LRT di Jakarta Akan Beroperasi Pekan Depan, Soal Subsidi Tarif?

Jumat, 3 Agustus 2018 09:03 WIB

Pekerja beraktivitas saat uji coba light rail transit (LRT) rute Kelapa Gading-Velodrome di Kelapa Gading, Jakarta, Kamis, 14 Juni 2018. Peninjauan itu dalam rangka mengecek kesiapan pengoperasian LRT menjelang sertifikasi Kementerian Perhubungan, yang akan dilakukan seminggu setelah Lebaran. ANTARA/Galih Pradipta

TEMPO.CO, Bandung - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan subsidi tarif untuk light rail transit atau LRT yang tengah dibangun di Ibu Kota Jakarta diserahkan kepada tiap pemrakarsa proyek tersebut.

LRT Jakarta ada dua. Yang (pertama) di Kelapa Gading itu dibangun Pemda DKI, tentu subsidinya akan diberikan oleh DKI,” kata Budi di Bandung, Kamis, 2 Agustus 2018.

Baca: Asyik, LRT Kelapa Gading Bakal Operasional 10 Agustus Buat Publik

Budi mengatakan pemerintah pusat lewat Kementerian Perhubungan hanya menyiapkan subsidi untuk proyek yang menjadi garapannya, yakni LRT Jabodebek (Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi), dengan rute Cawang-Cibubur, Cawang-Dukuh Atas, serta Cawang-Bekasi Timur. “Untuk LRT Jabodebek dari Dukuh Atas sampai Cibubur, kita akan berikan subsidi,” ujarnya.

Budi mengatakan pemerintah sudah menyiapkan anggaran subsidi tarif yang akan diberikan kepada LRT Jabodebek tersebut. “Kita subsidi 50 persen.”

PT Jakarta Propertindo bermitra dengan PT Wijaya Karya untuk menyelesaikan proyek-proyek LRT di Kelapa Gading sebelum pesta olahraga se-Asia dibuka Presiden RI Joko Widodo. Adapun Kementerian Perhubungan juga menggarap proyek LRT Jabodebek.

"Secara keseluruhan, sekarang 40-an persen, masing-masing trase Cawang-Cibubur 62 persen, Cawang-Bekasi Timur 47 persen, dan Cawang-Dukuh Atas 26 persen per akhir Juni lalu," kata General Manager Departemen LRT PT Adhi Karya Agus Karianto di Kementerian Koordinator Kemaritiman Jakarta, Rabu, 11 Juli 2018.

Simak juga: Perdana Perluasan Ganjil Genap, Jalanan Jakarta Barat Macet Sampai Malam

Agus, yang juga menjabat Direktur SDM, Sistem, dan Investasi Adhi Karya, mengatakan, dengan progres demikian, capaian pembangunan akhir 2018 diharapkan bisa mencapai sekitar 70 persen.

Dia menjelaskan, sesuai dengan target operasi pada 2019, rangkaian kereta (rolling stock) LRT dijadwalkan akan mulai didatangkan pada April-Mei 2019. Kemudian pada Juni 2019 sudah akan mulai dilakukan uji coba (running test), baik secara bertahap maupun keseluruhan.

Kendati demikian, Agus mengaku pengoperasian LRT nanti tetap disesuaikan dengan keputusan operator, yakni PT Kereta Api Indonesia.

Berita terkait

LRT Layani 10 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Agustus Tahun Lalu

4 jam lalu

LRT Layani 10 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Agustus Tahun Lalu

Pengguna tertinggi terjadi di bulan April 2024 sejak pertama kali LRT beroperasi, capai 1,4 juta penumpang.

Baca Selengkapnya

Menko PMK soal Taruna STIP Tewas Dianiaya: Selama Ini Tanggung Jawab Institusi

2 hari lalu

Menko PMK soal Taruna STIP Tewas Dianiaya: Selama Ini Tanggung Jawab Institusi

Muhadjir mengatakan jika kasus tersebut berkaitan dengan mahasiswa seperti STIP, biasanya itu juga ditangani oleh pimpinan institusi

Baca Selengkapnya

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

2 hari lalu

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

Penambahan perjalanan bakal membuat jumlah perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja mencapai 336 perjalanan setiap harinya

Baca Selengkapnya

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

3 hari lalu

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengklaim bahwa keselamatan dan keamanan pelayaran kapal Indonesia telah diakui dunia internasional.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

5 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

5 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

5 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

5 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

5 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

6 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya