Berkas First Travel Dilimpahkan, Kasus Segera Digelar di PN Depok

Jumat, 9 Februari 2018 18:43 WIB

Bos First Travel, Anniesa Devitasari Hasibuan dan Andika Surachman menghadiri rapat kreditur penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) PT First Travel di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jakarta, 5 Desember 2017. Keduanya hadir didampingi kuasa hukum yang mengurus PKPU. Tempo/ Ilham Fikri

TEMPO.CO, Depok - Kejaksaan Negeri Kota Depok telah melimpahkan berkas dugaan kasus penipuan dan tindak pidana pencucian uang berkedok biro perjalanan haji dan umrah First Travel ke Pengadilan Negeri Depok, Jumat, 9 Februari 2018.

Pelimpahan dilakukan setelah Kejari Depok memproses kasus First Travel tersebut selama 44 hari kerja dihitung dari waktu pelimpahan yang dilakukan oleh Badan Reserse Kriminal Kepolisian RI ke Kejari Depok.

Baca: Kasus First Travel, JPU Tengah Menyusun Surat Dakwaan

“Hari ini kasus First Travel sudah dilimpahkan ke PN Depok, JPU tinggal nunggu jadwal sidang,” ujar ketua tim jaksa penuntut umum, Heri Jerman, Jumat, 9 Februari 2018.

Heri Jerman, yang menjabat sebagai koordinator pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum) Kejagung tersebut, mengatakan lamanya proses pelimpahan salah satunya karena barang bukti yang terlalu banyak. “Butuh ketelitian bagi kami untuk menyelidiki kasus itu,” tutur Heri.


salah satu aset milik bos First Travel mobil Hummer berwarna putih.TEMPO/Irsyan Hasyim

Tim JPU kasus First Travel, kata Heri, terdiri atas delapan orang. Lima orang berasal dari Kejaksaan Agung. “Tiga jaksa lain dari Kejari Kota Depok," ucap Heri lagi.

Pelimpahan berkas tersebut dibenarkan oleh Hubungan Masyarakat Pengadilan Negeri Depok, Teguh Arifiano. “Ia benar sudah dilimpahkan hari ini, untuk jadwal sidang perdana masih kami proses waktunya,” kata Teguh Arifiano soal kasus First Travel yang tak lama lagi masuk persidangan tersebut.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Daftar Haji Dulu Baru Umrah

10 hari lalu

Daftar Haji Dulu Baru Umrah

Haji merupakan salah satu rukun Islam yang hukumnya wajib ditunaikan oleh setiap muslim yang mampu.

Baca Selengkapnya

Kapolres Metro Tangerang Beri Hadiah Umroh Polisi yang Lumpuhkan Pencuri Modus Tukar Uang di Citra Raya

22 hari lalu

Kapolres Metro Tangerang Beri Hadiah Umroh Polisi yang Lumpuhkan Pencuri Modus Tukar Uang di Citra Raya

Tindakan anggota Banit Siepropam Polres Metro Tangerang Kota itu viral, setelah video dia mengagalkan pencurian uang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

25 hari lalu

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

Bandara Dhoho di Kediri resmi beroperasi pada 5 April 2024. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Ramadan di Tanah Suci, Tren Berburu Pahala Si Kantong Tebal

46 hari lalu

Ramadan di Tanah Suci, Tren Berburu Pahala Si Kantong Tebal

Para jemaah merasa umrah saat ramadan bisa membuat khusyuk beribadah dan menghasilkan pahala berlipat. Ongkos menyundul langit.

Baca Selengkapnya

Lion Air Pembawa Jemaah Umrah Surabaya Alihkan Pendaratan ke Kualanamu, Ini Penjelasan Manajemen

52 hari lalu

Lion Air Pembawa Jemaah Umrah Surabaya Alihkan Pendaratan ke Kualanamu, Ini Penjelasan Manajemen

Lion Air yang membawa jamaah umrah dari Surabaya ke Jeddah, Arab Saudi, mengalihkan pendaratan ke Bandara Kualanamu, karena Notam dari Sri Lanka.

Baca Selengkapnya

OJK Ingatkan 3 Modus Penipuan saat Ramadan, dari Pinjol sampai Diskon Tak Wajar

52 hari lalu

OJK Ingatkan 3 Modus Penipuan saat Ramadan, dari Pinjol sampai Diskon Tak Wajar

OJK mengingatkan 3 modus penipuan yang biasanya muncul saat Ramadan, yakni pinjol ilegal, paket diskon tak wajar dan aplikasi penyedot data.

Baca Selengkapnya

Jelang Pencoblosan Pemilu 2024, Kedatangan Penumpang dari Luar Negeri di Bandara Soekarno-Hatta Meningkat

13 Februari 2024

Jelang Pencoblosan Pemilu 2024, Kedatangan Penumpang dari Luar Negeri di Bandara Soekarno-Hatta Meningkat

Gelombang kedatangan penumpang internasional di Bandara Soekarno-Hatta mengalami peningkatan menjelang hari pencoblosan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Banyuwangi Layani Penerbangan Umroh Mulai Februari

1 Februari 2024

Bandara Banyuwangi Layani Penerbangan Umroh Mulai Februari

Bandar Udara (Bandara) Banyuwangi mulai melayani penerbangan umroh pada Februari tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kasus Pasien Covid-19 Baru di RSHS Bandung, Sebagian Punya Riwayat Pulang Umroh

13 Desember 2023

Kasus Pasien Covid-19 Baru di RSHS Bandung, Sebagian Punya Riwayat Pulang Umroh

Sebanyak empat pasien di antaranya terjangkit virus Covid-19 jenis Omicron.

Baca Selengkapnya

Bandara Ngloram Mulai Layani Penerbangan Feeder Umroh

18 November 2023

Bandara Ngloram Mulai Layani Penerbangan Feeder Umroh

Bandara Ngloram, Cepu, Blora, Jawa Tengah resmi memulai pelayanan penerbangan feeder jamaah umroh

Baca Selengkapnya