Ahok: 78 Warga Bidara Cina Ambil Kunci Rusun Cipinang Besar Selatan

Reporter

Selasa, 13 Oktober 2015 10:49 WIB

Rumah warga yang mulai dibongkar oleh pemiliknya di Bidara Cina, 12 Oktober 2015. Warga yang rumahnya berada di HPL DKI akan direlokasi ke Rusun Cibesel. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan sudah 78 warga Bidara Cina yang mengambil kunci Rumah Susun Sewa Cipinang Besar Selatan. Pemerintah akan mengebut pembangunan unit yang belum siap.

Ahok mendapat laporan dari Wali Kota Jakarta Timur Bambang Musyawardana bahwa warga Bidara Cina yang setuju pindah bertambah jumlahnya, yaitu 78 kepala keluarga. "Memang di sana ada beberapa bagian yang belum siap. Kita lagi kerjain," katanya di Balai Kota pada Senin, 12 Oktober 2015.

Pada awal Oktober 2015, 131 keluarga di Bidara Cina mengikuti pengundian kunci Rusunawa Cipinang Besar Selatan. Mereka adalah warga yang rumahnya terkena proyek pembangunan sodetan Sungai Ciliwung. Para keluarga tersebut nantinya akan memenuhi 73 peta bidang yang disiapkan.

Rusunawa Cipinang Besar Selatan disediakan pemerintah provinsi untuk warga Bidara Cina yang tidak memiliki sertifikat. Rusunawa tersebut memiliki lima lantai. Setiap unitnya berukuran 6 x 5 meter dan dilengkapi dengan dua kamar tidur, ruang tamu, kamar mandi, dan dapur.

Pada tiga bulan pertama, penduduk dibebaskan biaya sewa Rusunawa Cipinang Besar Selatan. Mulai Januari 2016, warga Bidara Cina diwajibkan membayar iuran pengelolaan lingkungan yang besarnya berbeda-beda setiap lantai, semakin ke atas semakin murah. Harganya mulai Rp 156 ribu hingga Rp 234 ribu. Biaya tersebut belum termasuk tarif listrik dan air.

VINDRY FLORENTIN




Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

1 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

3 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

3 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

20 hari lalu

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

Jakpro melaporkan Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Furqon dengan tuduhan pencurian, perusakan, dan penempatan rumah susun tanpa izin.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

35 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

35 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

49 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya