Hari ini Satpol PP Tertibkan PKL Monas

Reporter

Senin, 23 Juni 2014 05:45 WIB

Pedagang Kaki Lima merebut barang dagangannya saat ditertibkan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) di kawasan Monas, Jakarta, Rabu (11/9). Penertiban PKL rutin tersebut guna mengembalikan fungsi kawasan yang bebas dari pedagang. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta -- Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Jakarta Pusat Yadi Rusmayadi menyatakan pihaknya kembali menertibkan pedagang kaki lima (PKL) pada Senin, 23 Juni 2014. Namun, dia tak merinci kapan persisnya penertiban tersebut kapan bakal dilakukan.

"Bisa pagi atau pun siang, tergantung besok," Kata Yadi di Monas, Ahad, 22 Juni 2014. (Baca: PKL Liar PRJ Monas Pakai Identitas Palsu)

Ia juga enggan memberi target berapa hari penertiban bakal dilakukan. Menurut Yadi, operasi penertiban akan terus digelar sampai Monas bersih dari PKL.

Terkait banyaknya PKL yang memasuki Monas pada Ahad, 22 Juni 2014, dia berdalih gelaran Jakarnaval membagi konsentrasi petugas. Yadi menyatakan setidaknya ada 500 petugas yang bertugas mengamankan hajatan ulang tahun DKI Jakarta ke-487, termasuk mengamankan Monas dari PKL.

Namun, kata Yadi, jumlah itu sangat kecil untuk petugas yang mengamankan acara tersebut.

"Kami bukan membiarkan mereka (PKL) masuk, tapi memang petugas terbagi-bagi. Ada yang mengamankan Jakarnaval dan juga kampanye di Stadion Gelora Bung Karno. Jadi, tidak keliatan petugasnya."

Berdasarkan pantauan Tempo, sejak pagi para pedagang mulai berbondong-bondong memasuki area Monas. Padahal, di setiap pintu masuk, puluhan petugas baik dari Satpol PP maupun Unit Pelayanan Taman Monas tampak berjaga. (Baca: Penertiban PKL Liar Monas Jadi Tontonan)

Meski begitu, ada juga beberapa pedagang yang dilarang oleh para petugas. Pedagang itu pun protes karena tidak diperbolehkan masuk ke Monas.

ERWAN HERMAWAN





Berita Lain
Jokowi Siapkan Pertanyaan Khusus untuk Prabowo

Timnas Senior Menang 4-0 Atas Timnas Pakistan

Kafe Bercorak Nazi di Bandung Kembali Dibuka

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

17 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Sederet Aktivitas Terlarang di Malioboro Saat Libur Lebaran, PKL Liar Sampai Merokok Sembarangan

27 hari lalu

Sederet Aktivitas Terlarang di Malioboro Saat Libur Lebaran, PKL Liar Sampai Merokok Sembarangan

Satpol PP Kota Yogyakarta mendirikan Posko Jogoboro untuk pengawasan aktivitas libur Lebaran khusus di kawasan Malioboro mulai 8 hingga 15 April 2024

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

54 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

20 Januari 2024

Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

Mereka berharap bisa beraudiensi dengan jajaran Pemkot Solo dan komunitas pecinta anjing untuk mendapatkan solusi tersebut.

Baca Selengkapnya

Cerita PKL di JIS Lega Piala Dunia U-17 Telah Usai, Kenapa?

30 November 2023

Cerita PKL di JIS Lega Piala Dunia U-17 Telah Usai, Kenapa?

Semarak dan keseruan Piala Dunia U-17 2023 telah berlalu di Jakarta International Stadium (JIS).

Baca Selengkapnya

Kenapa Desain Spanduk Warung Tenda Pecel Lele Hampir Sama Semua?

16 November 2023

Kenapa Desain Spanduk Warung Tenda Pecel Lele Hampir Sama Semua?

Saat diperhatikan, warung-warung yang menjual pecel lele biasanya menggunakan spanduk dengan motif yang seragam. Bagaimana asal-usulnya?

Baca Selengkapnya

Siswa SMK Berkebutuhan Khusus di Tangsel Akhirnya Diterima Magang di Hotel

7 November 2023

Siswa SMK Berkebutuhan Khusus di Tangsel Akhirnya Diterima Magang di Hotel

Sebuah hotel di BSD akhirnya mau menerima Irvine, siswa SMK berkebutuhan khusus untuk magang praktek kerja lapangan.

Baca Selengkapnya

Setelah Relokasi, Puluhan Pedagang Kuliner Sekitar ITB Masih Tahap Transisi

2 Oktober 2023

Setelah Relokasi, Puluhan Pedagang Kuliner Sekitar ITB Masih Tahap Transisi

Pada 7 Agustus, pedagang kuliner di sekitar ITB digusur pemerintah Kota Bandung karena lokasi berdagangnya termasuk jalur terlarang.

Baca Selengkapnya

Ormas di Bekasi Diduga Minta Sumbangan Rp 100 Ribu ke PKL untuk Acara HUT Organisasi

23 Agustus 2023

Ormas di Bekasi Diduga Minta Sumbangan Rp 100 Ribu ke PKL untuk Acara HUT Organisasi

Para PKL meminta polisi menindak ormas yang meminta sumbangan untuk HUT organisasi. Setiap hari sudah menarik iuran ke pedagang.

Baca Selengkapnya