H-8, Pemudik Mulai Terlihat di Jalur Kalimalang

Rabu, 29 Mei 2019 10:01 WIB

Kertas berisi pesan yang di tempelkan Pemudik sepeda motor saat melintasi kawasan Kalimalang, Bekasi Barat, Jumat, 23 Juni 2017. Tulisan-tulisan tersebut berisikan guyonan atau penyemangat untuk para pemudik yang sedang dalam perjalanan menuju kampung halaman. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Bekasi - Jalur Kalimalang diperkirakan sudah akan semakin ramai oleh pemudik pada hari ini, Rabu 29 Mei 2019 atau tepat sepekan sebelum Lebaran. Jalur itu sudah terlihat digunakan para pemudik, karenanya menjadi lebih padat, pada Selasa.

Baca juga:
Demo Kedaulatan Rakyat di Depan Bawaslu Hari Ini Dipastikan Batal

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota Ajun Komisaris Besar Ojo Ruslani yang mengungkap sudah terlihatnya arus mudik pada Selasa. "Jam 18.00 tadi sudah mulai ada pemudik melintas, meski tidak banyak," kata Ojo di Pos Pengamanan simpang BCP, Bekasi Selatan, Selasa malam, 28 Mei 2019.

Ia mengatakan, kendaraan yang melintas di jalur Kalimalang ramai karena pemudik dan orang pulang kerja masih bercampur. "Kalau besok mungkin lebih banyak lagi pemudik, karena tanggal 30 libur nasional," kata Ojo merujuk ke hari ini.

Ojo memperkirakan, puncak arus mudik di jalur Kalimalang pada 1 Juni atau Sabtu akhir pekan ini. Untuk itu kepolisian setempat telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi kepadatan. Di antaranya, menambah durasi lampu hijau mengarah ke Pantura.

Advertising
Advertising

Baca juga:
52 Anak di Kerusuhan 22 Mei, Panti Sosial: Sebagian Niat Terlibat

"Misalnya yang awalnya durasi satu menit bisa ditambah hingga dua menit," kata Ojo sambil menambahkan, "Pengaturan ini sifatnya situasional, tergantung tingkat kepadatan lalu lintas kendaraan."

Di sepanjang jalur mudik Kalimalang, kata dia, ada sebanyak empat pos pengamanan. Keempatnya tersebar di perbatasan dengan DKI, Galaxi, simpang BCP, dan Bekasi Timur. "Kami harus memastikan lalu lintas tidak sampai tersendat," kata Ojo lagi.

Berita terkait

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

10 jam lalu

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

RM, 49 tahun, korban pembunuhan pada kasus mayat dalam koper telah dimakamkan di kampung halamannya di Bandung

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

10 jam lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

13 jam lalu

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

Seorang ayah di Bekasi berinsial N, 61 tahun, menghantam anak kandungnya sendiri berinisial C, 35 tahun menggunakan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

18 jam lalu

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

Keributan antara bapak dan anak di Bekasi ini dipicu urusan menantu, atau istri dari korban. Si anak minta ayannya mencari keberadaan sang istri.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

1 hari lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

2 hari lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

2 hari lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

2 hari lalu

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

3 hari lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya