Pengganti Sandiaga Uno, DPRD: Harus Mampu di Bidang Ekonomi

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Ali Anwar

Jumat, 10 Agustus 2018 19:32 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) berpelukan dengan Sandiaga Uno (kiri) seusai pengunduran dirinya sebagai Wakil Gubernur DKI di Balai Kota, Jakarta, Jumat, 10 Agustus 2018. Sandiaga resmi mundur dari jabatan Wakil Gubernur DKI untuk menjadi calon wakil presiden, mendampingi calon presiden Prabowo Subianto dalam pilpres 2019. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menghormati keputusan Sandiaga Uno meninggalkan jabatan sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Sandiaga Uno memilih maju sebagai calon wakil presiden, mendampingi Prabowo Subianto.

Baca:
Tinggalkan Balai Kota DKI, Sandiaga Uno: I'm Gonna Miss This Place

"Namanya orang mau naik kelas, ya kita hormati lah," kata Gembong, Jumat, 10 Agustus 2018. Menurut Gembong, ada atau tidak adanya Sandiaga Uno tidak berpengaruh, karena program-program Pemprov DKI sudah dimasukkan ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). "Tinggal dijalankan saja programnya," ujar Gembong.

Sandiaga Uno selama ini terlihat intensif menangani isu-isu perekonomian. Melihat itu, Gembong berharap pengganti Sandiaga Uno harus memiliki kemampuan di bidang ekonomi. "Siapapun yang bakal menggantikan Pak Sandiaga mampu berkonsentrasi pada bidang yang selama ini ditangani," kata Gembong.

Sandiaga Uno menyerahkan surat pengunduran dirinya sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta kepada Anies Baswedan, Jumat pagi, 10 Agustus 2018. Surat pengunduran tersebut telah disampaikan ke DPRD DKI melalui Ketua DPD DKI Gerindra, Muhammad Taufik.

Baca juga:
Tokoh PKS dari Bekasi Ini Digadang-gadang Gantikan Sandiaga Uno
Calon Pengganti Sandiaga Uno, Taufik Gerindra: Saya Juga Boleh

Pasangan Prabowo dan Sandiaga juga telah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) usai melaksanakan salat Jumat. Prabowo-Sandiaga Uno diusung oleh Gerindra, PKS, PAN. Terakhir, Partai Demokrat juga menyatakan dukungannya terhadap Prabowo - Sandiaga Uno.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

46 menit lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

8 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

1 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

1 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

3 hari lalu

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta mendesak untuk melakukan kajian yang matang sebelum menerapkan kebijakan pembatasan kendaraan pribadi sesuai UU DKJ.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

3 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

5 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

5 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

5 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya