Begini Grace Natalie PSI Tantang Akun Hulk Soal Video Cinlok Ahok

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 8 Juni 2018 17:13 WIB

Ketua Umum PSI, Grace Natalie, dalam konferensi pers pembukaan pendaftaran calon anggota legislatif di Kantor DPP PSI, 27 Agustus 2017. TEMPO/Andita Rahma

TEMPO.CO, Jakarta -Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie menantang pemilik media sosial @Hulk_idn untuk segera merilis video paling lambat besok, 9 Juni 2018 pukul 11.11 WIB. Video yang dimaksud, yakni tuduhan video asusila Grace Natalie dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Saya ingin menantang Hulk untuk merilis video tersebut dalam waktu 1 x 24 jam terhitung sekarang," kata Grace Natalie dalam video yang diunggahnya di akun Twitter @grace_nat, Jumat, 8 Juni 2018.

Baca : Grace Natalie PSI Sebut Cuitan Cinlok Ahok Bermuatan Politik

Grace melaporkan dua akun media sosial yang dianggap telah melakukan pelecehan siber kemarin. Dua akun itu, yakni Twitter @Hulk_idn dan Instagram @prof.djohkhowie. Akun @Hulk_idn mengunggah cerita, Grace menjalani cinta lokasi dengan Ahok demi memperoleh dana dari taipan 9 naga.

Akun @Hulk_idn mencuitkan, cinta lokasi keduanya berujung ke hubungan suami istri. Akun itu mengisyaratkan memiliki video Grace dan Ahok telah menjalani hubungan suami istri.

Baca: Tuduhan Hubungan Grace Natalie dan Ahok, Fifi: Ngapain Selingkuh?

"Masalah video hanya tarik ulur saja | dalam politik setiap gerakan akan direkam untuk suatu saat digunakan politik sandera kasus | hulk akan buat grace panas dingin terlebih dahulu | *infovalid," tulis @Hulk_idn, 5 Juni 2018.

Grace meminta bantuan warganet untuk me-retweet videonya. Dia melontarkan satire berisikan mengajak warganet mengganti foto profil Twitter @Hulk_idn menjadi Hello Kitty pink yang imut. Hal itu bila @Hulk_idn tak kunjung mengunggah video itu.

"Jika besok Hulk gagal merilis video tersebut, maka terbukti semua cuitan Hulk adalah imajinasi belaka," demikian Grace Natalie.

Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

2 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

2 hari lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

2 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

3 hari lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

3 hari lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

4 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

5 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

5 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

6 hari lalu

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

Hakim MK Guntur Hamzah menyoroti petitum atau permohonan PDIP yang ingin menjadikan perolehan suara PSI di DPRD Provinsi Papua Tengah menjadi nol.

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

6 hari lalu

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

PDIP meminta kepada MK agar perolehan suara PSI dan Partai Demokrat dalam pemilihan DPRD Provinsi Papua Tengah dijadikan nol.

Baca Selengkapnya