Vaksinasi Covid-19 untuk ASN dan PJLP Jakarta Utara Dimulai, Catat Lokasinya

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 8 Maret 2021 08:53 WIB

Ilustrasi vaksin Covid-19. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Vaksinasi Covid-19 bagi aparatur sipil negara (ASN) dan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) dimulai hari ini.

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim mengatakan, ada ribuan pegawai Jakut, mulai dari tingkat wali kota hingga kelurahan wajib divaksin.

"Pelaksanaan vaksinasi ini menyesuaikan jadwal masing-masing ASN dan PJLP," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 7 Maret 2021.

Menurut Ali, kewajiban vaksinasi mengacu pada instruksi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan Dinas Kesehatan DKI. Untuk PJLP, lanjut dia, prioritas vaksin diberikan kepada petugas di Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan unit Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi ASN dan tenaga PJLP di Jakut tersebar di tujuh lokasi. Berikut rinciannya:
1. Lantai 2 Balai Yos Sudarso, Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara
2. Gelanggang Olah Raga (GOR) Judo, Kelapa Gading
3. Aula Kantor Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok
4. Puskesmas Kecamatan dan Puskesmas Kelurahan di Kecamatan Pademangan
5. Aula lantai 5 Kecamatan Penjaringan
6. Ruang Rapat Lantai 2 Kantor Kecamatan Koja
7. Aula Kantor Kecamatan Cilincing

Kepala Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara Yudi Dimyati menambahkan, vaksinasi di kantor wali kota dimulai pukul 08.00-15.00 WIB. Vaksinator berasal dari tenaga medis di Pusat Pelayanan Kesehatan Provinsi (PPKP) DKI, Ambulance Gawat Darurat (AGD) dan Sudin Kesehatan Kota Jakarta Utara.

Baca juga : Cegah Ketakutan, Pentingnya Petugas Vaksinasi Covi-19 Bersikap Humanis

Advertising
Advertising

Sementara di tingkat kecamatan dan kelurahan, waktu vaksinasi disesuaikan dengan kesiapan di setiap lokasi.

"Pelaksananya dari tenaga medis di setiap Puskesmas Kecamatan dan Kelurahan," ucap Yudi terkait vaksinasi Covid-19 tersebut.

LANI DIANA

Berita terkait

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

7 jam lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

9 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS Diminta Ditunda hingga Usai Pilkada, Rentan Menjadi Komoditas Politik

11 jam lalu

Seleksi CPNS Diminta Ditunda hingga Usai Pilkada, Rentan Menjadi Komoditas Politik

Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih menyarankan agar rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) ditunda hingga Pilkada selesai.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

18 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

18 jam lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

1 hari lalu

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

Hammersonic merupakan festival musik rock dan metal terbesar yang mengundang band rock papan atas seperti Lamb of God dan A Day to Remember.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

1 hari lalu

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan perihal laporan dugaan pelanggaran etik yang ditujukan kepadanya soal mutasi ASN di Kementan.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Proses Kesiapan Boyongan Puluhan Ribu ASN ke IKN

1 hari lalu

Proses Kesiapan Boyongan Puluhan Ribu ASN ke IKN

Adapun jumlah ASN yang diperlukan untuk berada di IKN pada prioritas pertama sebanyak 11.916 orang.

Baca Selengkapnya

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

2 hari lalu

Apa Syarat Menjadi Pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai?

Salah satu syarat calon pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai adalah harus lulus seleksi sebagai calon mahasiswa kampus PKN STAN.

Baca Selengkapnya