Pria Bersorban Hijau Ancam Jokowi Diserahkan Keluarga ke Polisi

Reporter

Antara

Rabu, 12 Juni 2019 17:02 WIB

Pria bersorban hijau yang viral di media sosial lantaran mengancam akan membunuh Presiden Jokowi dalam tangkapan layar dari video. Foto: Dokumentasi Twitter

TEMPO.CO, Palu - Keluarga menyerahkan Muhammad Fahri ke polisi untuk menjalani proses hukum. Keluarga tak sanggup melindungi setelah mengetahui Fahri menjadi buruan Polda Metro Jaya sebagai pria bersorban hijau dalam video berisi ancaman terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca:
Sempat Salah Tangkap, Ini Pria Bersorban Hijau Pengancam Jokowi

Kronologis itu disampaikan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Palu, Sulawesi Tengah, Ajun Komisaris Kristian Holmes Saragih. Dia sekaligus memberi klarifikasi bahwa Fahri tidak ditangkap oleh polisi.

"Mendengar informasi bahwa Fahri dicari oleh pihak kepolisian (Polda Metro Jaya) maka selanjutnya pihak keluarga besar Al Khairat melalui Habib Husein mempercayakan dan menyerahkan Fahri ke Satreskrim Polres Palu yang selanjutnya diserahkan ke penyidik Polda Metro Jaya," kata Holmes di kantornya di Palu, Rabu 12 Juni 2019.

Holmes menyebut penyerahan Fahri ke Satres Polres Palu oleh keluarga besar Al Khairat sebagai bentuk dukungan terhadap penegakan hukum. Dia menambahkan mendampingi Fahri mewakili keluarga besar Alkhaerat Habib Husein sampai ke Markas Polda Metro Jaya di Jakarta pada 1 Juni lalu.

Advertising
Advertising

"Sstatus hukum Fahri selanjutnya tergantung dari proses pemeriksaan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya," kata Holmes lagi.

Baca:
Kepada Jokowi, Ayah Hermawan Susanto Minta Maaf Perilaku Anaknya

Sebelumnya beredar video berisi ancaman kepada Presiden Jokowi dan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto. Video berdurasi 53 detik itu merekam seorang pria bersorban hijau yang mengancam akan membunuh Jokowi dan mencaci Wiranto. Video direkam seorang yang lain lagi.

Isi video dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh ketua relawan Jokowi yang tergabung dalam organisasi Negeriku Indonesia Jaya (Ninja), C. Suhadi, pada 22 Mei lalu. Polisi sempat salah tangkap seorang bernama Teuku Yazhid karena kemiripannya dengan Fahri pada 24 Mei lalu.

Berita terkait

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

13 menit lalu

Suasana Jokowi, Budi Arie, hingga Bahlil Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan

Jokowi tampak antusias melihat tayangan besar yang menempel di dinding ruang utama Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

1 jam lalu

Para Menteri Jokowi Ikut Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan di Istana

Presiden Jokowi mengundang relawan dan Menteri untuk hadir ke Istana menyaksikan dan nonton bareng semifinal AFC U-23 Indonesia lawan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

1 jam lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

2 jam lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

3 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

4 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

4 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

4 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

4 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

5 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya