Kebakaran Jalan Minangkabau, Rumah Ketua RT dan RW Jadi Korban

Reporter

Antara

Rabu, 8 Juli 2020 10:18 WIB

Seorang warga mengevakuasi barang-barang sisa kebakaran usai kebakaran yang terjadi di Jalan Payakumbuh, Minangkabau, Kelurahan Pasar Manggis, Jakarra Selatan, Selasa (7/7/2020). (ANTARA/Laily Rahmawaty)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Rukun Tetangga (RT) 007 dan Rukun Warga (RW) 008, Kelurahan Pasar Manggis, kehilangan tempat tinggal bersama 40 kepala keluarga akibat Kebakaran Jalan Minangkabau, Jakarta Selatan.

Ketua RT 007 Wawan Kuswandi saat ditemui pada Rabu sedang berada di tempat pengungsian korban kebakaran. Dia ikut mengungsi bersama 101 warganya yang terdampak kebakaran.

"Saat kebakaran, saya sedang kerja di Kebon Sirih, begitu pulang rumah sudah ludes terbakar," kata Wawan.

Wawan menyebutkan, kebakaran melanda pemukiman dan pertokoan di RT 007/RW 008 Kelurahan Pasar Manggis. Objek yang terbakar terdiri atas 30 rumah tinggal dan 17 rumah toko (ruko) yang ditempati oleh 40 kepala keluarga (KK).

"Total warga yang terdampak 101 jiwa, terdiri atas 64 orang laki-laki dan 37 perempuan. Terdapat 12 lansia, satu ibu hamil dan 17 balita," kata Wawan.

Menurut Wawan, posisi rumahnya dan Ketua RW 008 berada persis di belakang ruko yang terbakar. Kondisi rumah ludes terbakar dan hanya bisa menyelamatkan baju yang dipakai di badan."Kalau ada bantuan yang paling kita butuhkan pakaian ganti," kata Wawan.

Saat ini warga ditampung di tempat pengungsian sementara yang disediakan oleh Dinas Sosial dan sumbangan warga. Untuk warga lajang ditempatkan di tenda Dinas Sosial yang berada di Kampus STEI Muhammadiyah. Sedangkan warga lansia, anak-anak dan keluarga di tempatkan di Viky Sianipar (Kafe Music Center).

Berdasarkan laporan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Selatan luas area yang terbakar kurang lebih 2.000 meter persegi (m2). Kebakaran terjadi pukul 09.40 WIB, diduga berasal dari kebocoran gas dari salah satu ruko yang ditinggal saat memasak.

Sebanyak 19 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi untuk memadakan kobaran api. Api dapat dipadamkan sekitar pukul 14.24 WIB, proses pemadaman dibantu oleh warga dan pedagang pemilik toko.

Hari ini warga mulai berbenah mencari barang-barang yang bisa diselamatkan di sisa-sisa kebakaran Jalan Minangkabau. Warga dibantu mahasiswa STIE Muhammadiyah membuat dinding dari seng untuk menutupi bangunan bekas terbakar agar tidak ada pemulung yang masuk.

Berita terkait

Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

1 hari lalu

Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

Salah satu Rukun Tetangga (RT) di wilayah Jakarta Timur kini tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

3 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

6 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

10 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

11 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

12 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

12 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

12 hari lalu

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

13 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

15 hari lalu

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.

Baca Selengkapnya