Jadwal Baru KRL, Headway Kereta Bekasi Lebih Cepat 1 Menit

Rabu, 4 Desember 2019 08:15 WIB

Sejumlah calon penumpang menunggu KRL saat tawuran warga terjadi di sekitar Stasiun Manggarai, Jakarta, Selasa, 29 Oktober 2019. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memberlakukan jadwal perjalanan baru rangkaian KRL Jabodetabek per 1 Desember 2019. Perubahan mengikuti Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2019, menggantikan jadwal perjalanan yang telah berlaku dua tahun sebelumnya atau 2017.

Perubahan ini sempat dikeluhkan sebagian pengguna KRL. Mereka menunjuk penumpukan penumpang di sejumlah stasiun yang malah terjadi pasca pemberlakuan jadwal baru itu.

Salah satu keluhan datang dari akun @nzrzukarnain. "Gak jelas ini jadwal, katanya penambahan tapi malah numpuk penumpangnya," ujar dia di kolom komentar.

Pemilik akun Instagram lainnya, @shintabasundari juga mengeluhkan hal serupa. "Jadwal keberangkatan dari Bekasi-Jakarta berubah jadi lebih cepat, tapi kalau keberangkatannya juga delay 10-12 menit ya sama aja gak berubah dong ya," kata dia.

Advertising
Advertising

VP Corporate Communications PT KCI, Anne Purba menduga pengguna masih bingung di awal penerapan jadwal baru. "Tadi misalkan biasa dengan jadwal 06.00, bisa digeser sebelum jam 6 atau jam 6 lewat. Per menit penumpang tapping di satu stasiun kan puluhan-ratusan," ujar dia, Selasa 3 Desember 2019.

Secara keseluruhan, Anne menerangkan, dalam Gapeka 2019, termuat sebanyak 90 loop berjumlah 1.057 perjalanan rangkaian KRL setiap harinya. Sedangkan pada Gapeka 2017, hanya ada 81 Loop yang berjumlah 945 perjalanan KRL per hari.

Berikut ini perbedaan perjalanan KRL dalam Gapeka 2019 pada triwulan pertama dengan Gapeka 2017. Terlihat peningkatan headway atau jarak kedatangan antar rangkaian kereta di sejumlah rute atau line karena bertambahnya jumlah perjalanan.

Ada headway yang tetap dan loop yang juga tak berubah. Simak selengkapnya perbandingan berikut ini,

- Bogor Line (Bogor/Depok – Jakarta Kota), terdapat 45 Loop dengan headway atau jarak kedatangan kereta pada peak hour selama 5 menit. Ini tak berubah dibandingkan dengan Gapeka 2017.

- Bekasi Line (Cikarang/Bekasi – Jakarta Kota), terdapat 15 Loop dengan headway pada peak hour selama 11 menit. Dalam Gapeka 2017, hanya terdapat 13 Loop dengan headway pada peak hour selama 12 menit.

- Serpong Line (Rangkasbitung/Parung Panjang/Maja/Serpong – Tanah Abang), terdapat 18 Loop dengan headway pada peak hour selama 10 menit. Dalam Gapeka 2017, hanya ada 16 Loop dengan headway pada peak hour juga selama 10 menit.

- Tangerang Line (Tangerang – Duri), terdapat 5 Loop dengan headway pada peak hour selama 15 menit. Dalam Gapeka 2017, ada 4 Loop dengan headway pada peak hour 25 menit.

- Tanjuk Priok Line (Tanjung Priok – Jakarta Kota), terdapat 2 Loop dengan headway pada peak hour selama 30 menit. Tak ada perubahan Loop di Gapeka 2017, hanya headway pada peak hour saat itu mencapai 35 menit.

- KRL Feeder (Kampung Bandan – Jakarta Kota), terdapat 1 Loop dengan headway pada peak hour selama 38 menit. Dalam Gapeka 2017, jumlah Loop tetap sama namun headway pada peak hour 45 menit.

Berita terkait

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

4 hari lalu

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

Keputusan memperpanjang rute perjalanan KRL hingga ke Karawang merupakan wewenang pemerintah.

Baca Selengkapnya

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

4 hari lalu

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

Tarif kereta rel listrik (KRL) direncanakan akan naik. Bagaimana tanggapan PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI?

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Catat Rekor Baru Jumlah Pengguna KRL di Masa Libur Lebaran 2024, Tembus 31 Ribu Orang

15 hari lalu

KAI Commuter Catat Rekor Baru Jumlah Pengguna KRL di Masa Libur Lebaran 2024, Tembus 31 Ribu Orang

"Kami melihat beberapa potensi anak-anak ikut naik KRL."

Baca Selengkapnya

KRL Anjlok di Dekat WTC Mangga Dua, KAI Commuter Line Masih Lakukan Evakuasi

15 hari lalu

KRL Anjlok di Dekat WTC Mangga Dua, KAI Commuter Line Masih Lakukan Evakuasi

Rangkaian kereta rel listrik atau KRL anjlok di lintas Stasiun Kampung Bandan-Rajawali tepanya di depan WTC Mangga Dua pada Sabtu pagi.

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Prediksi Jumlah Pengguna KRL Yogya-Solo saat Libur Lebaran 2024 Lebih dari 63 Ribu Orang

17 hari lalu

KAI Commuter Prediksi Jumlah Pengguna KRL Yogya-Solo saat Libur Lebaran 2024 Lebih dari 63 Ribu Orang

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba memperkirakan kenaikan jumlah pengguna Commuter Line mencapai puncaknya pada Sabtu, 12 April 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Tambah Perjalanan KRL ke Bandara Soekarno-Hatta dan Kereta Arah Merak

23 hari lalu

KAI Tambah Perjalanan KRL ke Bandara Soekarno-Hatta dan Kereta Arah Merak

PT KAI menambah perjalanan KRL ke Bandara Soekarno-Hatta dan kereta api arah Merak selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

28 hari lalu

Terpopuler: Libur Panjang Banyak Penumpang Commuter Line Turun di Stasiun Dekat Pusat Perbelanjaan, OJK Sebut Restrukturisasi Kredit Covid-19 Berakhir

KAI Commuter mencatat total pengguna commuter line Jabodetabek selama libur panjang mencapai 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Kejari Depok Terima SPDP Kasus Pembobolan Kartu Multi Trip KRL

51 hari lalu

Kejari Depok Terima SPDP Kasus Pembobolan Kartu Multi Trip KRL

Kejari Depok telah menerima resmi SPDP dari penyidik kriminal khusus Polres Metro Depok kasus ilegal akses pembayaran Kereta Commuter Indonesia (KCI).

Baca Selengkapnya

Sistem Top Up Kartu Multi Trip KRL Dibobol Pemuda Depok, KAI Commuter Pastikan Keamanan Saldo Pelanggan

53 hari lalu

Sistem Top Up Kartu Multi Trip KRL Dibobol Pemuda Depok, KAI Commuter Pastikan Keamanan Saldo Pelanggan

PT KAI Commuter pastikan keamanan saldo pelanggan, buntut pembobolan sistem top up kartu multi trip KRL oleh pemuda Depok.

Baca Selengkapnya

3 Tahun Beroperasi, Pengguna KRL Yogyakarta-Solo Mencapai 12 Juta

56 hari lalu

3 Tahun Beroperasi, Pengguna KRL Yogyakarta-Solo Mencapai 12 Juta

KAI Commuter mencatat jumlah penumpang KRL Yogyakarta-Solo selama 3 tahun beroperasi mencapai 12 juta.

Baca Selengkapnya