Perjuangan Petugas Ambulans Saat Kasus Corona Terus Bertambah

Senin, 20 April 2020 20:24 WIB

Petugas berpakaian APD beraktivitas di dekat mobil ambulans di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Rabu, 25 Maret 2020. Sebanyak 41 orang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan 94 orang berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP). TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta- Jam kerja petugas ambulans gawat darurat Dinas Kesehatan DKI bertambah seiring dengan jumlah kasus Covid-19 atau virus Corona yang terus meningkat.

"Kondisi sekarang memang kondisi sulit tapi tentunya masyarakat membutuhkan layanan kita," ujar Kepala Unit AGD Dinas Kesehatan Iwan Kurniawan dalam video yang diunggah di akun instagram AGD.

Dalam video tersebut terlihat perjuangan petugas ambulans yang harus siaga setiap saat ketika ada laporan kasus positif. Petugas ambulans dilengkapi Alat Pelengkap Diri atau APD saat menjemput lalu mengantarkan warga yang terjangkit ke rumah sakit.

APD tersebut untuk mencegah petugas ambulans tertular karena akan berkontak langsung dengan pasien baik OPD atau pasien positif saat bekerja.

Usai bertugas petugas harus ke tempat disinfektan ambulans. Di sana, petugas yang masih mengenakan APD disemprotkan disinfektan beserta dengan ambulans yang digunakan untuk mengantar pasien.

Iwan menyebutkan untuk mencegah penularan, Dinas Kesehatan DKI telah menyiapkan gedung untuk tempat karantina bagi petugas ambulan yang memiliki kontak fisik dengan pasien positif.

Iwan memberikan dukungan kepada petugas ambulans untuk tetap tegar dalam menjalankan tugas. "Semoga jerih payah teman-teman tidak sia-sia ini dalam memberikan bantuan kemanusiaan. Jaga kesehatan keselamatan semoga Tuhan melindungi kita semua," ujarnya.

Dalam tayangan yang sama, salah satu petugas ambulans Pungko Stephani meminta agar warga tetap di rumah dan disiplin agar jumlah kasus positif Covid-19 tidak terus meningkat. "Bagi masyarakat minta tolong ini sangat penting untuk di rumah saja dulu, karena akhir-akhir ini pasien yang positif terus bertambah," ujarnya.

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

5 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Ihsan Yunus Penuhi Pemeriksaan KPK sebagai Saksi Korupsi APD Kemenkes 2020

14 hari lalu

Politikus PDIP Ihsan Yunus Penuhi Pemeriksaan KPK sebagai Saksi Korupsi APD Kemenkes 2020

KPK memeriksa politikus PDIP Ihsan Yunus dalam kasus dugaan korupsi APD Kemenkes 2020 di Gedung Merah Putih KPK, Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

28 hari lalu

Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

Polri menyiapkan 2 helikopter yang akan beroperasi sebagai ambulans udara guna menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Pulang Umrah, Fadel Muhammad Penuhi Panggilan KPK untuk Diperiksa dalam Kasus Korupsi APD Covid-19

37 hari lalu

Pulang Umrah, Fadel Muhammad Penuhi Panggilan KPK untuk Diperiksa dalam Kasus Korupsi APD Covid-19

Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) Covid-19 di Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Umroh, Fadel Muhammad Tak Penuhi Panggilan KPK sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

44 hari lalu

Umroh, Fadel Muhammad Tak Penuhi Panggilan KPK sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

KPK memanggil Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad sebagai saksi dugaan korupsi pengadaan APD Covid-19 di Kemenkes.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

50 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

51 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

56 hari lalu

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

57 hari lalu

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

Genap 4 tahun pasca kasus Covid-19 teridentifikasi pertama kali di Indonesia pada 2 Maret 2020 diikuti sebaran virus yang terus meluas.

Baca Selengkapnya

Pasukan Israel Halangi Konvoi Evakuasi Medis dan Telanjangi Paramedis

28 Februari 2024

Pasukan Israel Halangi Konvoi Evakuasi Medis dan Telanjangi Paramedis

PBB melaporkan insiden pasukan Israel menghalangi konvoi evakuasi medis di Khan Younis dan memaksa paramedis membuka baju mereka.

Baca Selengkapnya