TPA Cipayung Kian Parah, Depok Minta Buang Sampah ke Lulut-Nambo

Jumat, 21 Februari 2020 18:06 WIB

Pekerja membawa plastik yang dikumpulkan di TPA Cipayung, Depok, Jumat, 7 Februari 2020. Tempat pembuangan akhir ini menampung sekitar 750 ton sampah dari 11 kecamatan di Kota Depok setiap harinya. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Depok -Pemerintah Kota Depok meminta pembuangan sampah ke Tempat Pengelolaan dan Pemrosesan Akhir Sampah alias TPPAS Lulut-Nambo bisa segera direalisasikan.

Kepala Bidang Kebersihan, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Depok, Iyay Gumilar mengatakan, pihaknya telah lama menunggu agar TPPAS Lulut-Nambo bisa segera digunakan, namun hingga hari ini kesempatan itu tak kunjung diberikan.

“Aduh pengen segera, lebih baik tanya ke Emil (Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil),” kata Iyay kepada wartawan, Jumat 21 Februari 2020.

Padahal, lanjuy Iyay, secara kesiapan Pemkot Depok sudah siap. “Kalau bulan ini juga bisa dipindahin, kita juga siap,” kata Iyay.

Iyay mengatakan, alasannya ingin mempercepat pembuangan sampah ke TPPAS Lulut-Nambo karena saat ini kondisi TPA Cipayung sudah dalam kondisi memprihatinkan.

Advertising
Advertising

“TPA Cipayung pengen segera direvitalisasi, jadi pengen cepet-cepet pindah ke Nambo biar cepet direvitalisasi,” kata Iyay.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Depok seharusnya sudah boleh membuang sampah ke TPPAS Lulut-Nambo sejak bulan Oktober 2019 atas izin Gubernur Jawa Barat.

Meski TPPAS Lulut-Nambo ditargetkan dapat beroperasi secara resmi pada Juli 2020. Tapi karena kapasitas TPA Cipayung Depok tidak lagi mampu menampung sampah, Pemkot Depok diperbolehkan membuang sampah dalam masa uji coba TPPAS yang terletak di Kabupaten Bogor tersebut.

Namun, hingga hari ini, Pemkot Depok belum juga mendapat lampu hijau membuang sampah kesana.

Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

19 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

23 jam lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

8 hari lalu

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

Pemerintah Kabupaten Sumbawa, membangun 3 Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan 11 Tempat Pengolahan Sampah (TPS) Terpadu, sebagai upaya untuk meningkatkan pengelolaan sampah.

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

10 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

10 hari lalu

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

11 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

11 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

12 hari lalu

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

Gunung Bromo akan ditutup sementara mulai dari 25 April 2024

Baca Selengkapnya

8 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Hari Bumi

13 hari lalu

8 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Memperingati Hari Bumi

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Bumi dengan aktivitas yang menghargai dan melindungi planet ini. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

13 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya