Polda Kerahkan 2.500 Polisi di Test Event Asian Para Games 2018

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 23 Juni 2018 14:10 WIB

Tim pengamanan Test Event Asian Para Games 2018 melakukan simulasi pengamanan di depan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu, 23 Juni 2018. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta -Kepolisian Daerah Metro Jaya akan mengerahkan 2.500 personel untuk mengamankan Test Event Asian Para Games 2018. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, tim pengamanan gabungan dari kepolisian, Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan dinas perhubungan DKI Jakarta.

"Ada 2.500 personel yang kita turunkan untuk pengamanan Test Event Asian Para Games 2018 ini. Personel dari TNI, polri, dan dishub," kata Argo di kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Sabtu, 23 Juni 2018.
Baca : Puan Pastikan Asian Games 2018-Asian Para Games Tak Ada Masalah

Test Event Para Games 2018 digelar di GBK Jakarta pada 27 Juni hingga 3 Juli 2018. Test event ajang olahraga internasional itu diikuti oleh 379 atlet dari 13 negara. Adapun relawan Test Event Asian Para Games 2018 yang datang sekitar seribu orang.

Hari ini kepolisian dan TNI mengadakan simulasi pengamanan di sekitaran stadion GBK Jakarta. Berdasarkan pantauan Tempo, ada lima aspek pengamanan yang disimulasikan menjelang Test Event Asian Para Games 2018.

Asian Para Games 2018.

Pertama, pengawalan mobil atlet dan rombongan menuju GBK Jakarta. Dalam simulasi itu tampak dua bus rombongan dikawal dengan dua motor patroli dan pengawalan (patwal) polisi. Dua motor patwal dan satu mobil patwal berada di depan bus. Ada juga satu motor Crisis Response Team (CRT) Brimob bersiaga di belakang bus.

Kedua, simulasi penyelesaian bentrok antar warga di sekitaran GBK. Polisi akan memberi peringatan kepada warga yang bentrok terlebih dulu. Bila bentrok tak kunjung selesai, polisi akan mengarahkan motor ke arah warga.

Ketiga, membawa korban bentrok dengan ambulans. Keempat, menangkap provokator bentrok. Kelima, membentuk barikade pengamanan di Test Event Asian Para Games 2018.

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

17 Januari 2024

Menpora Dito Ariotedjo akan Tinjau Aturan NPC Soal Pemotongan Bonus Atlet Asian Para Games

Menpora Dito Ariotedjo menyebut NPC memiliki aturan khusus untuk mendapat pemasukkan dari bonus atlet dan pelatih berprestasi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

29 Oktober 2023

Indonesia Penuhi Target di Asian Para Games 2023, Bekal Menuju Paralimpiade Paris 2024

Indonesia berhasil memenuhi target dalam Asian Para Games 2023, yang berakhir Sabtu, 29 Oktober.

Baca Selengkapnya

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

29 Oktober 2023

Urban Farming Tanaman Buah Merambat

Urban farming tanaman buah merambat menjadi pilihan hobi banyak warga kota.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

29 Oktober 2023

Klasemen Akhir Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Indonesia Penuhi Target dan Finis di Posisi 6

Asian Para Games 2023 Hangzhou sudah usai digelar. Simak klasemen akhir perolahan medalinya.

Baca Selengkapnya

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

28 Oktober 2023

Asian Para Games 2023 Hangzhou Resmi Ditutup, Indonesia Posisi Keenam Klasemen Perolehan Medali

Asian Para Games 2023 Hangzhou resmi berakhir dengan upacara penutupan di Hangzhou Olympic Sports Centre, Cina, Sabtu malam, 28 Oktober.

Baca Selengkapnya

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

28 Oktober 2023

Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Sabtu Siang 28 Oktober: Jelang Penutupan, Indonesia Posisi 6 dengan 29 Emas

Menjelang penutupan, kontingen Indonesia menempati posisi keenam klasemen perolehan medali Asian Para Games 2023.

Baca Selengkapnya

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

28 Oktober 2023

Menko PMK Muhadjir Effendy: Semua Atlet Peraih Medali Asian Para Games 2023 Diberi Hadiah Rumah

Menko PMK Muhadjir Effendy memastikan atlet peraih medali dalam Asian Para Games 2023 Hangzhou akan memperoleh hadiah rumah tinggal dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

28 Oktober 2023

Malam Ini, Upacara Penutupan Asian Para Games 2023 Bawa Ragam Elemen Puisi dan Budaya Cina

Penutupan Asian Para Games 2023 Hangzhou akan dilakukan Sabtu malam ini, 28 Oktober. Upacaranya akan membawa ragam elemen puisi dan budaya Cina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

28 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023: Sabtu Ini Penutupan, Indonesia Posisi 5 dengan 26 Emas

Asian Para Games 2023 Hangzhou akan ditutup Sabtu ini, 28 Oktober 2023. Indonesia untuk sementara menempati posisi kelima klasemen perolehan medali.

Baca Selengkapnya

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

27 Oktober 2023

Klasemen Perolehan Medali Asian Para Games 2023 Jumat Malam, 27 Oktober: Indonesia Naik ke Posisi 5

Indonesia telah mengantongi 26 medali emas, 21 perak dan 32 perunggu dalam perolehan medali Asian Para Games 2023 hingga Jumat malam, 27 Oktober

Baca Selengkapnya