Riwayat Rumah Dinas Gubernur Tempat Isolasi Mandiri Anies Baswedan

Reporter

M Rosseno Aji

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 2 Desember 2020 04:45 WIB

Rumah dinas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan dirinya positif Covid-19. Melalui akun Instagramnya, Selasa, 1 Desember 2020, Anies mengatakan akan melakukan isolasi mandiri di rumah dinas Gubernur DKI.

Anies mengatakan akan melakukan isolasi mandiri sendiri di rumah dinas tanpa didampingi keluarganya.

“Isolasi mandiri yang akan saya lakukan di rumah dinas, di mana saya akan tinggal sendiri sementara keluarga akan tetap tinggal di rumah pribadi yang memang selama ini kami tempati,” kata Anies lewat videonya, Selasa, 1 Desember 2020.

Rumah dinas gubernur itu beralamat di Jalan Taman Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat. Berikut adalah informasi seputar rumah dinas yang jadi lokasi isolasi mandiri Anies.

-Rumah Tua

Advertising
Advertising

Rumah Dinas Gubernur DKI Jakarta dibangun di masa penjajahan Belanda. Dulu, rumah itu merupakan tempat tinggal Wali Kota Batavia. Gaya bangunannya art deco dan menempati lahan seluas 1.100 meter persegi. Perancangnya adalah Insinyur Kubath. Penghuni pertamanya adalah GJ. Bisschop, seorang Wali Kota Batavia yang menjabat sejak 1916 sampai 1920.

-Para Penghuni

Beberapa Gubernur DKI Jakarta pernah menempati rumah dinas itu. Sutiyoso menempati rumah itu selama 10 tahun masa jabatannya 1997 hingga 2007. Gubernur Fauzi Bowo kemudian menempati rumah itu selama 2007-2012. Joko Widodo sempat menempati rumah itu, namun penerusnya Basuki Tjahaja Purnama tak tinggal di rumah itu. BTP hanya menggunakan rumah itu untuk menjamu tamu. Namun penerusnya, Djarot Saiful Hidayat menggunakan rumah dinas tersebut.

-Tak Ditempati Anies

Tak seperti pendahulunya, Anies memilih tak menempati rumah itu. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu memilih tinggal di rumah pribadinya, di Lebak Bulus Dalam, Jakarta Selatan. Anies hanya menggunakan rumah itu untuk mengadakan acara.

-Anggaran Lift

Pada awal 2018, rencana renovasi rumah Dinas Gubernur DKI Jakarta menjadi sorotan. Di tahun itu, Pemerintah DKI Jakarta menganggarkan duit Rp 2,43 miliar untuk merenovasi rumah tua itu. Dalam anggaran itu, sebanyak Rp 750 juta digunakan untuk membuat lift. Mendapat sorotan publik, rencana renovasi itu ditunda. Pada 2019, rencana renovasi dilanjutkan dengan anggaran Rp 2,4 miliar, tanpa lift.

-Tempat Kerja Sementara Anies

Anies mengatakan akan tetap bekerja walaupun mengidap Covid-19. Dia mengatakan akan bekerja dari rumah dan melakukan rapat secara virtual. “Kita sudah terbiasa bekerja secara virtual, dan insyaallah tidak akan ada gangguan dalam proses pengambilan keputusan,” kata dia.

Berita terkait

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

12 jam lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

21 jam lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

3 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

4 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

5 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

5 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

6 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

6 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

6 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya