Sandiaga Uno Mau Jakarta Gaet 1 Juta Turis Wisata Halal pada 2023

Rabu, 7 Maret 2018 16:53 WIB

Indonesia pantas disebut sebagai kiblatnya pariwisata halal dunia.

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ingin Jakarta menjadi kota wisata halal jempolan dan kompetitif pada 2020. Dia juga menargetkan satu juta wisatawan halal mancanegara dalam lima tahun mendatang.

"Kami ingin 2020 Jakarta bisa mencapai distinction sebagai kota dengan destinasi dan wisata halal yang bisa bersaing. Kami juga targetkan satu juta global halal tourist bisa datang di Jakarta untuk lima tahun ke depan," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu, 7 Maret 2018.

Baca: Wisata Halal di DKI Jakarta, Begini Konsepnya Menurut Sandiaga Uno

Sandiaga beralasan potensi wisata halal cukup besar, baik di dunia, Indonesia, maupun Jakarta. Menurut Sandiaga, pada 2018, ada 117 juta potensi wisatawan muslim global dari seluruh dunia. Angka ini mencapai 11,8 persen dari pasar turisme dunia dengan nilai potensi US$ 238 miliar.

Sandiaga juga menyebut Indonesia menduduki peringkat keempat wisata halal dunia. Indonesia pun membidik 3,8 juta wisatawan muslim pada tahun ini.

Sedangkan Jakarta, kata Sandiaga, memiliki potensi yang tak kalah besarnya. Data yang dihimpun dari Open Data DKI Jakarta tahun 2016, Badan Pusat Statistik tahun 2015, dan sejumlah data lain mencatat ada lebih dari dua juta wisatawan mancanegara datang ke Jakarta.

Sandiaga menyebutkan Jakarta juga memiliki berbagai infrastruktur yang menyokong potensi pengembangan wisata halal. Dia berujar ada lebih dari 40 ribu kamar hotel berbintang, lebih dari 5.000 masjid, setidaknya 200 destinasi wisata dan 170 mal, dan 17 ribu makanan dan minuman bersertifikat halal.

Sandiaga Uno mengatakan Pemprov DKI masih akan mendorong bertambahnya jumlah makanan dan minuman bersertifikat halal melalui kerja sama dengan Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI). Selain itu, LPPOM MUI akan menjadi mitra Pemprov dalam melakukan sertifikasi halal. "Kami sudah ada mitra, LPPOM MUI," ujarnya.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

2 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

4 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

6 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

6 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

6 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

7 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

8 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya