Dinas LH DKI: Kapasitas TPST Bantargebang Tersisa 10 Juta Ton

Reporter

Antara

Rabu, 16 Januari 2019 06:56 WIB

Transformasi wajah TPST Bantargebang di Bekasi, 29 November 2017. Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Isnawa Adji menyatakan penataan TPST Bantargebang yang mirip piramida sempat viral di media sosial. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Bekasi - Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan kapasitas Tempat Pembuangan Sampah Terpadu atau TPST Bantargebang telah memuat sekitar 39 juta ton sampah.

"Saat ini sudah berisi 39 juta ton, sehingga hanya bersisa 10 juta ton lagi yang diprediksi di 2021 sudah akan penuh," kata Isnawa di Bantar Gebang, Bekasi, Selasa, 15 Januari 2019. TPST tersebut diketahui memiliki kapasitas 49 juta ton.

Baca: Ini Kritik Keras DPRD Soal Penanganan Sampah di Era Anies Merosot

Karena itu, Isnawa mengatakan DKI telah menetapkan kegiatan strategis daerah untuk mengatasi persoalan sampah. Diantaranya dengan pembangunan fasilitas pengolahan sampah di dalam kota atau Intermediate Treatment Facility (ITF) demi mengurangi sampah di sumber dan optimalisasi TPST Bantargebang.

Untuk optimalisasi TPST Bantargebang, Isnawa mengatakan Dinas Lingkungan Hidup mempunyai target dan harapan ingin menjadikan TPST tersebut sebagai TPST ramah lingkungan dan ramah sosial. "Berbagai kegiatan yang sudah kami lakukan, yang pertama adalah kami memelihara kondisi 'landfill' kami dengan melakukan penutupan dan menggunakan geo membrane dan tanah merah," ujarnya.

Advertising
Advertising

Baca: Anies: Truk DKI dari Bantargebang Dicuci Sebelum Balik ke Jakarta

Selain itu, pihaknya melakukan pemeliharaan terhadap jalan operasional yang ada di kawasan TPST Bantargebang serta melakukan upaya memelihara instalasi pengolahan air sampah (IPAS). "Kami juga melakukan penghijauan dan mengoperasikan pusat daur pulang kompos serta berbagai kegiatan lainnya," kata Isnawa.

Setiap harinya, ibu kota mengirimkan sebanyak 7.400 ton sampah ke TPST Bantargebang. Jakarta telah membuang sampah ke sana sejak 1989. Artinya sampai saat ini, TPST Bantargebang telah beroperasi selama 30 tahun.

Berita terkait

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

6 hari lalu

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

Pemerintah Kabupaten Sumbawa, membangun 3 Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan 11 Tempat Pengolahan Sampah (TPS) Terpadu, sebagai upaya untuk meningkatkan pengelolaan sampah.

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

8 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

8 hari lalu

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

10 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

10 hari lalu

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

Gunung Bromo akan ditutup sementara mulai dari 25 April 2024

Baca Selengkapnya

8 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Hari Bumi

11 hari lalu

8 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Hari Bumi

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Bumi dengan aktivitas yang menghargai dan melindungi planet ini. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

11 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

4 Sumber Bau Tak Sedap di Rumah dan Cara Mengusirnya

12 hari lalu

4 Sumber Bau Tak Sedap di Rumah dan Cara Mengusirnya

Berikut barang yang biasa jadi sumber bau tak sedap di rumah dan cara mengatasinya agar Anda tak malu bila ada kerabat berkunjung.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

15 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Sampah di TPA Cipeucang Kian Menggunung, Menanti Kerja Sama Pemkot Tangsel Jalin dengan Daerah Lain

17 hari lalu

Sampah di TPA Cipeucang Kian Menggunung, Menanti Kerja Sama Pemkot Tangsel Jalin dengan Daerah Lain

Jika angin kencang, aroma menyengat tumpukan sampah di TPA Cipeucang, Tangsel, bisa tercium dari jarak yang jauh

Baca Selengkapnya