Bertemu Prabowo Subianto, Adik Ahok: Pemimpin Berhati Besar

Senin, 15 April 2019 18:10 WIB

Adik Ahok, Fifi Lety Tjahaja Purnama bertemu dengan Prabowo Subianto. instagram.com/fifiletytjahajapurnama

TEMPO.CO, Jakarta - Fifi Lety Tjahaja Purnama, adik Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengunggah dua foto bersama calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di instagram pribadinya. Foto itu diunggah Fifi pada hari ini, Senin, 15 April 2019.

Baca: Ahok Duduk Bersama Megawati Pakai Baju Putih, tapi Tidak Golput

"Memasuki Minggu tenang, daripada saling menuduh dan mencacimaki, mari kita kembali kasih persaudaraan antar anak bangsa," ujar Fifi dalam paragraf pertama kolom caption foto tersebut.

Dalam foto itu, Fifi tampak mengenakan kemeja batik warna dasar hitam dan celana putih. Sedangkan Prabowo, mengenang kemeja putih beserta dasi merah dan celana hitam. Fifi dan Prabowo duduk di kursi berbeda yang dibatasi oleh sebuah meja. Fifi tidak menjelaskan di mana dan kapan foto tersebut diambil.

Dalam keterangan foto, Fifi mengajak semua orang untuk menghilangkan kebencian dan dendam. Dia kemudian mengimbau untuk menghargai dan menghormati pilihan masing-masing.

"Adalah anugerah yang luar biasa dan merupakan suatu kehormatan bisa bertemu kembali dengan Bapak Prabowo Subianto, sosok pemimpin berhati besar," kata dia.

Advertising
Advertising

Fifi lantas menjelaskan bagaimana kesanya saat Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2012, di mana Ahok atau BTP maju sebagai wakil mendampingi Joko Widodo. Saat itu, kata Fifi, tidak ada seorang pun yang percaya dan berani mengangkat "Double Minoritas" kecuali Prabowo Subianto.

"Bukti beliau pemimpin sejati berhati besar karena berani mengangkat pemimpin Jakarta, karena beliau percaya, untuk menjadi pemimpin yang baik, kompetensi, integritas dan karakter negarawan sejati adalah hal yang utama," ujar Fifi.

"Bagi saya beliau adalah pemimpin pilihan terbaik," kata Fifi.

Fifi menyakini, Prabowo mampu merangkul semua pihak seperti saat dia mendukung Ahok pada Pilgub DKI 2012.

Baca: Prabowo Mau Jamin Penangguhan Penahanan Ahmad Dhani, Ini Sebabnya

Dia yakin akan ada rekonsiliasi dan pemulihan bangsa oleh Prabowo Subianto. Adik Ahok itu juga mendoakan yang terbaik untuk bangsa agar bersatu dan damai. Dia juga menuliskan doa dalam Roma 8:28 di Alkitab. "Tanggal 17 biarlah menjadi permulaan yang baik penuh dengan damai dan kasih," ujar Fifi.

Berita terkait

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Kubu Prabowo, PKB Ogah Ikut-ikutan

3 jam lalu

Partai Gelora Tolak PKS Gabung Kubu Prabowo, PKB Ogah Ikut-ikutan

Aboe Bakar mengatakan PKS ingin berbuat sesuatu bagi bangsa Indonesia setelah dua periode atau 10 tahun berada di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Jika Prabowo Tunjuk Mendikbud dari Muhammadiyah, Darmaningtyas: Tak Masalah, Asal...

4 jam lalu

Jika Prabowo Tunjuk Mendikbud dari Muhammadiyah, Darmaningtyas: Tak Masalah, Asal...

Darmaningtyas mengatakan tak masalah jika Mendikbud era Prabowo dari Muhammadiyah, asal tokoh tersebut berlatar belakang dunia pendidikan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

6 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Alasan Partai Gelora Minta PKS Timbang Ulang Rencana Gabung ke Kubu Prabowo

6 jam lalu

Alasan Partai Gelora Minta PKS Timbang Ulang Rencana Gabung ke Kubu Prabowo

Partai Gelora meminta PKS mempertimbangkan dengan matang keputusan bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

6 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

6 jam lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

7 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Silang Pendapat Politikus PKS soal Peluang Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

7 jam lalu

Silang Pendapat Politikus PKS soal Peluang Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

Soal PKS berada di luar atau dalam pemerintahan Prabowo-Gibran mendapatkan respons berbeda dari internal PKS.

Baca Selengkapnya

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

7 jam lalu

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

Standard Chartered menurunkan perkiraan pertumbuhan produk domestik bruto atau PDB Indonesia tahun 2024 dari 5,2 persen menjadi 5,1 persen.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

8 jam lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya