma ditepuk-tepuk punggungnya," kata Jokowi, kemudian kembali tersenyum. Ditanya apa artinya, Jokowi menjawab, "Tanya Pak Boediono," ujarnya sambil meninggalkan wartawan.

SYAILENDRA

Berita Lainnya:
Risma Temukan 2 Karung Duit di Kebun Binatang Surabaya
Ani Yudhoyono Minta Maaf di Instagram
Buron BLBI Adrian Kiki Tiba di Kejaksaan Agung
Empat Petugas Busway Cabuli Penumpang
Di Mata Najwa, Mega Mengaku Suka Bersiul My Way
Megawati Mengaku Sering 'Nonjok' Kiemas

Berita terkait

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

28 menit lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

40 menit lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

1 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

1 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

2 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

2 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

3 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

3 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

4 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

4 jam lalu

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengakui kontribusi Presiden Jokowi, baik bagi Indonesia maupun kawasan.

Baca Selengkapnya