Anies Baswedan Serahkan Surat IMB Pembangunan Gereja Katolik di Jakarta Timur

Reporter

Tempo.co

Rabu, 22 Desember 2021 05:05 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) menghadiri perayaan Natal "Christmas in Jakarta" di Taman Fatahillah, Kota Tua, Jakarta, Senin, 20 Desember 2021. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar acara "Christmas in Jakarta"untuk menyambut perayaan Natal 2021. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali menyerahkan IMB untuk pembangunan gereja Katolik. Bila sebelumnya gereja di Duri Selatan, kemarin Anies menyerahkan IMB untuk pembangunan Gereja Katolik Kalvari di Lubang Buaya Jakarta Timur.

Selain menyerahkan surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB) untuk pembangunan gereja di Jl. Masjid al Umar, Lubang Buaya, Cipayung itu, Anies juga juga mengikuti prosesi peletakan batu pertama pembangunan gereja tersebut, yang dilanjutkan dengan prosesi penandatanganan prasasti.

Ikut menyaksikan penyerahan IMB untuk Gereja Katolik Kalvari ini Uskup Agung Jakarta, Mgr. Ignatius Kardinal Suharyo, Pemimpin Paroki Gereja Katolik Kalvari, Romo Johan Ferdinand Wijshijer, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Hendra Hidayat beserta jajaranya, Perwakilan FKUB DKI Jakarta, serta tokoh masyarakat setempat.

"Pemprov DKI Jakarta terus mengedepankan prinsip keadilan, kesetaraan, dan ketaatan kepada aturan hukum di dalam membina semua umat yang ada di Jakarta. Kami meyakini bila menjalani dengan prinsip-prinsip itu, maka ketenangan, keteduhan, kerukunan akan tumbuh," ujar Anies seperti dikutip dari siaran pers PPID Jakarta, Selasa, 21 Desember 2021.

Anies Baswedan berharap kepada pengurus dan pengelola Gereja Katolik Kalvari nantinya dapat menghadirkan sebuah pelayanan bukan hanya kepada jemaat saja, tetapi juga pelayanan kepada masyarakat sekitar yang akan membuat suasana bermasyarakat menjadi teduh dan tenteram.

"Tadi sudah sama- sama disaksikan peletakan batu pertama. Semoga pembangunan berjalan dengan lancar, dan kami yakin suasana Jakarta yang tenang, teduh dan damai ini, semakin hari bisa kita perkuat ke depannya," kata Anies Baswedan.

Pembangunan Gereja Katolik Kalvari mengedepankan konsep bangunan ramah lingkungan, sehingga turut memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar. Lalu, pada kawasan peribadatan ini juga dibangun drainase vertikal atau sumur resapan yang berfungsi untuk menampung genangan air pada saat musim hujan dan menjadi cadangan air pada musim kemarau.

IQBAL MUHTAROM

Baca juga: Serahkan IMB Gereja di Tambora, Anies Baswedan: Jakarta Rumah Bagi Siapa pun

Advertising
Advertising

Berita terkait

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

5 jam lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

13 jam lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

14 jam lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

1 hari lalu

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

2 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

2 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

3 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya