Harga Beras Naik, Sandiaga Uno Pantau Stok di Jakgrosir

Kamis, 11 Januari 2018 12:26 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat meninjau Jakgrosir di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, 11 Januari 2018. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno pastikan harga dan stok kebutuhan pokok di JakGrosir, yang berada di pasar Induk Kramat Jati, aman dan terkendali. Dengan mengenakan kaus biru dan sepatu kets, Sandiaga mengunjungi Jakgrosir pagi ini, Kamis, 11 Januari 2018.

"Jadi untuk masyarakat kelas menengah ke bawah pemegang KJP, kami pastikan stok cukup dan harga tetap sesuai dengan yang kami sebut sebagai administer price," ujar Sandiaga, Kamis.

Selain meninjau harga bahan pokok, kunjungan itu juga dimanfaatkan Sandiaga untuk melihat kualitas pelayanan JakGrosir kepada masyarakat pemegang Kartu Jakarta Pintar. Menurut Sandiaga, dengan adanya JakGrosir masyarakat pemegang KJP akan lebih mudah mendapatkan harga bahan pokok yang terjangkau.

Sandiaga menjelaskan, ia mendapatkan laporan dari PD Pasar Jaya mengenai kenaikan harga beras di beberapa pasar di Jakarta yang sudah mendekati angka Rp 13 ribu. Jumlah tersebut menurutnya terlalu mahal dan akan mencekik masyarakat menengah ke bawah.

"Kami harus terus kunjungan. Pastikan pasokan cukup dan masyarakat Jakarta dapat harga yang terjangkau dan saluran distribusi lancar," ujarnya.

Advertising
Advertising

Sandiaga Uno berharap masyarakat, khususnya pemegang KJP, akan terus mendapatkan harga bahan pokok yang terjangkau dengan kehadiran Jakgrosir. Ia menekankan, kehadiran JakGrosir ke depannya akan mampu menantang pasar-pasar grosir lain di Jakarta untuk menjual harga kebutuhan pokok setidaknya setara dengan yang ada di JakGrosir.

"JakGrosir juga sudah bekerja sama dengan Asosiasi Pedagang Pasar untuk tidak menahan barang, sehingga harga bisa tetap stabil."

Berita terkait

Pemerintah Filipina Tolak Padi Beras Emas Kembali Dikurung di Laboratorium

7 jam lalu

Pemerintah Filipina Tolak Padi Beras Emas Kembali Dikurung di Laboratorium

Pengadilan baru saja mencabut izin penanaman komersial padi Beras Emas atau Golden Rice hasil rekayasa genetika di Filipina.

Baca Selengkapnya

Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

22 jam lalu

Beras SPHP Naik, Pengamat: Perlu Penyesuaian Agar Disparitas Harga Tak Jauh

Pemerintah melalui Perum Bulog menaikkan harga eceran tertinggi atau HET untuk beras SPHP, dari Rp10.900 menjadi Rp12.500 per kilogram sejak 1 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Cuaca Ekstrem, Pemerintah Siapkan Impor Beras 3,6 Juta Ton

2 hari lalu

Cuaca Ekstrem, Pemerintah Siapkan Impor Beras 3,6 Juta Ton

Zulkifli Hasan mengatakan impor difokuskan ke wilayah sentra non produksi guna menjaga kestabilan stok beras hingga ke depannya.

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

3 hari lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

6 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

6 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

8 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

9 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

9 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya