Polemik KIR Bus Scania, Ahok: Ada yang Cari Gara-gara

Reporter

Selasa, 11 Agustus 2015 10:22 WIB

Warga keluar dari Bus Transjakarta yang baru diresmikan dengan menggunakan tangga darurat di Lapangan Monas, Jakarta, 22 Juni 2015. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan 20 unit bus gandeng Transjakarta merek Scania yang rencananya akan dioperasikan pada Juli 2015. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kesal karena surat laik jalan (KIR) bus Transjakarta merek Scania tak kunjung turun. Ahok, sapaan Basuki, menduga ada yang mencari gara-gara dengan dirinya.

"Apakah ini kesalahan yang disengaja, sabotase, atau mau cari gara-gara sama saya,” kata Ahok di Balai Kota, Selasa, 11 Agustus 2015. Menurut dia, banyak pihak kecewa karena dia membeli bus dengan kualitas bagus, sehingga pemain lama tersisih.

Ahok mengatakan pemerintah DKI Jakarta saat ini sedang berusaha memperbaiki transportasi umum. Salah satu caranya membeli bus Transjakarta dengan kualitas sudah teruji. Selama ini DKI membeli kendaraan tersebut dari Cina.

Terakhir, ratusan bus asal Cina yang datang malah bermasalah. Ada yang karatan di bagian mesin, sehingga di hari pertama operasi sudah tidak bisa jalan. Belakangan, pengadaan bus tersebut menyeret mantan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono dalam dugaan korupsi.

Menurut Ahok, pemerintah DKI Jakarta tidak ingin mengulang kejadian serupa. Makanya mereka memilih bus yang sudah teruji. "Ada yang cemburu," katanya.

Polemik bus Transjakarta merek Scania ini mencuat setelah ditemukan pencatatan yang menyebut kendaraan asal Swedia itu hanya bisa mengangkut 39 penumpang–sesuai jumlah kursi. Padahal, berat isi bus mencapai 26 ton, sementara berat kosong ialah 19,3 ton. Bila selisih berat itu dibagi dengan rata-rata berat penumpang yang 60 kilogram, bus Scania bisa mengangkut hingga 111 penumpang.

Ahok mengatakan sudah kenyang pengalaman soal banyak cara untuk menjegal kebijakannya memperbaiki transportasi publik di Jakarta. Salah satunya, dia mencontohkan, kasus bus tingkat hibah merek Mercedes-Benz yang disebut tak layak beroperasi.

RAYMUNDUS RIKANG

Berita terkait

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

11 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

34 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

34 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

48 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

52 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

53 hari lalu

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

Pengamat politik Adi Prayitno sebut nama Ahok dan Anies Baswedan masih kuat di Jakarta. Bagaimana dengan Ridwan Kamil?

Baca Selengkapnya

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

53 hari lalu

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

Menjadi politisi sambil tetap aktif dalam dunia film. Begini perjalanan Deddy Mizwar menapaki dua bidang yang berbeda tersebut.

Baca Selengkapnya

Pengamat soal Tokoh yang Cocok Maju Pilkada DKI 2024: Anies dan Ahok Masih Kuat

57 hari lalu

Pengamat soal Tokoh yang Cocok Maju Pilkada DKI 2024: Anies dan Ahok Masih Kuat

Pengamat politik mengatakan Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok masih memiliki suara kuat di Jakarta.

Baca Selengkapnya