Warga RT 03 Cilangkap Jalani Karantina Wilayah, Bantuan Makanan Mengalir

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Senin, 24 Mei 2021 21:00 WIB

Suasana kampung di RT03/RW03 Cilangkap saat memberlakukan mikro lockdown di Jalan As-Syafiiyah, Cipayung, Jakarta Timur, Senin, 24 Mei 2021. Jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 dikhawatirkan akan terus bertambah. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Warga RT 03/RW 03 Kelurahan Cilangkap kini menjalani karantina wilayah setelah didapati 104 orang positif Covid-19. Bantuan makanan pun berdatangan dari sejumlah pihak untuk masyarakat yang saat ini dibatasi geraknya.

"Kami berikan kepada warga yang sedang karantina makanan siap saji satu hari tiga kali. Pagi sarapan jam 7, kemudian siangnya kami bagikan jam 11, sorenya jam 3," kata Ketua RW 03 Rosadi di Cilangkap, Jakarta Timur, Senin, 24 Mei 2021.

Rosadi menambahkan pembagian makanan tersebut tak hanya dilakukan kepada warga yang terpapar Covid-19, namun juga mereka yang terdampak akibat pemberlakuan karantina wilayah. "Karena di-lockdown tak bisa ke mana-mana di luar itu kami berikan sembako," ujar Rosadi.

Rosadi mengatakan bahwa bantuan bahan makanan itu datang dari berbagai pihak seperti TNI-Polri, hingga hasil swadaya masyarakat di lingkungan sekitar.

"Kami berikan ada beras ada mie instan, ada telur ada minyak goreng, termasuk susu dan vitamin. Kita berikan madu juga supaya imunitas semua naik. Dan kita berikan makanan bergizi tentunya supaya ini selesai semua tidak lockdown lagi," tutur Rosadi.

Advertising
Advertising

Klaster Cilangkap itu bermula dari temuan 14 orang yang menunjukkan hasil reaktif dari tes swab antigen pada 16 Mei 2021.

Setelah dilakukan pelacakan, ada 12 orang yang diketahui memiliki kontak erat dengan warga tersebut. Seluruh 26 warga itu langsung melaksanakan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk mengkonfirmasi tes sebelumnya.

“Dari 26 orang itu, 18 orang positif. Ini kan jumlah yang sangat banyak. Akhirnya kami tracking,” ujar Camat Cipayung, Jakarta Timur, Fajar Eko Satriyo lewat sambungan telepon pada Sabtu, 22 Mei 2021.

Setelah dilakukan pelacakan dan pengetesan terhadap seluruh warga RT 03/RW 03 Kelurahan Cilangkap itu akhirnya ditemukan 104 orang positif Covid-19.

Baca juga: 104 Orang Positif di Klaster Lebaran Cilangkap, Camat: 87 Orang Dirawat

Berita terkait

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

18 hari lalu

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

Badan Karantina di Pos Lintas Batas Negara Entikong menemukan ratusan kilogram beras dan minyak goreng di jalur tikus perbatasan RI-Malaysia.

Baca Selengkapnya

Penjaga Warung Gagalkan Kawanan Pencuri Motor di Cilangkap Depok, Sempat Ditodong Pistol

51 hari lalu

Penjaga Warung Gagalkan Kawanan Pencuri Motor di Cilangkap Depok, Sempat Ditodong Pistol

Upaya pencuri motor yang digagalkan pemilik motor itu sempat terekam kamera pengawas atau CCTV warung korban.

Baca Selengkapnya

Gagalkan Penyelundupan Satwa Liar, Karantina Bakauheni Serahkan 2.830 Burung ke BKSDA untuk Dilepasliarkan

17 Februari 2024

Gagalkan Penyelundupan Satwa Liar, Karantina Bakauheni Serahkan 2.830 Burung ke BKSDA untuk Dilepasliarkan

Petugas karantina memperoleh informasi dari masyarakat bahwa akan ada penyelundupan satwa jenis burung ke Pulau Jawa melalui Pelabuhan Bakauheni.

Baca Selengkapnya

Kasus Positif Covid-19 di Rusia Naik

18 Januari 2024

Kasus Positif Covid-19 di Rusia Naik

Kasus positif Covid-19 di Rusia mengalami kenaikan, namun begitu kampanye imunisasi vaksin virus corona dianggap belum perlu.

Baca Selengkapnya

Ragam Istilah Ketika Pandemi Covid-19, Masih Ingat dengan Social Distancing?

6 Januari 2024

Ragam Istilah Ketika Pandemi Covid-19, Masih Ingat dengan Social Distancing?

Kendati Covid-19 tidak lagi berstatus pandemi jadi endemi Covid-19, tapi masyarakat diimbau agar tetap waspada. Ini istilah saat Covid-19 mewabah.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI: Pancaroba Jadi Salah Satu Penyebab Naiknya Kasus Covid-19

17 Desember 2023

Dinkes DKI: Pancaroba Jadi Salah Satu Penyebab Naiknya Kasus Covid-19

Peralihan musim atau pancaroba menjadi salah satu penyebab naiknya kasus Covid-19. Imunitas tubuh menurun.

Baca Selengkapnya

Perlunya Sosialisasi Prokes untuk Cegah Kenaikan Kasus Covid-19

15 Desember 2023

Perlunya Sosialisasi Prokes untuk Cegah Kenaikan Kasus Covid-19

Sosialisasi protokol kesehatan perlu digalakkan kembali di media untuk menekan kasus COVID-19 yang akhir-akhir ini naik.

Baca Selengkapnya

Covid-19 Kembali Mengancam, Ini Pesan Guru Besar UI

14 Desember 2023

Covid-19 Kembali Mengancam, Ini Pesan Guru Besar UI

Guru Besar UI mengatakan orang dengan gejala flu, yang dia nilai mirip gejala COVID-19, perlu memakai masker untuk mencegah penularan.

Baca Selengkapnya

Satu Pasien Positif Covid-19 di Solo, Gibran Yakin Tidak Seganas Dulu

14 Desember 2023

Satu Pasien Positif Covid-19 di Solo, Gibran Yakin Tidak Seganas Dulu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengingatkan agar masyarakat berhati-hati terhadap merebaknya kembali kasus positif Covid-19.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Imbau Masyarakat Tak Perlu Panik Meski Ada 271 Kasus Positif Covid-19 dalam Sepekan

14 Desember 2023

Dinkes DKI Imbau Masyarakat Tak Perlu Panik Meski Ada 271 Kasus Positif Covid-19 dalam Sepekan

Dinkes DKI mencatat ada 271 kasus baru positif Covid-19 pada 4-10 Desember di Jakarta. Masyarakat diminta tak perlu panik.

Baca Selengkapnya