Camat Sebut Lonjakan Covid-19 Belum Tentu Terjadi di Kawasan Rumah Rizieq Shihab

Kamis, 12 November 2020 14:02 WIB

Pintu masuk kediaman Rizieq Shihab di Jalan Paksi, Petamburan 3, Jakarta Barat, dijaga laskar FPI, 12 November 2020. Tempo/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Camat Tanah Abang Yassin Pasaribu tak bisa memprediksi potensi lonjakan kasus Covid-19 usai kerumunan massa di Petamburan sambut kedatangan Rizieq Shihab pada Selasa lalu.

"Untuk saat ini belum bisa saya prediksi. Kita liat saja nanti," kata Yassin melalui pesan teks, Kamis, 12 November 2020.

Potensi lonjakan kasus Covid-19 bisa terjadi imbas kerumunan massa saat kedatangan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) kemarin. Namun, lonjakan kasus belum tentu terjadi di kawasan Petamburan karena massa datang dari berbagai wilayah, bahkan hingga dari luar kota.

"Yang kerumunan kebanyakan warga luar yang datang. Kita tunggu saja. Saya belum bisa pastikan," kata Camat Tanah Abang itu.

Yassin mengatakan Kecamatan Tanah Abang telah melakukan pengawasan dan memberikan imbauan kepada warga yang ingin bersilaturahmi dengan Rizieq Shihab agar mematuhi protokol kesehatan 3M, yakni menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Dia juga meminta warga yang sedang sakit atau kurang enak badan agar tidak memaksakan berkunjung menemui Rizieq Shihab di rumahnya. Hingga hari ini masih banyak tamu yang berdatangan ingin bersilaturahmi dengan Rizieq.

Baca juga: Khawatir Klaster Covid-19, Ketua RW Rumah Rizieq Shihab Minta Camat Turun Tangan

"Kalau memang ada yang merasa kurang enak badan, sudah kami imbau agar ke puskesmas," ujarnya.

Yassin menuturkan pelayanan Puskesmas Petamburan berjalan dari pagi sampai sore. Namun, petugas medis juga tetap disiagakan hingga malam hari. "RSUD kecamatan juga ada."

Advertising
Advertising

Menurut Camat Tanah Abang itu, pemerintah daerah dibantu polisi dan TNI juga ikut mengawasi protokol kesehatan para tamu Rizieq Shihab yang datang ke Petamburan. Aparatur pemerintah pun menyesuaikan seragam dengan mengenakan baju koko untuk berbaur dengan para tamu di rumah Rizieq. "Laskar FPI juga sudah terus mengingatkan para tamu agar menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.

Berita terkait

Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

17 hari lalu

Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

Bambang Widjojanto tim hukum Anies-Muhaimin beri respons banjir amicus curiae ke MK dalam sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

17 hari lalu

4 Poin Amicus Curiae Rizieq Shihab Cs ke Mahkamah Konstitusi

Rizieq Shihab Cs mengajukan Amicus Curiae terkait sidang sengketa Pilpres 2024 ke MK. Berikut empat poin isinya.

Baca Selengkapnya

Rizieq Shihab dan Din Syamsuddin Cs Ajukan Amicus Curiae ke MK

18 hari lalu

Rizieq Shihab dan Din Syamsuddin Cs Ajukan Amicus Curiae ke MK

Rizieq Shihab dkk menyampaikan empat poin dalam amicus curiae mereka.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

18 hari lalu

Kecelakaan Maut Terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Pernah Terjadi Pula Tragedi Unlawful Killing di KM 50

Tol Cikampek Kilometer atau KM 50-an kembali menjadi lokasi tragedi. Sebuah kecelakaan maut terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada arus mudik lalu

Baca Selengkapnya

Profil Habib Hasan bin Ja'far Assegaf yang Meninggal Usai Salat Dhuha

53 hari lalu

Profil Habib Hasan bin Ja'far Assegaf yang Meninggal Usai Salat Dhuha

Habib Hasan bin Ja'far Assegaf disebut lahir dan dibesarkan di keluarga ulama Betawi, namun ia memiliki gen Arab yang berasal dari kedua oarang tuanya

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

6 Maret 2024

4 Tahun Pasca Kasus Pertama Covid-19 di Indonesia, Berikut Kilas Baliknya

Genap 4 tahun pasca kasus Covid-19 teridentifikasi pertama kali di Indonesia pada 2 Maret 2020 diikuti sebaran virus yang terus meluas.

Baca Selengkapnya

Rizieq Shihab Gunakan Hak Suara: Proses Pemilu Harus Jujur dan Adil

14 Februari 2024

Rizieq Shihab Gunakan Hak Suara: Proses Pemilu Harus Jujur dan Adil

Rizieq Shihab mengatakan proses pemilu harus berjalan sesuai dengan amanah konstitusi serta jujur dan adil.

Baca Selengkapnya

Rizieq Shihab Sudah Menonton Film Dirty Vote, Sesalkan Tiga Pakar Hukum dan Sutradaranya Dipolisikan

14 Februari 2024

Rizieq Shihab Sudah Menonton Film Dirty Vote, Sesalkan Tiga Pakar Hukum dan Sutradaranya Dipolisikan

Mantan pemimpin FPI Rizieq Shihab menyesalkan pakar hukum tata negara yang menjelaskan kecuarangan pemilu di Dirty Vote dilaporkan ke polisi.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Menang di TPS Petamburan Tempat Rizieq Shihab Mencoblos

14 Februari 2024

Prabowo-Gibran Menang di TPS Petamburan Tempat Rizieq Shihab Mencoblos

Prabowo-Gibran unggul di TPS Petamburan tempat Rizieq Shihab mencoblos.

Baca Selengkapnya

Menantu Rizieq Shihab Datang ke TPS di Jalan Petamburan, Doakan Anies Menang

14 Februari 2024

Menantu Rizieq Shihab Datang ke TPS di Jalan Petamburan, Doakan Anies Menang

Menantu Rizieq Shihab, Muhammad Hanif Alatas menyatakan dukungannya kepada calon pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan dan Cak Imin di TPS.

Baca Selengkapnya