Setelah Dewi Tanjung, Kelompok Ini Laporkan Pro Anies ke Polisi

Jumat, 17 Januari 2020 08:36 WIB

Sejumlah massa Masyarakat Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar) mulai memadati jalan Merdeka Selatan di depan Balai Kota untuk menggelar aksi mengawal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Selasa 14 Januari 2019. Tempo/Taufiq Siddiq

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah politikus PDIP Dewi Tanjung melaporkan massa pro Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ke polisi kemarin, kini giliran kelompok dari Advokat Peduli Perdamaian (APP) yang akan membuat laporan ke polisi hari ini. Pelaporan dipicu aksi demo tandingan di depan Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa lalu.

"Ada demo tandingan yang dimotori ibu-ibu dengan memakai slogan Maka Presidenmu Kita Lengserkan dan lain-lain," ujar koordinator APP Suhadi dalam keterangan tertulisnya hari ini, Jumat, 17 Januari 2020.

Suhadi menerangkan demonstrasi yang pihaknya lakukan di depan Balai Kota untuk menuntut penanganan banjir di Jakarta kepada Anies. Namun, dia heran dengan massa pro Anies yang malah ingin melengserkan presiden.

Apa lagi, Suhadi mengatakan kalimat "Presidenmu" seolah-olah mengatakan Joko Widodo merupakan presiden milik golongan tertentu. Atas dasar hal itu, Suhadi cs akan melaporkan hal itu dengan tuduhan sara, ujaran kebencian, dan makar.

"Sebagaimana diatur dalam Pasal 28 ayat 2 UU ITE Pasal 107 KUHP," ujar dia.

Advertising
Advertising

Massa pro Anies sebelumnya telah dilaporkan oleh Dewi Tanjung. Dalam laporannya, Dewi menyebut massa melakukan perlakuan tidak menyenangkan seperti melemparinya dan meneriakinya dengan makian.

Berita terkait

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

1 hari lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

2 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

3 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

3 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

4 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

4 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

4 hari lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

4 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya