Gara-gara Ahok, Warga Kampung Pulo Stres dan Darah Tinggi

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Rabu, 26 Agustus 2015 07:29 WIB

Seorang ibu membongkar rumahnya sendiri dengan menggunakan palu besar yang telah dibongkar oleh pemerintah sambil mencari sisa barang yang masih bisa dimanfaatkan kembali di bantaran Sungai Ciliwung, kawasan Kampung Pulo, Jakarta, 24 Agustus 2015. M IQBAL ICHSAN/ TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Resor Metro Jakarta Timur dan Polda Metro Jaya mendirikan posko kesehatan di Rusun Jatinegara Barat. Warga Kampung Pulo yang tinggal di rusun tersebut dapat memeriksakan kesehatannya secara gratis.

Dari pemeriksaan itu terungkap bahwa sebagian besar di antara mereka mengalami tekanan darah tinggi. Salah satunya adalah Nur, 62 tahun. "Saya cek tekanan saya tinggi sampai 150," kata dia di posko kesehatan, Selasa, 25 Agustus 2015.

Nur mengatakan belakangan ini dia merasa tak sehat. "Saya merasa stres, kepikiran sama rumah yang dibongkar," ujarnya. Nur juga mendapat obat untuk menurunkan tekanan darahnya.

Kepala Urusan Kedokteran dan Kesehatan Polres Metro Jakarta Timur dokter Lenny Siregar mengatakan wajar bila tekanan darah warga Kampung Pulo di atas normal. "Mereka kelelahan dan banyak pikiran," ujarnya.

Bagaimana pun, kata Lenny, masyarakat masih belum bisa sepenuhnya beradaptasi tinggal rusun. Apalagi mengingat sebagian besar dari mereka sudah puluhan tahun tinggal di bantaran Kali Ciliwung. "Pada dasarnya mereka belum menerima pindah ke sini (rusun)," ujarnya.

Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Metro Jaya Komisaris Besar Musyafak mengatakan akan terus berada di Rusun Jatinegara Barat sampai waktu yang belum ditentukan. "Kami akan lihat sesuai kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Sampai saat ini respons warga Kampung Pulo cukup positif terhadap adanya posko kesehatan. "Banyak yang datang memeriksakan kesehatan," kata Musyafak. Setelah diperiksa, keluhannya pun bermacam-macam, ada yang tekanan darah tinggi, ISPA, atau hanya sekedar pegal-pegal. Selain itu, dari pantauan Tempo, sejumlah petugas posko kesehatan membawa seorang warga Kampung Pulo yang terkena stroke untuk dirujuk ke rumah sakit.

NINIS CHAIRUNNISA

Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

6 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

35 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

35 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

49 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

52 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

53 hari lalu

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

Pengamat politik Adi Prayitno sebut nama Ahok dan Anies Baswedan masih kuat di Jakarta. Bagaimana dengan Ridwan Kamil?

Baca Selengkapnya

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

54 hari lalu

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

Menjadi politisi sambil tetap aktif dalam dunia film. Begini perjalanan Deddy Mizwar menapaki dua bidang yang berbeda tersebut.

Baca Selengkapnya