Seluruh Kota di DKI Jakarta Kini Masuk Zona Merah

Reporter

Tempo.co

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 27 Agustus 2020 21:20 WIB

Juru Bicara Satgas COVID-19 yang baru, Wiku Adisasmito saat memberikan keterangan terkait update pandemi tersebut di Indonesia . Pemerintah resmi menunjuk Wiku Adisasmito menjadi juru bicara pemerintah menggantikan Achmad Yurianto. Ketua Tim Pakar GTPPC-19 (KOMBEN BNPB/M Arfari Dwiatmodjo)

TEMPO.CO, Jakarta - Seluruh kota di Provinsi DKI Jakarta kini masuk dalam zona merah kasus positif Covid-19.

Juru bicara Satuan Tugas Covid-19 Wiku Adi Sasmito mengatakan, seluruh kota di DKI kini menjadi zona merah. Sebelumnya, dua kota yaitu Jakarta Selatan dan Timur masuk dalam risiko sedang.

Menurut Wiku, ada tiga kota di Jakarta yang tidak mengalami perubahan selama 4 pekan terakhir. Tiga kota tersebut adalah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara.

"Kasusnya menanjak terus dan pekan lalu jumlah kumulatifnya tertinggi," kata Wiku dalam jumpa pers lewat akun YouTube Sekretariat Presiden, Kamis, 27 Agustus 2020.

Wiku mengatakan angka kematian di tiga kota tersebut juga meningkat terus yaitu 116 kematian dalam waktu satu minggu.

Advertising
Advertising

"Namun kesembuhan meningkat jadi 75 persen. Orang yang dirawat masih banyak atau puncak," kata dia.

Wiku mengapresiasi DKI Jakarta yang melakukan pencatatan dan tracing serta testing yang baik sehingga kondisi kasusnya bisa terbaca dengan lebih lengkap

"Tentunya tugas selanjutnya adalah mengendalikan kasus Covid-19 ini dengan masyarakat yang lebih disiplin untuk menjalankan protokol kesehatan," ujar dia.

Wiku juga mengingatkan untuk sektor yang telah buka harus benar-benar dipastikan untuk menghindari penularan, khususnya di beberapa klaster yang tercatat seperti perumahan, perkantoran, pasar, dan tempat ibadah.

"Ini ditangani dengan baik agar zonasinya lebih baik dari sebelumnya," kata dia.

Berita terkait

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

1 hari lalu

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

Perum Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Tahap II berupa beras kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

2 hari lalu

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

Bagi Anda yang ingin healing atau sekadar duduk menikmati ruang terbuka di area Jakarta bisa datang ke Urban Forest Cipete. Ini rute dan jam bukanya.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

8 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

9 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

9 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

10 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

11 hari lalu

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

Dukcapil DKI Jakarta telah mengumumkan bahwa sebanyak 92.432 NIK akan dinonaktifkan karena berbagai faktor.

Baca Selengkapnya

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

14 hari lalu

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI menyumbang dividen terbesar bagi Provinsi DKI Jakarta, jumlahnya mencapai Rp 326,44 miliar.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

16 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

17 hari lalu

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

Berdasarkan pantauan pada pukul 05.35 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 151.

Baca Selengkapnya