Kunjungi Ennichisai 2018, Empat Gadis Ini Jadi Target Selfie

Senin, 2 Juli 2018 16:51 WIB

Pengunjung berfoto bersama dengan cosplay di festival budaya dan kuliner Jepang Ennichisai 2018 di kawasan Little Tokyo, Blok M Square, Jakarta Selatan, 1 Juli 2018. Tempo/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Pakaian cosplay Monica Gunawan menarik perhatian pengunjung festival budaya dan kuliner Jepang Ennichisai 2018. Tak hentinya Monica dan tiga orang temannya diminta pengunjung untuk berswafoto alias Selfie.

Perempuan berusia 25 tahun itu, sengaja datang bersama temannya, Tacia Natalie (25), Fiona Soehartono (23) dan Desty Nirmala Puri (23), menggunakan seragam sekolah ala siswi Jepang. Mayoritas yang meminta foto bersama mereka adalah kaum pria.

Baca: Apa Kesamaan Ennichisai di Blok M dengan Piala Dunia di Rusia?

Satu persatu permintaan foto pengunjung kepada mereka dilayani. "Padahal saya juga pengunjung. Tapi banyak yang meminta foto sama kami," kata Monica pada hari kedua festival yang diadakan di kawasan Little Tokyo, Blok M, Jakarta Selatan, Minggu, 1 Juli 2018.

Festival Ennichisai berlangsung selama dua hari sejak Sabtu kemarin. Monica bersama temannya datang sejak hari pertama.

Monica memang saban tahun selalu menunggu festival Jepang tersebut. Menurut dia, festival ini merupakan kesempatan baginya untuk menggunakan kostum cosplay koleksinya.

Baca: Area Festival Ennichisai Akan Diperluas 2019

Advertising
Advertising

Beberapa pakaian cosplay seperti Yukata, busana pelayan toko ala karyawati di Jepang dan sejumlah seragam sekolah siswi Jepang. Sebab, sejak duduk di bangku sekolah dasar, Monica memang sudah keranjingan kebudayaan Jepang itu.

"Jadi saya memang memiliki banyak koleksi cosplay," ujarnya. "Festival ini kesempatan untuk saya pakai."

Pengunjung berfoto bersama dengan cosplay di festival budaya dan kuliner Jepang Ennichisai 2018 di kawasan Little Tokyo, Blok M Square, Jakarta Selatan, 1 Juli 2018. Tempo/Imam Hamdi

Namun, untuk pilihan cosplay, perempuan yang tinggal di Tanjung Duren, Jakarta Barat itu, menyukai desain yang sederhana. "Saya sukanya cosplay yang bisa digunakan untuk sehari-hari. Tidak suka yang terlalu ribet, seperti cosplay karakter," ujarnya.

Dalam sehari Monica dan temannya bisa melayani ratusan pengunjung yang meminta foto bersama. Selain cosplay, budaya Jepang lain yang disukainya adalah manga dan sejumlah kebudayaan populer lainnya.

"Komik dan musiknya juga saya suka. Saya pun mengoleksi komik manga terutama serial Cardcaptor Sakura."

Pengunjung berfoto dengan pengguna cosplay di Festival Budaya Jepang Ennichisai di Blok M, Ahad, 1 Juli 2018. TEMPO/Imam Hamdi

Monica senang dengan adanya festival ini. Selain bisa menuangkan hobinya, Monica pun jadi lebih mengenal kebudayaan Jepang. "Pokoknya cukup menarik dan menyenangkan," kata desainer yang bekerja di salah satu perusahaan fashion di Jakarta ini.

Selain Monica, puluhan pengunjung datang menggunakan pakaian cosplay, mukai dari seorang samurai, figur tokoh manga seperti Naruto, robot dan lainnya.

Surya Wijaya, 16 tahun, salah satu pengunjung Ennichisai yang meminta berfoto dengan Monica. Menurut dia, cosplay yang dipakai Monica dan temannya sangat mirip dengan yang digunakan oleh siswa di Jepang. "Saya melihat seragamnya imut dan lucu. Jadi saya minta foto bersama," ujar Wijaya.

Berita terkait

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

2 jam lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

12 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

12 jam lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

13 jam lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

21 jam lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Pemandangan Indah Gunung Fuji di Jepang Kini Ditutup, Apa Sebabnya?

1 hari lalu

Pemandangan Indah Gunung Fuji di Jepang Kini Ditutup, Apa Sebabnya?

Pemasangan dinding diharapkan bisa mencegah orang berkumpul di seberang jalan untuk mengambil foto Gunung Fuji di Jepang dan mengganggu sekitar.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

1 hari lalu

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

Bantuan Jepang ini ditujukan untuk meningkatkan kehidupan petani skala kecil dan usaha perikanan di Papua

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

1 hari lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

1 hari lalu

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

Album SEVENTEEN menduduki peringkat pertama tanggal album utama di Jepang, tapi baru-baru ini viral video album itu dibuang

Baca Selengkapnya