Tim Anies Protes Keras Klaim Jokowi Atas MRT Jakarta

Rabu, 27 Maret 2019 06:00 WIB

Presiden Joko Widodo (Jokowi) berjabat tangan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat peresmian MRT Jakarta fase I di Stasiun Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 24 Maret 2019. Keduanya tampil dengan gaya santai saat meresmikan moda transportasi umum baru Jakarta. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Tim Gubernur DKI Jakarta untuk Percepatan Pembangunan Bidang Pengelolaan Pesisir, Marco Kusumawijaya, mengecam pernyataan Presiden Joko Widodo alias Jokowi saat peresmian MRT Jakarta. Dia mempersoalkan klaim Jokowi bahwa pembangunan MRT Jakarta bisa bergulir berkat keputusan politiknya bersama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat keduanya memimpin DKI.

Baca:
Soal MRT Jakarta, Jokowi Ingatkan Keputusan Bersama Ahok

Marco mencuitkan protes kerasnya melalui akun Twitter @mkusumawijaya. Marco menulis dirinya muak dengan klaim Jokowi itu. Curahan hatinya itu ditulis sambil me-retweet satu artikel berita berjudul 'Jokowi: MRT Keputusan Politik Saya dengan Ahok'.

"Saya terus terang mencapai puncak kejijikan karena pernyataan Joko Widodo @jokowi ini. Literel, hampir muntah. Malu dan mual telah salah pilih seorang pembohong akut dan berulang. MRT itu baru...masih banyak saksi hidup, termasuk Gub Fauzi Bowo!," demikian bunyi cuitannya yang diunggah pada Sabtu, 23 Maret 2019.

Tempo berupaya mengonfirmasi ucapan Marco. Saat dihubungi via pesan Whatsapp, Marco enggan menjelaskan alasan unggahannya itu. "Lihat tweet-tweet saya yang lainnya. Tidak ada tambahan apa-apa," kata Marco saat dihubungi, Selasa, 26 Maret 2019.

Advertising
Advertising

Baca:
Senang MRT Jadi Kenyataan, Ini 5 Pernyataan Fauzi Bowo

Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo membuka dan meninjau proyek Mass Rapid Transportation (MRT) di Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (26/04). TEMPO/Dhemas Reviyanto

Pada unggahan berikutnya, dia menuliskan Jokowi seorang pembohong. Kali ini, Marco me-retweet akun salah satu warganet yang memperlihatkan arsip berita pencanangan atau groundbreaking MRT pada 2012 oleh gubernur saat itu, Fauzi Bowo.

"Tanpa arsip beginipun, banyak saksi hidup. Sebagiannya masih bekerja di PT MRT. Dalam keadaan begini, seorang Joko Widodo @jokowi berani bohong dia berjasa? Mual dan muak! Apa salah kita punya presiden macam begini!!!," tulis Marco.

Baca:
Antara Foke dan Jokowi, Ini Kronologis Proyek MRT Jakarta

Selanjutnya, Marco memaparkan proses pemerintah DKI membangun MRT. Menurut dia, Fauzi Bowo yang memulai kajian pembangunan. Foke, sapaan Fauzi Bowo, juga yang menandatangani kontrak dengan Japan International Cooperation Agency (JICA). Foke juga menyiapkan atau merevisi berbagai aturan yang perlu, membentuk PT MRT, dan meresmikan persiapan pembangunan.

Presiden Jokowi didampingi Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan sejumlah menteri meninjau proyek Terowongan Bawah Tanah MRT Jakarta Fase I di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, 23 Februari 2017. Penyelesaian koridor Fase I secara keseluruhan telah rampung lebih dari setengahnya. TEMPO/Subekti.

Baca:
Foke Tak Penuhi Undangan Peresmian MRT Jakarta, Ini Alasannya

"Dari awal dia siapkan itu sampai sekarang jadwalnya tepat, meskipun sempat tertunda karena Jokowi masalahkan tarif," tulis Marco.

Pembangunan MRT Jakarta fase 1 rampung tahun ini. Jokowi menandatangani prasasti dan meresmikannya pada Ahad, 24 Maret 2019. Kereta bawah tanah itu terdiri dari 13 rute yang melintas dari Lebak Bulus-Bundaran HI. Panjangnya 15,7 kilometer.

Berita terkait

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

7 menit lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

1 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

1 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

4 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

4 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

4 jam lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

5 jam lalu

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

6 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

7 jam lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

8 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya