DPRD Sebut Ada Dua Rencana Lokasi Reklamasi di Ancol

Minggu, 28 Juni 2020 17:16 WIB

Jaya Ancol Serahkan Lahan Kontribusi Reklamasi

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi D DPRD DKI dari Fraksi Partai Solidaritas Indonesia, Viani Limardi, mengatakan pemerintah merencanakan dua kegiatan reklamasi di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Satu kawasan reklamasi adalah bagian dari program dumping site atau pembuangan hasil kerukan sungai dan waduk di Jakarta dan satu lagi untuk perluasan kawasan wisata Dunia Fantasi Ancol.

"Yang dumping site sudah dilakukan dan memang disediakan tempat pembuangan lumpurnya di dalam Ancol. Dan satu lagi perluasan Dufan yang sampai sekarang belum jelas kebijakannya," kata Viani saat dihubungi, Minggu, 28 Juni 2020.

Rencana reklamasi tersebut tertuang dalam Keputusan Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 237 Tahun 2020 tentang Izin Pelaksanaan Perluasan Kawasan Rekreasi Dunia Fantasi (Dufan) Seluas sekitar 35 hektare dan Kawasan Rekreasi Taman Impian Ancol Timur Seluas 120 hektare. Keputusan ini diteken Anies pada tanggal 24 Februari 2020.

Viani mengatakan telah menghubungi Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang terkait dengan perencanaan reklamasi tersebut. Bahkan, fraksinya telah mengundang langsung Dinas Cipta Karya untuk menjelaskan rencana reklamasi Ancol. "Namun, mereka juga tidak tahu reklamasi itu mau dibangun apa. Proposal Pembangunan Jaya (pengembang) tidak lengkap," ujarnya.

Menurut dia, pemerintah semestinya sudah mengetahui rencana besar reklamasi untuk pengembangan wisata. Namun, kenyataannya pemerintah belum mendapatkan data dari PT Pembangunan Jaya Ancol, terkait rencana kegiatan reklamasi di sana.

Advertising
Advertising

"Sebenarnya mau bangun apa. Apakah itu yang dibutuhkan Jakarta," ujarnya. "Kalau tidak dibutuhkan buat apa reklamasi."

Viani mengaku tidak menolak rencana reklamasi tersebut asal tujuan dan peruntukannya jelas. Sejauh ini, kata dia, legislator tidak ada yang tahu tujuan dari reklamasi itu. "Mau bangun hotel, taman bermain atau mau main apa kami tidak tahu," ujarnya. "Kami mau lihat itu baru bicara."

Ia menyesalkan langkah gubernur telah menerbitkan Pergub Reklamasi Ancol di tengah kesimpangsiuran informasi rencana pembangunan di sana. "Pak Gubernur kenapa sudah mengeluarkan aturan itu. Kepgub sudah keluar, tapi pengembang ancol saja dan kami belum tahu detailnya mau dibangun apa," ujarnya. "Nanti ada apa lagi di belakang."

Berita terkait

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

2 jam lalu

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

Anies tidak mau berandai-andai. Sedangkan Ganjar menyebutnya lebih baik di luar kabinet Prabowo-Gibran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

Ray Rangkuti menyinggung partai non-koalisi KIM yang hendak bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Hal itu dianggap tidak menghormati rakyat

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

14 jam lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

15 jam lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

16 jam lalu

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

Anies Baswedan menyatakan langkah barisannya melakukan gugatan dugaan kecurangan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK) bukanlah hal sia-sia.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

1 hari lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

1 hari lalu

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

PKS belum menentukan apakah bergabung dengan pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto atau berada di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

2 hari lalu

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

Anies dan Cak Imin hadir dalam halalbihalal PKS yang juga mengundang sejumlah elite partai politik.

Baca Selengkapnya