Boleh Masuk Stadion GBK, Jakmania Berfoto dengan Polisi dan TNI

Reporter

Adam Prireza

Editor

Ali Anwar

Minggu, 9 Desember 2018 18:51 WIB

Para Jakmania berfoto bersama anggota TNI usai diperbolehkan masuk ke area Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada Ahad, 9 Desember 2018. Mereka akhirnya diperbolehkan masuk setelah pertandingan antara Persija melawan Mitra Kukar berakhir. Tempo/Adam Prireza

TEMPO.CO, Jakarta - Para pendukung klub sepak bola Persija Jakarta atau Jakmania mengajak berfoto polisi dan TNI di area Pintu 1 Stadion Gelora Bung Karno (Stadion GBK). Ratusan anggota dan simpatisan Jakmania yang menunggu di depan pagar pintu tersebut akhirnya diperbolehkan masuk setelah pertandingan Liga 1 2018 antara Persija melawan Mitra Kukar berakhir.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Tekuk Mitra Kukar 2-1, Persija Juara

Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Roma Hutajulu mengatakan pihaknya memperbolehkan para Jakmania masuk ke area Stasion GBK lantaran pertandingan sudah selesai. “Agar mereka dapat merayakan kemenangan timnya juga,” ujar Roma, Ahad sore, 9 Desember 2018.

Andi, 17 tahun, pendukung Persija asal Kali Deres, Jakarta Barat, mengaku bahagia setelah diperbolehkan masuk. Ia pun mengajak beberapa orang anggota TNI untuk berfoto sembari menyalami tangan mereka.

“Saya senang dan ingin berterima kasih karena diizinkan masuk,” ujar pemuda yang datang bersama teman-temannya itu. Tempo melihat sejumlah Jakmania lainnya melakukan hal yang sama. Mereka secara bergantian berfoto bersama polisi dan TNI yang berjaga di lokasi.

Advertising
Advertising

Baca juga: Cerita Sejoli yang Berjodoh Gara-Gara Sering Nonton Persija

Persija Jakarta merebut gelar juara Liga 1 musim 2018 setelah menekuk Mitra Kukar 2-1. Dalam rangka pengamanan pertandingan, polisi menerjunkan 7.000 personal pengamanan gabungan. Jumlah personel itu disebar dalam pola empat ring pengamanan.

"Ring pertama ada di dalam kawasan stadion GBK," kata juru bicara Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono, Sabtu, 8 Desember 2018. Sedangkan, ring dua berada di sekitar kawasan stadion GBK. Ring tiga di pintu masuk GBK dan ring empat di sekitar Stadion GBK.

Sore ini, Persija Jakarta melawan Mitra Kukar dalam laga Liga 1 2018 di Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Setelah berhasil mengalahkan Mitra Kukar 2-1, Persija Jakarta dipastikan menjadi juara liga itu.

Dengan gol yang dihasilkan Simic pada laga hari ini, saat ini klub kesayangan Jakmania mengoleksi 62 poin, unggul tiga angka dari PSM Makassar yang ada di posisi kedua.

Berita terkait

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

43 menit lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

3 jam lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

4 jam lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

20 jam lalu

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

Alissa Wahid menduga TNI kembali menyebut OPM itu karena sudah kewalahan mengatasi kelompok pro-kemerdekaan Papua.

Baca Selengkapnya

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

1 hari lalu

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

2 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

2 hari lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

2 hari lalu

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

Polisi menemukan luka tembak di pelipis kanan kepala Brigadir RA yang tembus ke bagian kiri kepala, bahkan hingga ke atap mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

3 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

3 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya