Suami Istri Bos First Travel Terima Gaji Rp 1,5 Miliar per Bulan

Senin, 19 Februari 2018 19:51 WIB

Anniesa Hasibuan bersama suaminya, Andika Surachman sebelum menampilkan koleksinya dalam New York Fashion Week (NYFW) Spring/Summer 2017 di New York, AS, 12 September 2016. instagram.com

TEMPO.CO, Depok – Uang 93 ribu calon jemaah umroh First Travel ternyata digunakan untuk menggaji suami istri pemilik perusahaan tersebut sebesar Rp 1,5 miliar per bulan. Informasi ini diungkapkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat pada Senin 19 Februari 2018.

Jaksa menghadirkan tiga terdakwa yaitu Direktur Utama First Travel Andika Surachman, Direktur First Travel Anniesa Hasibuan (istri Andika), dan Komisaris Utama, merangkap Kepala Divisi Keuangan First Travel Siti Nuraidah Hasibuan alias Kiki Hasibuan (adik Anniesa Hasibuan).

Baca juga: Foya-foya Bos First Travel: Keliling Eropa dan Beli Restoran

Ketua Tim JPU Heri Jerman menjelaskan sejak sejak Januari 2015 hingga Juni 2017, ketiga terdakwa berhasil menghimpun 93.295 calon jemaah dengan total jumlah uang yang disetor Rp 1,3 triliun lebih.

Namun baru 29.985 jemaah yang diberangkatkan dengan rincian jamaah yang VIP 16 orang, reguler 1.296 orang dan paket promo 2017 sebanyak 28.673 orang.

Advertising
Advertising

Sehingga masih ada 63.310 calon jemaah yang belum berangkat dengan total yang telah disetorkan sebanyak Rp 900 miliar lebih. Uang itu tidak dikembalikan kepada jemaah atau memberangkatkan jemaah, tapi dialihkan ke yang lain.

Simak juga: Anniesa Hasibuan, Peragaan Busananya dari London sampai Istanbul

“Uang para jemaah diputar untuk keperluan pribadi salah satunya gaji terdakwa Andika Surachman Rp 1 miliar per bulan dan Anniesa Hasibuan Rp 500 juta per bulan,” kata anggota tim JPU Lumumba Tambunan saat membacakan surat dakwaan.

Tim JPU membeberkan daftar foya-foya ketiga terdakwa. Antara lain keliling Eropa dengan biaya Rp 8,6 miliar, membeli restoran Nusa Dua di London senilai Rp 10 miliar, membeli tanah dan bangunan di Sentul City (Bogor) Rp 10 miliar, membeli mobil Humer Rp 3,5 miliar, mobil Toyota Velfire Rp 1 miliar, mobil Mercedes Benz Rp 1 miliar, mobil VW Rp 1 miliar, membeli jam tangan merk Carl Bucheer Rp 200 juta dan kebutuhan pribadi bos First Travel lainnya.

Berita terkait

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

17 jam lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

4 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

Daftar Haji Dulu Baru Umrah

7 hari lalu

Daftar Haji Dulu Baru Umrah

Haji merupakan salah satu rukun Islam yang hukumnya wajib ditunaikan oleh setiap muslim yang mampu.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

11 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

14 hari lalu

Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.

Baca Selengkapnya

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

17 hari lalu

Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.

Baca Selengkapnya

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

18 hari lalu

'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

Wanita 'Crazy Rich' Vietnam dijatuhi hukuman mati atas perannya dalam penipuan keuangan senilai 304 triliun dong atau sekitar Rp 200 T.

Baca Selengkapnya

Kapolres Metro Tangerang Beri Hadiah Umroh Polisi yang Lumpuhkan Pencuri Modus Tukar Uang di Citra Raya

19 hari lalu

Kapolres Metro Tangerang Beri Hadiah Umroh Polisi yang Lumpuhkan Pencuri Modus Tukar Uang di Citra Raya

Tindakan anggota Banit Siepropam Polres Metro Tangerang Kota itu viral, setelah video dia mengagalkan pencurian uang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

22 hari lalu

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

Bandara Dhoho di Kediri resmi beroperasi pada 5 April 2024. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

22 hari lalu

Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

Hati-hati penipuan melalui percakapan teks yang mengatasnamakan kurir dalam fitur pesan instan saat menggunakan platform belanja online.

Baca Selengkapnya