Ahok Serahkan Nama Wakil Gubernur Pekan Depan  

Reporter

Editor

Budi Riza

Selasa, 25 November 2014 10:05 WIB

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyapa wartawan sebelum pelantiakan sebagai Gubernur DKI Jakarta di Istana Negara, 19 November 2014. Dalam pelatikan Ahok sebagai Gubernur DKI Jakarta, perwakilan dari Koalisi Merah Putih sama sekali tidak hadir. Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan nama calon wakil gubernurnya baru akan dilaporkan ke Kementerian Dalam Negeri pekan depan, 1 atau 2 Desember 2014. Sebab, Basuki masih menunggu peraturan pemerintah mengenai mekanisme penunjukan wakil gubernur.

"Peraturannya baru akan terbit akhir pekan ini," kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Selasa, 25 November 2014. (Baca: Calon Wakil Ahok Terhambat Peraturan Pemerintah )

Ahok menuturkan, Kementerian menyatakan peraturan akan terbit paling lambat dalam kurun 15 hari kerja setelah dia dilantik sebagai gubernur. Ahok dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada 19 November lalu. Selanjutnya, kata Ahok, wakil gubernur yang diajukan juga akan dilantik oleh Presiden atau Menteri Dalam Negeri.

Meski begitu, Ahok enggan menyebutkan nama calon pendamping pilihannya. Namun Ahok pernah memberi petunjuk beberapa kali ihwal kriteria ideal wakil gubernur baginya.

Pertama, menurut Ahok, wakil gubernur harus memiliki pengalaman kerja di pemerintahan daerah. Dengan begitu, wakil tersebut bisa langsung memahami permasalahan yang kerap terjadi di Ibu Kota. "Saya mau wakil yang bisa langsung bekerja."

Syarat kedua, kata Ahok, wakil gubernur harus mampu bekerja keras dan memiliki rekam jejak yang bersih. Itu artinya, Ahok bertutur, wakil gubernur tak akan tersangkut oleh kepentingan partai atau golongan yang mungkin akan menyandera di kemudian hari.

Saat ini, Ahok berujar, setidaknya ada dua versi mekanisme pengangkatan wakil gubernur. Wakil tersebut, kata dia, bisa diajukan oleh partai pengusung atau ia berhak memilih sendiri nama yang dianggap memenuhi kriteria. "Saya tunggu Kementerian dulu," kata Ahok.


LINDA HAIRANI

Terpopuler
10 Tahun Presiden, SBY Bakar Subsidi BBM Rp 1.300 T
Sam Pa, Surya Paloh, dan Kerajaan Neraka
Jokowi Jadi Idola di Malaysia
Siapa Sam Pa, Bos Sonangol dan Kawan Surya Paloh?
Jean Alter Tak Bunuh Sri di Bandara Soekarno-Hatta

Berita terkait

Bendera Palestina Berkibar di Balai Kota Oslo

29 November 2023

Bendera Palestina Berkibar di Balai Kota Oslo

Balai kota Oslo mengibarkan bendera Palestina untuk memperingati Hari Solidaritas Internasional dengan Rakyat Palestina

Baca Selengkapnya

Maju Mundur Tilang Uji Emisi Kendaraan Bermotor, Dinilai Tak Efektif Kenapa Berlaku Lagi 1 November 2023?

16 Oktober 2023

Maju Mundur Tilang Uji Emisi Kendaraan Bermotor, Dinilai Tak Efektif Kenapa Berlaku Lagi 1 November 2023?

Tilang uji emisi kendaraan bermotor yang semula gencar, kemudian dinilai tak efektif, tapi akan diberlakukan kembali November nanti. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Heru Budi Kembali Buka Posko Pengaduan di Balai Kota Jelang Setahun Jadi Pj Gubernur DKI

15 Oktober 2023

Heru Budi Kembali Buka Posko Pengaduan di Balai Kota Jelang Setahun Jadi Pj Gubernur DKI

Posko Pengaduan di Balai Kota DKI yang sempat dibuka kembali saat Heru Budi awal menjabat rupanya sempat dihentikan.

Baca Selengkapnya

Membeludaknya Jemaah Salat Ied di Kompleks Balai Kota Yogyakarta Hari Ini

22 April 2023

Membeludaknya Jemaah Salat Ied di Kompleks Balai Kota Yogyakarta Hari Ini

Sekitar lima ribu jemaah menjalankan salat Ied di kompleks Balai Kota Yogyakarta hari ini.

Baca Selengkapnya

Alasan DKI Jakarta Renovasi Tempat Penitipan Anak Negeri Bale Bermain di Balai Kota

17 Maret 2023

Alasan DKI Jakarta Renovasi Tempat Penitipan Anak Negeri Bale Bermain di Balai Kota

DKI Jakarta menyatakan renovasi Balai Kota untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pegawai.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Tiba di Balai Kota Jakarta, Temui Heru Budi

20 Desember 2022

Ridwan Kamil Tiba di Balai Kota Jakarta, Temui Heru Budi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengunjungi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Balai Kota, Jakarta Pusat hari ini.

Baca Selengkapnya

Ada 4 Demo di Jakarta Pusat Hari Ini, Polisi Kerahkan 600 Personel

12 Desember 2022

Ada 4 Demo di Jakarta Pusat Hari Ini, Polisi Kerahkan 600 Personel

Kapolres berharap tidak ada penutupan jalan akibat demo di Jakarta Pusat hari ini, namun pengguna jalan menghindari jalan sekitaran Monas.

Baca Selengkapnya

DPRD DKI Tolak Pemindahan Pelican Crossing di Depan Perpustakaan Nasional

11 Desember 2022

DPRD DKI Tolak Pemindahan Pelican Crossing di Depan Perpustakaan Nasional

Pelican Crossing di Jalan Medan Merdeka Selatan dinilai memudahkan warga yang ingin ke Halte Transjakarta Balai Kota dan IRTI Monas

Baca Selengkapnya

Tagih Haknya, Warga Kampung Bayam Ancam Demo Terus di Balai Kota hingga Senin

2 Desember 2022

Tagih Haknya, Warga Kampung Bayam Ancam Demo Terus di Balai Kota hingga Senin

Warga Kampung Bayam hingga kini belum bisa menempati Kampung Susun Bayam yang dijanjikan Pemprov DKI era Anies Baswedan

Baca Selengkapnya

Demo Buruh Bubar, Lalu Lintas di Lokasi Sempat Tersendat

2 Desember 2022

Demo Buruh Bubar, Lalu Lintas di Lokasi Sempat Tersendat

Massa buruh yang berunjuk rasa di depan Balai Kota DKI Jakarta mulai membubarkan diri. Lalu lintas di sekitarnya sempat tersendat.

Baca Selengkapnya