Ke Setu Babakan, Atlet Asian Games: Saya Seperti Selebriti

Senin, 27 Agustus 2018 07:49 WIB

Aleksey Tarasenkou, atlet renang Asian Games 2018 asal Uzbekistan di Setu Babakan, Kampung Betawi, Ahad, 26 Agustus 2018. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Aleksey Tarasenkou, atlet renang asal Uzbekistan, hari ini menjadi selebriti dadakan di Setu Babakan, Kampung Betawi, Jakarta Selatan.

Baca: Cerita Lucu Atlet Asing Asian Games Nenggak Bir Pletok Betawi

Saat berkunjung ke sana, Aleksey yang berkulit putih, berambut pirang dan hidung mancung khas Eropa diserbu pengunjung lokal yang ingin berswafoto bersama.

Atlet dan official peserta Asian Games berpose mengenakan pakaian adat Betawi di Setu Babakan, Jakarta Selatan, Ahad, 26 Agustus 2018. TEMPO/Maria Fransisca Lahur.

"Saya senang hari ini, tapi sedikit lelah. Saya seperti orang terkenal, seperti selebritis, banyak yang minta foto," ujar Aleksey kepada Tempo, Ahad, 26 Agustus 2018.

Aleksey datang bersama empat orang teman satu timnya. Banyaknya pengunjung dan petugas yang ingin foto bersama, membuat mereka menjadi selebriti dadakan di Kampung Betawi.

Pelatih Aleksey sampai meminta para pengunjung untuk berhenti meminta foto bersama. "Cukup, cukup, ujar dia.

Baca: Bukan Nyamuk, Atlet Uzbekistan Temukan Hewan Ini di Wisma Atlet

Namun, para pengunjung tidak berhenti dan tetap antusias meminta foto bersama para bule Uzbekistan itu.

Advertising
Advertising

"Enggak tahu dia siapa, katanya atlet Asian Games. Ganteng yang cowok," ujar Dewi Puspita, salah seorang pengunjung yang berswafoto bersama Aleksey.

Atlet renang Asian Games asal Uzbekistan, Aleksey Tarasenkou, mengenakan baju adat Betawi saat mengunjungi Situ Babakan, Jakarta Selatan, Ahad, 26 Agustus 2018. TEMPO/M Julnis Firmansyah

Hari ini Aleksey bersama 15 orang atlet Asian Games 2018 mengunjungi Kampung Betawi, Jakarta Selatan. Kunjungan itu merupakan bagian dari wisata kota yang telah disediakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Saat di Kampung Betawi, para atlet yang berasal dari Uzbekistan, Malaysia, Kazastan, India, dan Filipina itu disuguhkan berbagai macam pertunjukan kesenian Betawi, seperti ondel-ondel, tanjidor, dan palang pintu.

Mereka juga disuguhi penganan khas Betawi, seperti laksa dan bir pletok. Beberapa dari mereka terlihat tersedak saat mencoba bir pletok yang memiliki cita rasa khas tersebut.

Atlet Uzbekistan itu merasa senang dengan baju koko yang dikenakannya. Aleksey berharap bisa membawa baju itu dan dikenakan di negaranya. "Tapi ini cuma dipinjami, harus minta izin dulu kalau mau bawa pulang," ujar dia.

Berita terkait

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

6 jam lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Bawa Uzbekistan ke Final Piala Asia U-23 dan Lolos Olimpiade Paris 2024, Pelatih Timur Kapadze Belum Puas

1 hari lalu

Bawa Uzbekistan ke Final Piala Asia U-23 dan Lolos Olimpiade Paris 2024, Pelatih Timur Kapadze Belum Puas

Timur Kapadze menilai lolosnya Uzbekistan ke Olimpiade Paris 2024 tak cukup. Ia menilai pemain tampil di bawah tekanan saat melawan Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

1 hari lalu

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

Shin Tae-yong (STY) tidak menyangkal fakta bahwa para pemainnya mengalami tekanan saat menelan kekalahan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Panen Hujatan dari Artis Indonesia, Wasit yang Kalahkan Timnas U-23 Mengemis Setop Bully

1 hari lalu

Panen Hujatan dari Artis Indonesia, Wasit yang Kalahkan Timnas U-23 Mengemis Setop Bully

Wasit Shen Yinhao yang dinilai kerap merugikan Timnas U-23 meminta netizen, termasuk artis Indonesia berhenti merundungnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

2 hari lalu

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah kalah dari Uzbekistan pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

2 hari lalu

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

Hilang sudah asa Timnas Indonesia U-23 berlaga di partai final Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda dikalahkan Timnas Uzbekistan U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Waspadai Gelandang Serang Abbosbek Fazyzullaev

2 hari lalu

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Waspadai Gelandang Serang Abbosbek Fazyzullaev

Timnas Indonesia vs Uzbekistan, waspada Abbosbek Fazyzullaev merupakan salah satu pemain timnas Uzbekistan yang bermain di Liga Rusia.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

2 hari lalu

Timnas Indonesia Vs Uzbekistan: Sederet yang Perlu Diketahui Soal Negeri di Asia Tengah Ini

Selain terkenal dengan sepak bolanya, Uzbekistan di kawasan Asia Tengah memiliki berbagai destinasi wisata menarik. Simak fakta-faktanya.

Baca Selengkapnya

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moscow

2 hari lalu

Profil Timnas Uzbekistan U-23: Ada Pemain Termahal di CSKA Moscow

Jelang pertandingan Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, mata pengamat tertuju pada kedua tim. Berikut komposisi pemain timnas Uzbekistan.

Baca Selengkapnya