Antisipasi Lonjakan Penumpang KRL, 30 Bus Sekolah Disediakan di Stasiun

Senin, 3 Agustus 2020 14:48 WIB

Petugas memberikan cairan pembersih tangan kepada calon penumpang sebelim memasuki bus sekolah di Kawasan Stasiun Sudirman, Jakarta, Jumat, 19 Juni 2020. Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah mengerahkan 50 armada bus sekolah untuk membantu mengurai lonjakan penumpang KRL yang ditempatkan di lima stasiun, yakni Tanah Abang, Manggarai, Juanda, Sudirman dan Tebet. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Perhubungan DKI Jakarta menyediakan 30 unit bus sekolah gratis untuk mengantisipasi lonjakan penumpang KRL pada hari ini. BUs gratis itu disiapkan di sejumlah stasiun KRL di Bogor hingga Depok dan Jakarta.

"Bus sekolah tersebut disebar di Stasiun Bogor, Cilebut, Bojong Gede, dan Citayem dengan tujuan Stasiun Tebet, Manggarai, Sudirman, Tanah Abang dan Juanda," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo melalui pesan singkat, Senin, 3 Agustus 2020.

PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menyatakan jumlah penumpang KRL pagi ini stabil meski pada hari pertama masuk kerja pascalebaran Idul Adha dan mulai diberlakukannya pembatasan ganjil genap di 25 ruas jalan Jakarta.

Dari data tiket elektronik, hingga pukul 07.00, jumlah pengguna KRL secara keseluruhan tercatat 71.325 pengguna.

“Angka itu tidak jauh berbeda dari Senin pekan lalu pada waktu yang sama, terdapat 72.529 pengguna," ujar VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba dalam keterangan tertulis, Senin 3 Agustus 2020.

Meski begitu, KCI mencatat ada kenaikan penumpang di sejumlah stasiun hingga pukul 07.00. Di stasiun Bogor, terdapat 6.919 pengguna naik 6 persen dibanding waktu yang sama pekan lalu. Di Stasiun Bojonggede ada 5.529 pengguna, naik naik 3 persen dan di Stasiun Rangkasbitung tercatat 2.301 pengguna atau naik 27 persen.

Advertising
Advertising

Meski ada peningkatan jumlah penumpang, namun kondisi di stasiun KRL lainnya jumlah pengguna cenderung stabil. Sehingga situasi di stasiun tetap tertib dan tidak terdapat lonjakan jumlah pengguna maupun antrean yang melebihi hari-hari sebelumnya.

Anne mengingatkan agar para penumpang KRL mengatur jadwal perjalanan dengan kereta terutama untuk menghindari jam-jam sibuk. Serta tetap menerapkan protokol kesehatan di antaranya kewajiban menggunakan masker, mengecek suhu tubuh, menjaga jarak saat di stasiun dan KRL.

Berita terkait

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

13 hari lalu

Rencana Rute KRL Tembus hingga Karawang, KCI: Ada Rencana, Tunggu Pemerintah

Keputusan memperpanjang rute perjalanan KRL hingga ke Karawang merupakan wewenang pemerintah.

Baca Selengkapnya

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

13 hari lalu

Rencana Kenaikan Tarif KRL, Ini Tanggapan PT KCI

Tarif kereta rel listrik (KRL) direncanakan akan naik. Bagaimana tanggapan PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI?

Baca Selengkapnya

H+3 Lebaran, KAI Commuter Catat Ada 31 Ribu Lebih Pengguna yang Turun di Stasiun Bogor

23 hari lalu

H+3 Lebaran, KAI Commuter Catat Ada 31 Ribu Lebih Pengguna yang Turun di Stasiun Bogor

KAI Commuter akan menyesuaikan akses keluar - masuk pengguna ke area Stasiun Bogor mulai tanggal 9 - 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kejari Depok Terima SPDP Kasus Pembobolan Kartu Multi Trip KRL

59 hari lalu

Kejari Depok Terima SPDP Kasus Pembobolan Kartu Multi Trip KRL

Kejari Depok telah menerima resmi SPDP dari penyidik kriminal khusus Polres Metro Depok kasus ilegal akses pembayaran Kereta Commuter Indonesia (KCI).

Baca Selengkapnya

KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Tabrak Mobil Sedan, Berikut 5 Jalur yang Terdampak

8 Februari 2024

KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Tabrak Mobil Sedan, Berikut 5 Jalur yang Terdampak

Akibat tabrakan KRL Tanah Abang-Rangkasbitung dengan mobil sedan di KM 53+4 antara Daru dan Tigaraksa, sejumlah jalur langsung terdampak.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Lebih Murah, Ini Deretan Alasan KCI Lebih Pilih Impor KRL dari Cina Ketimbang Jepang

7 Februari 2024

Tak Hanya Lebih Murah, Ini Deretan Alasan KCI Lebih Pilih Impor KRL dari Cina Ketimbang Jepang

KCI buka suara soal spesifikasi teknis yang menjadi pertimbangan perusahaan dalam memilih impor KRL dari Cina dibanding Jepang.

Baca Selengkapnya

Perjalanan 6 KRL Jabodetabek Sempat Terhambat karena Kawat Spring Bed, Apa Hasil Investigasi KCI?

7 Februari 2024

Perjalanan 6 KRL Jabodetabek Sempat Terhambat karena Kawat Spring Bed, Apa Hasil Investigasi KCI?

Masih ingat kasus kasur spring bed yang menghambat perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) rute Tanah Abang-Rangkasbitung? Ini update kasusnya.

Baca Selengkapnya

KCI Siapkan Pengadaan KRL Baru, Total Biaya Rp 9 Triliun

7 Februari 2024

KCI Siapkan Pengadaan KRL Baru, Total Biaya Rp 9 Triliun

Pengadaan KRL baru bertujuan untuk memfasilitasi lonjakan penumpang yang mencapai hampir satu juta penumpang setiap harinya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Pertemuan Sri Mulyani-Megawati di Tengah Tekanan Bansos, Faisal Basri Ajak Tom Lembong Tantang Luhut Debat Hilirisasi

7 Februari 2024

Terpopuler: Pertemuan Sri Mulyani-Megawati di Tengah Tekanan Bansos, Faisal Basri Ajak Tom Lembong Tantang Luhut Debat Hilirisasi

Terpopuler: Pertemuan Sri Mulyani-Megawati di tengah tekanan permintaan anggaran tambahan Bansos, Faisal Basri ajak Tom Lembong tantang Luhut debat.

Baca Selengkapnya

Harga KRL Baru Jepang Naik, KCI Pilih Impor dari China

6 Februari 2024

Harga KRL Baru Jepang Naik, KCI Pilih Impor dari China

Vice President Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, memastikan harga penawaran KRL dari Cina lebih murah dibanding Jepang.

Baca Selengkapnya