Taman Margasatwa Ragunan Ingin Bertaraf Internasional

Reporter

Sabtu, 20 September 2014 11:54 WIB

Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta. TEMPO/Nita Dian

TEMPO.CO, Jakarta - Taman Margasatwa Ragunan (TMR) mencapai usia 150 tahun. Momen itu menjadi langkah awal bagi pengelola TMR untuk menjadikan tempat konservasi tersebut sebagai kebun binatang berkelas internasional.

Kepala Badan Layanan Umum Daerah Taman Margasatwa Ragunan Marsawitri Gumay mengatakan, untuk mencapai cita-cita tersebut, pihaknya akan membuat rencana induk pembangunan TMR. "Tahun ini kami buat master plan-nya. Lima tahun depan semoga bisa tercapai," kata Wiwit, sapaan Marsawitri, di kantornya, Sabtu, 20 September 2014.

Rencana induk tersebut, kata Wiwit, akan memuat rancangan pembangunan TMR ke depan. "Margasatwa ini akan dibuat seperti apa," katanya. Wiwit sendiri berencana membuat TMR berbeda dengan taman margasatwa lain. "Dibuat tematik. Misalnya tema Sumatera Utara di kandang apa," katanya.(Baca: Hari Ini Ragunan Ultah ke-150, Ada Penghuni Baru)

Karena itu, dalam waktu dekat, Wiwit akan merombak kandang-kandang satwa di Ragunan. "Sebab kandang di sini sudah kandang model lama semua," katanya. Dia pun ingin kandang-kandang dibuat terpisah. "Untuk tidur dan bermain satwa bisa dibedakan."

Untuk mencapai kelas internasional, Wiwit menuturkan, TMR harus bisa menjadi tempat konservasi. "Hasil konservasi bisa kita kirim ke luar dan ditukar dengan satwa kebun binatang lain di dunia," katanya.

Senada dengan Wiwit, Ketua Dewan Pengawas TMR Hashim Djojohadikusumo mengatakan pihaknya ingin TMR bisa menjadi taman margasatwa yang mampu bersaing dengan taman margasatwa lain di dunia. "Kita ini punya aset yang luar biasa. Kita harus melebihi kebun binatang di Singapura sana," katanya.

Untuk itu, Hashim menyarankan TMR membuat fasilitas baru berupa safari malam, sehingga semakin diminati. Dia pun meminta pemerintah DKI memberikan bantuan lebih besar bagi aset berharga ini.

NINIS CHAIRUNNISA




Berita Terpopuler
Diduga Nikmati Dana Suami, Eddies Adelia Dipenjara
Udar Berdalih Bus Karatan Tidak Merugikan Negara
Tiap Hari 18 Pejalan Kaki Tewas
Kasus Transjakarta, Kejaksaan Belum Butuh Jokowi

Berita terkait

Projo Dorong Ridwan kamil berpasangan Keponakan Prabowo di Pilkada Jakarta 2024, Ini Profil Rahayu Saraswati

13 hari lalu

Projo Dorong Ridwan kamil berpasangan Keponakan Prabowo di Pilkada Jakarta 2024, Ini Profil Rahayu Saraswati

Keponakan Prabowo, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo didukung Projo dampingi eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Masih Ungkit Nilai 11 dari 100 Kepadanya, Begini Kilas Peristiwanya

36 hari lalu

Prabowo Masih Ungkit Nilai 11 dari 100 Kepadanya, Begini Kilas Peristiwanya

Anies Baswedan memberikan skor 11 dari 100 untuk kerja Kemenhan di bawah Prabowo saat debat capres lalu. Sampai sekarang masih diungkit Prabowo.

Baca Selengkapnya

Profil 3 Partai Politik di Posisi 3 Besar dalam Pileg Pemilu 2024 Versi Quick Count

18 Februari 2024

Profil 3 Partai Politik di Posisi 3 Besar dalam Pileg Pemilu 2024 Versi Quick Count

Beberapa lembaga survei sudah menuntaskan hasil quick count partai politik Pemilu 2024. Berikut profil PDIP, Golkar, dan Gerindra di posisi 3 besar.

Baca Selengkapnya

Kapal Isap Timah Milik Perusahaan Keponakan Prabowo Tenggelam Diduga Dihantam Angin Kencang

13 Februari 2024

Kapal Isap Timah Milik Perusahaan Keponakan Prabowo Tenggelam Diduga Dihantam Angin Kencang

Kapal Isap Produksi (KIP) Arsari II milik perusahaan keponakan Prabowo Subianto tenggelam diduga karena cuaca buruk.

Baca Selengkapnya

Datangi Konser Prabowo-Gibran di Yogya, Budiman Sudjatmiko: Pilih Indonesia Emas atau Cemas?

9 Februari 2024

Datangi Konser Prabowo-Gibran di Yogya, Budiman Sudjatmiko: Pilih Indonesia Emas atau Cemas?

Budiman Sudjatmiko menuturkan, kelompok muda ini yang ke depan akan menjadi penentu nasib Indonesia setidaknya lima tahun yang akan datang.

Baca Selengkapnya

Hashim Gerindra: Prabowo Tidak Perlu Mundur, Cukup Pak Mahfud Saja

2 Februari 2024

Hashim Gerindra: Prabowo Tidak Perlu Mundur, Cukup Pak Mahfud Saja

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menyebut Prabowo Subianto tidak perlu mundur dari jabatannya

Baca Selengkapnya

Debat Capres, Hashim Gerindra: Persiapan Prabowo Sudah Bagus, Mantap

2 Februari 2024

Debat Capres, Hashim Gerindra: Persiapan Prabowo Sudah Bagus, Mantap

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menyebut Prabowo Subianto telah siap dalam debat capres .

Baca Selengkapnya

Viral Gorila di Kebun Binatang Ragunan Lempar Kayu ke Pengunjung, Ini Penjelasannya

3 Januari 2024

Viral Gorila di Kebun Binatang Ragunan Lempar Kayu ke Pengunjung, Ini Penjelasannya

Gorila Ragunan yang bernama Komu tersebut melempar kayu untuk menyampaikan protes kepada pengunjung.

Baca Selengkapnya

Besok Kebun Binatang Ragunan Tutup, Giliran Para Satwa untuk Liburan

1 Januari 2024

Besok Kebun Binatang Ragunan Tutup, Giliran Para Satwa untuk Liburan

Seharusnya libur satwa Kebun Binatang Ragunan dilaksanakan setiap Senin, namun diundur jadi esok Selasa.

Baca Selengkapnya

Hari Terakhir Libur Tahun Baru, Kebun Binatang Ragunan Dipadati 90 Ribu Pengunjung

1 Januari 2024

Hari Terakhir Libur Tahun Baru, Kebun Binatang Ragunan Dipadati 90 Ribu Pengunjung

Jumlah pengunjung Kebun Binatang Ragunan pada libur tahun baru lebih banyak dibanding hari sebelumnya.

Baca Selengkapnya