Penyelundupan Sabu ke Rutan Polda, Begini Instruksi dari Tahanan

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 23 Juni 2018 11:52 WIB

Ilustrasi penyitaan barang bukti narkotika sabu. Tempo/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta -Direktur Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Suwondo Nainggolan mengatakan, penyelundupan narkoba jenis sabu di rumah tahanan (rutan) narkoba Polda Metro Jaya dilakukan sesuai instruksi tahanan bernama Sihagustar.

"Suaminya memerintahkan. Lebih tepatnya menyuruh," kata Suwondo di kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu, 23 Juni 2018. "Dari dalam (tahanan) semua instruksinya."
Baca : Penyelundup Sabu ke Rutan Polda Metro Ternyata ASN Mabes Polri

Sebelumnya, wanita bernama Uun Kuniyati ditangkap karena ketahuan membawa narkoba jenis sabu untuk suaminya, Sihagustar, di rutan Polda Metro Jaya. Uun berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pusat Kedokteran dan Kesehatan Markas Polri.

Uun menyelundupkan sabu seberat 7 gram yang dimasukan ke dalam botol deodoran. Uun ditangkap saat membesuk Sihagustar di Blok C18 rutan narkoba Polda Metro pada Kamis, 21 Juni 2018.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, polisi belum mengetahui bagaimana Sihagustar menginstruksikan istrinya untuk membawa sabu. Subdit II Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya masih menyelidiki kasus tersebut.

Adapun kini Uun telah ditetapkan sebagai tersangka. "Sudah persiapan ditahan," ujar Suwondo.

Dalam kasus sabu ini, Uun bakal dijerat Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Dalam Pasal 114 tercantum, setiap orang yang terbukti menawarkan, menjadi perantara, atau menyerahkan narkotika golongan I akan dipidana penjara seumur hidup atau penjara paling singkat lima tahun dan maksimal 20 tahun. Ada juga pidana denda paling sedikit Rp 1 miliar dan maksimal Rp 10 miliar.

Berita terkait

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

48 menit lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

2 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

2 jam lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

3 jam lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

5 jam lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

5 jam lalu

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang

Baca Selengkapnya

Proses Kesiapan Boyongan Puluhan Ribu ASN ke IKN

11 jam lalu

Proses Kesiapan Boyongan Puluhan Ribu ASN ke IKN

Adapun jumlah ASN yang diperlukan untuk berada di IKN pada prioritas pertama sebanyak 11.916 orang.

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

12 jam lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

17 jam lalu

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

Polisi masih mendalami identitas pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dalam kasus mayat dalam koper itu.

Baca Selengkapnya

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

1 hari lalu

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

Salah satu syarat calon pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai adalah harus lulus seleksi sebagai calon mahasiswa kampus PKN STAN.

Baca Selengkapnya