Alasan Anies Tak Larang Aksi 22 Mei: Bagian Kebebasan Berpendapat

Kamis, 23 Mei 2019 20:58 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ikut membersihkan jalan sisa demonstrasi dan huru hara di depan Gedung Bawaslu, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis, 23 Mei 2019. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta -Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan alasannya tak mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk tak melakukan Aksi 22 Mei. Menurut Anies, aksi tersebut merupakan bagian dari kebebasan menyampaikan pendapat.

"Setiap warga negara (berhak) untuk mengungkapkan pandangannya. Di manapun mereka berada," ujar Anies Baswedan di depan Gedung Bawaslu, Jakarta Pusat, Kamis, 23 Mei 2019.

Baca juga : Anies Terus Laporkan Jumlah Korban Kerusuhan, Ini Alasannya

"Jadi kebebasan berserikat, berkumpul, dilindungi undang-undang dan kami tidak bisa justru memangkas hal paling mendasar di demokrasi," ujarnya.

Selain tak mengeluarkan imbauan pelarangan Aksi 22 Mei, Anies juga tak mengeluarkan imbauan agar masyarakat luar kota tak datang ke Jakarta usai Idul Fitri. Menurut dia, Jakarta bukan wilayah tersendiri dan merupakan Ibukota Indonesia.

Massa Gerakan Nasional Kedaulatan Rakyat memenuhi jalanan sekitar kantor Bawaslu saat menggelar aksi, di Jakarta, Selasa, 21 Mei 2019. TEMPO/Muhammad Hidayat

Menurut Anies, tugasnya sebagai gubernur adalah memastikan semua kegiatan warganya berjalan aman, baik, dan tentram. Ia mengklaim Aksi 22 Mei relatif berjalan dengan baik dan kerusuhan hanya terjadi di beberapa tempat saja.

Sebelumnya, Persatuan Alumni 212 menjadwalkan Aksi 22 Mei atau Ifthor Akbar 212 pada 21 dan 22 Mei 2019 di KPU, Jakarta Pusat. Aksi itu akan dihadiri oleh sejumlah tokoh pendukung Prabowo - Sandiaga Uno.

Juru bicara PA 212 Novel Bamukmin mengatakan Aksi 22 Mei akan menuntut KPU menghentikan pengumuman hasil pemungutan suara Pilpres 2019.

Baca juga :
Begini Anies Bandingkan Rusuh 22 Mei dengan Rusuh Mei 1998


Namun, di lapangan aksi tersebut berakhir ricuh karena disusupi para provokator.

Kericuhan berujung rusuh itu berupa bentrok antara massa, diduga bukan dari Gerakan Nasional Kedaulatan Rakyat, dengan aparat polisi, dan berlangsung dari Selasa malam, 21 Mei hingga Rabu subuh, 22 Mei 2019. Akibat kerusuhan itu, sebanyak delapan orang dinyatakan tewas dan ratusan orang terluka.

Berita terkait

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

6 jam lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

8 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

2 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

2 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

2 hari lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

2 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

2 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

2 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya