Jakarta Utara Siapkan Rumah Isolasi OTG Covid-19 di Rusun dan GOR

Selasa, 28 April 2020 09:38 WIB

Warga memancing saat pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Cengkareng Drain, Jakarta, 19 April 2020. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memperkirakan pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta akan diperpanjang untuk cegah penyebaran COVID-19. TEMPO/Fajar Januarta

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Jakarta Utara menyiapkan rumah isolasi bagi pasien positif Covid-19 yang tak bergejala atau orang tanpa gejala (OTG).

Wali Kota Jakarta Utara Sigit Wijatmoko menyatakan, enam kecamatan mengusulkan lokasi rumah isolasi di rumah susun sewa (rusunawa), sekolah dan kampus, hingga GOR.

"Sejumlah lokasi karantina yang baru diusulkan dari 6 kecamatan namun belum ditetapkan di antaranya Rusunawa Nagrak, Kampus 2 PT PLMI Pelindo 2, Wisma JIC (Jakarta Islamic Center), sekolah, SKKT (Sasana Krida Karang Taruna), GOR, dan lain-lain," kata Sigit dalam keterangan tertulisnya, Senin, 27 April 2020.

Menurut Sigit, rumah isolasi bagi pasien positif Covid-19 akan disiapkan di setiap kelurahan dan kecamatan Jakarta Utara. Tujuannya guna mengantisipasi jika terjadi lonjakan warga yang terinfeksi virus corona.

Pemanfaatan beberapa gedung tersebut harus dipastikan steril dan memenuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19. Syarat lain adalah warga setempat juga telah mendukung penggunaan lokasi yang diusulkan.

"Penyebaran virus corona tergolong sangat cepat dan menjadi tantangan kita semua untuk bisa menanganinya melalui berbagai cara sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan," jelas Sigit. "Kami dorong untuk mempergunakan potensi yang ada dalam pemetaan usulan lokasi karantina."

Advertising
Advertising

Jumlah pasien positif Covid-19 di Indonesia terus meningkat sejak kasus pertama diumumkan pada awal Maret 2020. Pasien didominasi berasal dari Jakarta. Data Dinas Kesehatan DKI hingga 27 April menunjukkan, 3.832 pasien positif corona, 338 sembuh, dan 375 meninggal.

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 jam lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

2 hari lalu

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

Bencana alam melanda sejumlah wilayah di Tanah Air dalam sebulan terakhir.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

3 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

3 hari lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders

Baca Selengkapnya

FSGI Soroti Tingginya Kasus Kekerasan di Satuan Pendidikan dalam Hardiknas 2024

3 hari lalu

FSGI Soroti Tingginya Kasus Kekerasan di Satuan Pendidikan dalam Hardiknas 2024

FSGI prihatin karena masih tingginya kasus-kasus kekerasan di satuan pendidikan dalam perayaan hardiknas 2024

Baca Selengkapnya

TPNPB Klaim Tembak Mati Empat Anggota TNI-Polri dan Bakar Sekolah di Enarotali

3 hari lalu

TPNPB Klaim Tembak Mati Empat Anggota TNI-Polri dan Bakar Sekolah di Enarotali

TPNPB-OPM menyatakan menembak empat anggota aparat gabungan TNI-Polri. Penembakan itu terjadi pada Rabu, 1 Mei 2024. Keempat orang itu ditembak saat mereka sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya